Piala Dunia 2018: Pelatih Timnas Jepang Ungkap Rahasia Keberhasilan Tumbangkan Kolombia
BolaSkor.com- Pelatih tim nasional Jepang, Akira Nishino, mengungkap kunci sukses keberhasilan Tim Samurai Biru membungkam Kolombia pada pertandingan perdana Grup H Piala Dunia 2018, di Mordovia Arena, Selasa (19/6). Jepang menang dengan skor meyakinkan 2-1 atas Kolombia.
Kemenangan ini juga menjadi sejarah bagi tim nasional Jepang. Shinji Kagawa dkk. menjadi tim dari Asia pertama yang berhasil meraih kemenangan atas negara Amerika Latin pada Piala Dunia setelah melalui 17 kali pertandingan.
Stamina menjadi kunci keberhasilan tim nasional Jepang atas Kolombia. Akira memang sengaja menyuruh anak asuhnya terus menggulirkan bola sepanjang pertandingan.
Pada paruh pertama, saya katakan kepada para pemain jika kami mampu membuat bola terus bergulir, kami bisa menghilangkan stamina dari para pemain Kolombia," ujar Akira dikutip dari Japan Today, Rabu (20/6).
Para pemain kami sangat agresif sejak awal pertandingan jadi saya rasa mereka sudah bekerja dengan sangat baik," sambungnya.
Jepang juga mendapat keuntungan setelah Kolombia terpaksa tampil dengan 10 orang pemain. Carlos Sanchez diusir keluar lapangan akibat menyentuh bola dengan tangan yang berbuah tendangan penalti untuk Jepang.
Shinji Kagawa yang menjadi eksekutor berhasil menunaikan tugas dengan baik dan membawa Jepang unggul 1-0. Adapun gol kemenangan Tim Samurai Biru dicetak Yuya Osako pada menit ke-73.
Gol semata wayang Kolombia dicatatkan Juan Quintero pada menit ke-39 melalui situasi bola mati. Gol Quintero tetap disahkan wasit meski bola sempat ditangkap kiper Eiji Kawashima.
Andhika Putra
8.253
Berita Terkait
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Sunderland vs Arsenal, Live Sebentar Lagi
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Juventus vs Torino, Live Sebentar Lagi
Hasil Premier League 2025/2026: Manchester United Tahan Imbang Tottenham Hotspur, Matthijs de Ligt Jadi Pahlawan
Tim Indonesia Pamerkan Pakaian Adat Borneo di Pembukaan Islamic Solidarity Games 2025, Tampilkan Simbol Kejayaan dan Kehormatan
Hasil Super League 2025/2026: Derby Mataram Persis Solo vs PSIM Yogyakarta Berakhir Imbang
Hadapi Liverpool di Laga Ke-1.000, Pep Guardiola: Lawan yang Sempurna
Link Streaming Parma vs AC Milan, Minggu 9 November 2025
Hasil Super League 2025/2026: 5 Kartu Merah Warnai Remontada Persija Jakarta di Kandang Arema FC
Jadwal Siaran Langsung dan Link Live Streaming Tottenham Hotspur vs Manchester United, Live Sebentar Lagi
Link Streaming Derby Mataram Persis Solo vs PSIM Yogyakarta di Super League 2025/2026 Sabtu 8 November 2025, Live Sebentar Lagi