Piala Asia 2023

Hasil Piala Asia 2023: Timnas Indonesia Dipukul Australia 0-4

Padahal Timnas Indonesia memberikan perlawanan yang bagus.
Tengku SufiyantoTengku Sufiyanto - Minggu, 28 Januari 2024
Hasil Piala Asia 2023: Timnas Indonesia Dipukul Australia 0-4
Jordi Amat memberikan semangat kepada Justin Hubner usai dikalahkan Australia. (PSSI)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Timnas Indonesia menelan kekalahan 0-4 dari Australia, pada laga babak 16 besar Piala Asia 2023 di Jassim bin Hamad, Stadium, Minggu (28/1) pukul 18.30 malam WIB.

Dalam laga tersebut, Timnas Indonesia yang justru menguasai jalannya laga. Skuad Garuda menggebrak pertahanan Australia.

Timnas Indonesia sudah mendapat peluang melalui sontekan Rafael Struick. Sayang, bola sontekannya masih tipis di atas mistar gawang Australia.

Baca Juga:

Piala Asia 2023: Timnas Indonesia Tertinggal 0-2 dari Australia di Babak Pertama

Susunan Pemain Australia Vs Timnas Indonesia: Shayne Pattynama Starter

Namun, Australia berhasil menjebol gawang Timnas Indonesia pada menit ke-12. Bola umpan tarik pemain Australia mengenai Elkan Baggott, dan masuk ke dalam gawang. Skor 1-0 untuk Australia.

Timnas Indonesia pun mengunci Australia. Berkali-kali Australia menahan gempuran Skuad Garuda.

Yakob Sayuri hampir membobol gawang Australia. Sayang, bola tendangan first time kaki kirinya masih melebar, padahal umpan Marselino Ferdinan sangat matang.

Asik menyerang, Timnas Indonesia kebobolan. Australia mencetak gol melalui tandukan Martin Boyle pada menit ke-45. Bola umpan tarik disambut Boyle dengan tandukan, Asnawi Mangkualam lalai dalam pergerakan lawan. Skor 2-0 untuk Australia bertahan hingga laga usai.

Di babak kedua, Australia keluar menyerang. Timnas Indonesia diperkuat Witan Sulaeman menggantikan Asnawi, untuk menambah daya gedor.

Australia dan Timnas Indonesia terus menekan secara bergantian. Namun, The Socceroos lebih efektif. Australia menambah gol melalui tendangan kaki kiri Craig Goodwin.

Goodwin memanfaatkan bola muntah dari tandukan rekannya yang ditepis Ernando Ari Sutaryadi. Skor 3-0 untuk Australia.

Australia akhirnya menutup kemenangan melalui gol tandukan Harry Souttar pada meit ke-90+1, setelah memanfaatkan set piece dari sisi kiri pertahanan Timnas Indonesia. Skor 4-0 untuk kemenangan Australia.

Australia menunggu lawan di perempat final, pemenang antara Arab Saudi menantang Korea Selatan. Sedangkan Indonesia harus mengakhiri kiprah mereka di Piala Asia 2023.

View this post on Instagram

A post shared by Bolaskor.com (@bolaskorcom)

Susunan Pemain Australia Vs Timnas Indonesia:

Australia (4-3-3): Mathew Ryan (c); Kye Rowles, Jordan Bos, Gethin Jones, Aziz Behich; Harry Souttar, Riley MCGree, Jackson Irvine; Keanu Baccus, Martin Boyle, Bruno Fornaroli.

Cadangan: Nathaniel Atkinson, Samuel Silvera, Connor Metcalfe, Kusini Yengi, Marco Tilio, Lawrence Thomas, Aiden O'Neill, Mitchell Duke, Joe Gauci, Cameron Burgess, Craig Goodwin, John Iredale.

Timnas Indonesia (3-4-3): Ernando Ari Sutaryadi; Elkan Baggott, Jordi Amat, Sandy Walsh; Asnawi Mangkualam (c), Justin Hubner, Ivar Jenner, Shayne Pattynama; Yakob Sayuri, Marselino Ferdinan, Rafael Struick.

Cadangan: Muhammad Riyandi, Rizky Ridho, Witan Sulaeman, Dimas Drajad, Egy Maulana Vikri, Pratama Arhan, RIcky Kambuaya, Hokky Caraka, Adam Alis, Wahyu Prasetyo, Marc Klok, Nadeo Argawinata.

Pelatih: Shin Tae-yong

View this post on Instagram

A post shared by Bolaskor.com (@bolaskorcom)

Timnas Indonesia Australia Timnas australia Piala Asia 2023 Breaking News
Ditulis Oleh

Tengku Sufiyanto

The author is a senior journalist who has specialized in Indonesian football issues for the past 10 years. Before focusing on sports, the author was also involved in covering political and economic issues. They have covered numerous national and international events, including the 2023 U-17 World Cup, the 2018 Asian Games, and various SEA Games tournaments. Additionally, the author was previously active in the PSSI Pers organization.
Posts

17.469

Berita Terkait

Hasil akhir
Hasil AFC Champions League Two 2025/2026: Kemenangan Bersejarah Persib Bandung di Kandang Bangkok United
Persib menang 2-0 di kandang Bangkok United. Satu di antara dua gol Persib dilesakkan oleh Andrew Jung.
Rizqi Ariandi - Rabu, 01 Oktober 2025
Hasil AFC Champions League Two 2025/2026: Kemenangan Bersejarah Persib Bandung di Kandang Bangkok United
Liga Indonesia
Singgung Tunggakan Gaji, Bernardo Tavares Mundur dari PSM Makassar
Di bawah arahan Bernardo Tavares, PSM Makassar menyudahi puasa gelar di Liga Indonesia selama 22 tahun.
Rizqi Ariandi - Rabu, 01 Oktober 2025
Singgung Tunggakan Gaji, Bernardo Tavares Mundur dari PSM Makassar
Timnas
Timnas Indonesia U-23 Akan Gelar Uji Coba untuk Persiapan SEA Games 2025
Persiapan Timnas Indonesia U-23 diawali dengan pemusatan latihan pada 2-14 Oktober di Jakarta.
Rizqi Ariandi - Rabu, 01 Oktober 2025
Timnas Indonesia U-23 Akan Gelar Uji Coba untuk Persiapan SEA Games 2025
Lainnya
Didukung PNM, Pro Futsal League 2025/2026 Dimulai Akhir Pekan Ini
12 tim akan ambil bagian dalam Pro Futsal League 2025/2026. Sementara itu, MNC Media kembali menjadi official broadcaster. *Pro Futsal League 2025/2026 Resmi Bergulir: PNM Ambil Peran Main Sponsor, MNC Media Kembali Menjadi Broadcaster*
Rizqi Ariandi - Rabu, 01 Oktober 2025
Didukung PNM, Pro Futsal League 2025/2026 Dimulai Akhir Pekan Ini
Liga Indonesia
Link Streaming Bangkok United vs Persib Bandung di AFC Champions League Two 2025/2026 Rabu 1 Oktober 2025, Live Sebentar Lagi
Pertandingan Bangkok United vs Persib Bandung disiarkan secara streaming dan informasinya bisa disimak melalui artikel di bawah ini.
Rizqi Ariandi - Rabu, 01 Oktober 2025
Link Streaming Bangkok United vs Persib Bandung di AFC Champions League Two 2025/2026 Rabu 1 Oktober 2025, Live Sebentar Lagi
Jadwal
Jadwal Siaran Langsung Bangkok United vs Persib Bandung di AFC Champions League Two 2025/2026, Rabu 1 Oktober 2025
Persib Bandung akan melakoni laga kedua Grup G AFC Champions League Two 2025/2026, Rabu (1/10).
Rizqi Ariandi - Rabu, 01 Oktober 2025
Jadwal Siaran Langsung Bangkok United vs Persib Bandung di AFC Champions League Two 2025/2026, Rabu 1 Oktober 2025
Liga Indonesia
Bangkok United vs Persib Bandung, Pratama Arhan Antuasias Hadapi Rekan Setimnya di Timnas Indonesia
Pemain Bangkok United, Pratama Arhan, antusias melawan Persib Bandung yang banyak diperkuat pemain Timnas Indonesia.
Arief Hadi - Rabu, 01 Oktober 2025
Bangkok United vs Persib Bandung, Pratama Arhan Antuasias Hadapi Rekan Setimnya di Timnas Indonesia
MotoGP
Ogah Pensiun, Marc Marquez Berpotensi Melampaui Jumlah Gelar Valentino Rossi
Marc Marquez belum mau pensiun! Pebalap Ducati Lenovo ini incar gelar MotoGP ke-8 di 2026. Simak pernyataannya dan rencana balapnya.
Johan Kristiandi - Rabu, 01 Oktober 2025
Ogah Pensiun, Marc Marquez Berpotensi Melampaui Jumlah Gelar Valentino Rossi
Timnas
Kondisi Maarten Paes dan Emil Audero Membaik, Siap Bela Timnas Indonesia di Round 4
Maarten Paes dan Emil Audero akan bergabung dengan Timnas Indonesia di Round 4 Kualifikasi Piala Dunia 2026.
Rizqi Ariandi - Rabu, 01 Oktober 2025
Kondisi Maarten Paes dan Emil Audero Membaik, Siap Bela Timnas Indonesia di Round 4
Feature
Merawat Ingatan 3 Tahun Tragedi Kanjuruhan, Peristiwa Kelam Sepak Bola Indonesia
1 Oktober 2022, tiga tahun lalu, peristiwa kelam di sepak bola Indonesia, Tragedi Kanjuruhan, memakan 135 korban jiwa.
Rizqi Ariandi - Rabu, 01 Oktober 2025
Merawat Ingatan 3 Tahun Tragedi Kanjuruhan, Peristiwa Kelam Sepak Bola Indonesia
Bagikan