Piala Dunia 2018: Belgia Dapat Kabar Buruk Terkait Hazard


BolaSkor.com - Belgia mendapat kabar buruk jelang Piala Dunia 2018. Kabar buruk itu berkaitan dengan kondisi megabintang tim Setan Merah, Eden Hazard.
Seperti dilaporkan Telegraph, kondisi Hazard tidak bugar hingga saat ini. Pelatih Roberto Martinez sangat khawatir kondisi pemain Chelsea itu tidak bisa dimaksimalkan di laga perdana Grup G menghadapi Panama, 18 Juni mendatang.
Hazard harus ditarik keluar pada menit ke-70 usai Belagia mengalahkan Kosta Rika 4-1, pada laga uji coba terakhir jelang Piala Dunia. Pemain Chelsea itu mengalami kesakitan pada bagian paha.
Ia pun langsung menuju ruang ganti untuk mendapat perawatan. Tidak seperti biasanya menghuni bench pemain saat diganti.
Selain Hazard, Belgia juga dikhawatikan soal kondisi Vincent Kompany. Bek tengah Manchester City itu masih memiliki masalah kebugaran.
Belgia sendiri berada di Grup G Piala Dunia 2018 bersama Inggris, Panama, dan Tunisia. Tim Setan Merah diprediksi bisa lolos dari babak Grup G bersama Inggris.
Tengku Sufiyanto
17.559
Berita Terkait
Erling Haaland Samai Cristiano Ronaldo, Pep Guardiola Pilih Puji Pemain Lain

Link Streaming PSIM Yogyakarta vs Dewa United Banten FC, Live Sebentar Lagi

Nova Arianto Puas dengan Progres Timnas Indonesia U-17 Jelang Tampil di Piala Dunia U-17 2025

PSIM Yogyakarta vs Dewa United Banten FC, Jan Olde Riekerink Tak Sabar Adu Taktik dengan Paul van Gastel

Napoli Catat Hasil Terburuk sejak 1997, Cerminan Rapor Jelek Antonio Conte di Liga Champions

Juventus Sedang Rapuh, Xabi Alonso Tidak Mau Real Madrid Lengah

Napoli Dibantai PSV Eindhoven, Antonio Conte Ogah Ubah Taktik

Arsenal 4-0 Atletico Madrid: Viktor Gyokeres Akhiri Puasa Gol, Mikel Arteta Semringah

Prediksi dan Statistik Real Madrid vs Juventus: Tren Gol Mbappe Berlanjut?

LaLiga Batalkan Laga Villarreal vs Barcelona di Miami
