Piala Dunia 2018: Eks Gitaris Oasis Dihujat saat Konser karena Timnas Inggris
BolaSkor.com - Mantan gitaris Oasis, Noel Gallagher, menerima hujatan dari fans ketika menggelar konser di Scarborough, Inggris. Kejadian itu berlangsung setelah Noel mengucapkan sesuatu tentang timnas Inggris di Piala Dunia 2018.
Para pendukung Inggris tengah berada dalam euforia. Kondisi tersebut setelah The Three Lions lolos ke semifinal Piala Dunia 2018.
Pasalnya, mereka tidak pernah lolos ke fase tersebut sejak Piala Dunia 1990 di Italia. Publik Inggris pun mulai menggaungkan tanda pagar football is going home (sepak bola kembali ke rumah).
Euforia itu terbawa pada konser Noel pada Jumat, (6/7). Mereka menyanyikan lagu tema Piala Eropa 1996 yang berjudul football is coming home.
Noel pun merespons sikap fans-nya dari atas panggung. Pendukung Manchester City tersebut berkata, "sepak bola tidak kembali ke rumah, kita semua tahu hal tersebut."
Sontak fans Noel langsung menyorakinya dari bawah panggung. Mereka mengunggah video tersebut di media sosial sembari berkata kakak Liam Gallagher itu salah.
Bersama adiknya, Noel Gallagher terkenal sebagai pencinta sepak bola. Noel kerap hadir di markas Manchester City, Etihad Stadium, untuk menyaksikan pertandingan.
Budi Prasetyo Harsono
5.618
Berita Terkait
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Sunderland vs Arsenal, Live Sebentar Lagi
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Juventus vs Torino, Live Sebentar Lagi
Hasil Premier League 2025/2026: Manchester United Tahan Imbang Tottenham Hotspur, Matthijs de Ligt Jadi Pahlawan
Tim Indonesia Pamerkan Pakaian Adat Borneo di Pembukaan Islamic Solidarity Games 2025, Tampilkan Simbol Kejayaan dan Kehormatan
Hasil Super League 2025/2026: Derby Mataram Persis Solo vs PSIM Yogyakarta Berakhir Imbang
Hadapi Liverpool di Laga Ke-1.000, Pep Guardiola: Lawan yang Sempurna
Link Streaming Parma vs AC Milan, Minggu 9 November 2025
Hasil Super League 2025/2026: 5 Kartu Merah Warnai Remontada Persija Jakarta di Kandang Arema FC
Jadwal Siaran Langsung dan Link Live Streaming Tottenham Hotspur vs Manchester United, Live Sebentar Lagi
Link Streaming Derby Mataram Persis Solo vs PSIM Yogyakarta di Super League 2025/2026 Sabtu 8 November 2025, Live Sebentar Lagi