Piala Asia U-16 2020 yang akan Diikuti Timnas Indonesia U-16 Diundur
BolaSkor.com - AFC memutuskan untuk menggeser waktu penyelenggaraan Piala Asia U-16 2020. Hal ini seperti dijelaskan Sekjen Federasi Sepak Bola Uni Emirate Arab (UAEFA), Mohamed Abdullah Hazam Al Dhaheri.
Penyelenggaraan Piala Asia U-16 menjadi salah satu yang dibahas dalam pertemuan virtual yang digelar AFC bersama asosiasi negara anggota, Rabu (3/6). Pertemuan juga membahas Liga Champions, Piala Asia, Piala Asia U-16, hingga kompetisi sepak bola wanita.
"Sekjen Asosiasi Sepak Bola menyatakan bahwa AFC memutuskan untuk menunda putaran final Piala Asia U-16," tulis UAEFA.
Baca Juga:
11 Pemain Terbaik Versi Bima Sakti, Luis Milla Dipilih sebagai Pelatih
Bima Sakti Jadikan Keberhasilan Fakhri Husaini di Timnas Indonesia U-16 sebagai Motivasi
Piala Asia U-16 2020 rencananya digelar di Bahrain pada 16 September sampai 3 Oktober. Sebanyak 16 tim termasuk Bahrain yang berstatus tuan rumah ikut serta.
Timnas Indonesia U-16 juga akan ambil bagian setelah lolos dari babak kualifikasi September 2019 lalu. Timnas Indonesia U-16 lolos ke putaran final setelah menjadi satu dari empat runner-up terbaik. Indonesia finis di tempat kedua Grup G di bawah China dalam kualifikasi.
"Piala Asia U-16 dijadwalkan di Bahrain September mendatang dan akan diselenggarakan selama periode dari 25 November hingga 12 Desember 2020, mengingat bahwa tim junior kami (UEA) akan berpartisipasi dalam turnamen ini," tambahnya.
Sekjen Federasi Sepak Bola Bahrain (BFA), Ibrahim Al-Buainain juga menjelaskan perubahan waktu pelaksanaan. Hanya saja ia menyebut bahwa Piala Asia U-16 akan digelar 26 November sampai 15 Desember 2020.
Sementara itu, drawing sebelumnya dilaporkan akan digelar di Kuala Lumpur pada 18 Juni 2020. Pengundian termasuk untuk Piala Asia U-19 2020 yang akan digelar di Uzbekistan dan diikuti Timnas Indonesia U-19.
Frengky Aruan
15.464
Berita Terkait
Jadwal Siaran dan Link Streaming Barcelona vs Athletic Bilbao, Live di Televisi Nasional
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Parma vs Inter Milan, Live Sebentar Lagi
FIFA Perkenalkan Inovasi Berbasis AI Jelang Piala Dunia 2026
Letih karena Jadwal Padat, Pep Guardiola Yakin Para Pemain Manchester City Akan Tampil Total
AC Milan Jajaki Perpanjangan Kontrak Rafael Leao
Jelang Persib vs Persija, Suporter Diingatkan Bahwa Rivalitas Hanya 90 Menit
Bournemouth vs Tottenham Hotspur Jadi Laga Perpisahan Antoine Semenyo?
Ko Hyung-jin dari Korea Selatan Jadi Wasit Laga Panas Persib Bandung vs Persija Jakarta
Manchester City vs Brighton: Tuan Rumah Selalu Cetak Gol, Tim Tamu Sulit Menang
7 Fakta Statistik Menarik Jelang Duel Burnley vs Manchester United