Piala Dunia 2022: Pelatih Timnas Prancis Anggap Kylian Mbappe seperti Kereta Uap
BolaSkor.com - Pelatih timnas Prancis, Didier Deschamps memberikan sanjungan kepada sang striker, Kylian Mbappe. Deschamps bersyukur bisa memiliki Mbappe di dalam timnya.
Kylian Mbappe tampil impresif saat Prancis menumbangkan Denmark 2-1 pada matchday 2 Grup D Piala Dunia 2022, di Stadium 974, Sabtu (26/11). Mbappe mendulang dua gol Les Bleus.
Penampilan gemilang itu membuat Mbappe mendapatkan pujian dari Deschamps. Sang pelatih menilai Mbappe adalah pemimpin untuk Prancis.
"Apa yang saya bisa katakan soal Mbappe? Saya sudah mengatakan semuanya berulang kali. Dia menentukan dan membuat perbedaan. Mbappe adalah pemain luar biasa di tim yang luar biasa," kata Deschamps usai laga seperti dicuplik Independent.
Baca Juga:
Prancis 2-1 Denmark: Kylian Mbappe Jadi Pembeda
Bintang Laga Polandia Vs Arab Saudi: Wojciech Szczesny Bikin Gigit Jari
Deschamps juga menganggap penampilan Mbappe seperti kereta uap. Mbappe memberikan kebahagiaan bagi suporter Prancis.
"Ada dua jenis kepemimpinan, yaitu fisik dan mental. Mbappe adalah seorang pemimpin. Mbbape tidak banyak bicara. Namun, dia seperti kereta uap di lapangan dan membuat penonton bersemangat."
"Sejak awal dia sudah tahu jika Prancis membutuhkannya. Mbappe sadar harus menjadi yang terbaik," papar sang pelatih.
Kini, Prancis akan menghadapi Tunisia pada pertandingan terakhir. Deschamps memberikan kode jika Les Bleus tidak akan menyimpan kekuatan. Meskipun, Prancis menjadi tim pertama yang memastikan diri lolos ke babak 16 besar.
"Kami sekarang memiliki ketenangan pikiran memasuki pertandingan ketiga karena berada di babak 16 besar. Mudah-mudahan kami akan finis di puncak klasemen dan saya tidak akan mengambil risiko apa pun," ungkap Didier Deschamps.
Johan Kristiandi
18.202
Berita Terkait
Berselisih dengan Manajemen Crystal Palace, Oliver Glasner Susul Ruben Amorim dan Enzo Maresca?
Perpanjangan Kontrak Mike Maignan dengan AC Milan Tinggal Tunggu Waktu
Barcelona Tandang ke Real Sociedad dengan Satu Tujuan: Raih Tiga Poin
Final Piala Afrika 2025: Misi Maroko Akhiri Penantian Setengah Abad
Hasil India Open 2026: Jonatan Christie Raih Posisi Runner-Up
Asisten Pelatih Arema FC, Kuncoro Berpulang
Victor Osimnhen Diyakini Bakal Bersedia Gabung Manchester United
Dominasi Tanpa Gol, Mikel Arteta Soroti Ketajaman Arsenal
Bawa Manchester United Bungkam Manchester City, Michael Carrick Ukir Catatan Spesial
Buang Banyak Peluang, Hasil Imbang Liverpool Serasa Kekalahan