Piala Dunia 2018: Cristiano Ronaldo Berharap Portugal Ulangi Kesuksesan Piala Eropa 2016
BolaSkor.com - Bintang tim nasional Portugal, Cristiano Ronaldo, merasa timnya harus realistis pada Piala Dunia 2018. Meski begitu, CR7 berjanji akan memberikan seluruh kemampuannya untuk mengulangi kesuksesan Piala Eropa 2016 di Rusia nanti.
Timnas Portugal membuat kejutan pada Piala Eropa 2016. Hanya berstatus tim kuda hitam, Pepe dan kawan-kawan berhasil mengalahkan tuan rumah, Prancis di laga final.
Saat ini, Portugal kembali tidak diunggulkan untuk merengkuh gelar Piala Dunia 2018. Apalagi, Joao Moutinho dan kolega berada di Grup B bersama Spanyol, Maroko dan Iran.
Namun, Ronaldo tak mau dengan mudah mengibarkan bendera putih. Seperti dikutip Soccerway, pemain Real Madrid tersebut mengklaim akan berjuang sampai peluit akhir berbunyi.
"Saya dapat menjamin ada ambisi besar dari semua pemain. Kami sadar Portugal bukan favorit. Kami harus realistis, namun dalam sepak bola tidak ada yang mustahil. Saya pikir kami harus fokus pada pertandingan demi pertandingan," ungkap Ronaldo.
"Babak penyisihan grup akan sangat sulit, namun saya pikir dengan materi pemain kami harus bermimpi dan memberikan yang terbaik. Apa yang bisa saya katakan adalah kami akan melakukan seperti di Piala Eropa 2016. Kami berjuang sampai akhir sampai semuanya mungkin."
"Kami mendapatkan kehormatan untuk mewakili Portugal. Kami akan memberikan yang terbaik dan menunggu apa yang didapat dari hal itu. Terima kasih telah membuat kami mendapatkan kehormatan ini," imbuh Ronaldo.
Portugal lolos ke Rusia setelah menjadi juara Grup B Kualifikasi Piala Dunia Zona Eropa. Joao Mario dan kawan-kawan mengakhiri babak kualifikasi dengan mendulang poin yang sama dengan Swiss, 27, namun unggul jumlah produtivitas gol.
Johan Kristiandi
17.769
Berita Terkait
Arsenal Incar Kepala Pencari Bakat Napoli yang Menemukan Marek Hamsik dan Khvicha Kvaratskhelia
Timnas Inggris Berharap FIFA Ubah Jadwal Kick-off Piala Dunia 2026
PSSI Surati Klub, Minta Ivar Jenner hingga Mauro Zijlstra Ikuti TC Timnas U-22 Sampai SEA Games 2025 Berakhir
CEO Juventus Bocorkan Rencana pada Jendela Transfer Januari 2026
Prosedur Medis Lamine Yamal di Barcelona Bikin RFEF Terkejut dan Khawatir
Daftar Pemain Timnas Argentina Melawan Angola pada Jumat, 14 November 2025
Incar Zion Suzuki, Inter Siap Saling Sikut dengan Milan
Piala Dunia 2026 Menjadi yang Terakhir buat Cristiano Ronaldo
Garudayaksa FC Hajar Sriwijaya FC 7-2, Langkah Promosi ke Super League Makin Dekat
Marselino Ferdinan Diproyeksikan Gabung Timnas U-22 di SEA Games 2025, Bagaimana Justin Hubner?