Piala AFF Futsal 2022: Timnas Futsal Indonesia Bantai Brunei Darussalam
BolaSkor.com - Timnas Futsal Indonesia mengawali langkah mereka di ajang Piala AFF Futsal 2022 dengan meyakinkan. Tampil di Huanmark Indoor, Bangkok, Thailand, Minggu (3/4) sore, Timnas Futsal Indonesia menang telak 12-0 atas Brunei Darussalam.
Sejak laga dimulai Timnas Futsal Indonesia mampu mendominasi pertandingan. Dua gol cepat berhasil dilesakkan lewat aksi Evan Soumilena.
Tak berselang lama, Timnas Futsal kembali menambah keunggulan berkat sumbangan gol Rio Pangestu dan Sunny Rizky.
Unggul empat gol, Timnas Futsal tak mengendurkan serangan. Sebelum turun minum, tim Merah-Putih berhasil unggul 7-0 melalui brace Sauqy Saud Lubis dan satu gol Ardiansyah Runtuboy.
Di babak kedua, Timnas Futsal Indonesia kembali melanjutkan dominasinya. Ardiansyah Nur alias Anca membuat skor kembali berubah jadi 8-0.
Dewa Rizky tidak mau ketinggalan mencatatkan namanya di papan skor. Ia mencetak dua gol sekaligus membawa Timnas Futsal unggul 10-0.
Dua gol tambahan Timnas Futsal Indonesia berasal dari Runtuboy dan bunuh diri pemain lawan.
Selanjutnya, Timnas Futsal Indonesia akan menghadapi Malaysia, Senin (4/4).
Rizqi Ariandi
7.668
Berita Terkait
Lolos ke Putaran Keempat Piala FA, Manchester City Berambisi Sapu Bersih Gelar
Juventus Pertimbangkan Barter Pemain dengan AC Milan
Final Piala Super Spanyol: Xabi Alonso Siapkan Rencana untuk Redam Lamine Yamal
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Portsmouth vs Arsenal pada Minggu (11/1), Live Sebentar Lagi
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Fiorentina vs AC Milan, Live Sebentar Lagi
Cesar Meylan, Asisten John Herdman di Timnas Indonesia yang Meraih Emas Olimpiade
5 Fakta Menarik Jelang Duel Portsmouth vs Arsenal di Putaran Ketiga Piala FA
Hasil Super League 2025/2026: Persib Bandung Juara Paruh Musim Usai Kalahkan Persija Jakarta
Liam Rosenior Ungkap Alasan Tetap Memakai Taktik Enzo Maresca
Samai Sergio Aguero, Debut Antoine Semenyo di Manchester City Tuai Pujian