Piala Asia 2019: Ternyata Pemain Timnas China Dilarang Tunjukkan Tato
BolaSkor.com - Pemandangan unik terlihat ketika timnas China bertanding sepanjang Piala Asia 2019. Sejumlah penggawa Long Zhi Dui terlihat menutupi bagian tubuh mereka.
Sebagian besar pemain timnas China menutupi bagian tubuh, terutama lengan. Ada yang menggunakan kaus lengan panjang di balik jersey, atau bahan spesial lain.
Tentunya situasi tersebut menjadi pertanyaan pencinta sepak bola Asia. Sikap para pemain timnas China itu merupakan hal yang cukup asing dalam dunia sepak bola.
Baca Juga:
Lolos ke Perempat Final, Qatar Jemawa Menangi Piala Asia 2019
Thailand 1-2 China: The War Elephants Gagal Ikuti Jejak Vietnam
Rupanya terdapat alasan luar biasa di balik penutupan bagian tubuh para penggawa timnas China. Pemerintah China mengeluarkan larangan untuk pesepak bola di sana memiliki tato.
Tentu saja para pemain sepak bola di China masih boleh memiliki tato. Namun, tato mereka tidak boleh nampak pada pertandingan Liga China maupun saat membela timnas.
Aturan tersebut dikeluarkan sejak Maret 2018. Belum diketahui alasan pelarangan tersebut, namun ditengarai berhubungan untuk memberikan contoh bagi ank kecil di China.
Bek andalan timnas China, Zhang Linpeng, menjadi korban kebijakan tersebut. Lengan Linpeng yang dipenuhi tato harus tertutup sepanjang bermain sepak bola.
Pelatih timnas China, Marcello Lippi, sendiri enggan membesarkan masalah tersebut, "ini hanya masalah detail. Saya tidak ingin membicarakan hal seperti ini."
Meski pesepak bola dilarang menunjukkan tato saat bertanding, aturan yang sama tidak belaku ketika latihan. Para penggawa timnas China tidak masalah berlatih dengan tato terlihat.
Budi Prasetyo Harsono
5.618
Berita Terkait
Hasil Serie A: Christopher Nkunku Cetak Gol Telat, AC Milan Imbang 1-1 di Fiorentina
Hasil Piala FA: Martinelli Hat-trick, Arsenal Hajar Portsmouth 4-1
Mauricio Souza Nilai Kartu Merah Bruno Tubarao Sudah Tepat, Tetapi Pertanyakan Ketegasan Wasit Terhadap Persib
Selebrasi Ice Cold Beckham Putra, Bojan Hodak: Untung Tidak Ada Fans Persija
Manchester United Pecat Ruben Amorim, Barcelona Ingin Permanenkan Marcus Rashford
Bawa Persib Tak Pernah Kalah dari Persija dan Juara Paruh Musim, Ini Kata Bojan Hodak
Link Streaming Inter Milan vs Napoli, Senin 12 Januari 2026
Lolos ke Putaran Keempat Piala FA, Manchester City Berambisi Sapu Bersih Gelar
Juventus Pertimbangkan Barter Pemain dengan AC Milan
Final Piala Super Spanyol: Xabi Alonso Siapkan Rencana untuk Redam Lamine Yamal