Piala AFC 2022: Bungkam Kedah, PSM Lolos ke Final Zona ASEAN
BolaSkor.com - Catatan manis ditorehkan wakil Indonesia di Piala AFC 2022, PSM Makassar. Juku Eja lolos ke final Zona ASEAN Piala AFC 2022.
Kepastian ini didapat usai PSM mengalahkan Kedah FC dengan skor 2-0 di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, Selasa (9/8) malam WIB.
Dalam laga tersebut, PSM menguasai jalannya laga. Namun, pertahanan Kedah disiplin mengantisipasi serangan PSM.
Memasuki menit ke-26, PSM hampir membobol gawang Kedah. Sayang, bola hasil sepakan tendangan Wiljan Pluim masih membentur tiang gawang.
Lima menit berselang, PSM akhirnya mencetak gol melalui Yakob Sayuri. Umpan terobosan Rizky Eka diteruskan Yakob Sayuri dengan tendangan. Skor 1-0 untuk PSM bertahan hingga turun minum.
Baca Juga:
Gagal Menang di Kandang PSM, Pemain Persija Merasa Tidak Beruntung
Thomas Doll Sepakat dengan Bernardo Tavares, Persija dan PSM Dirugikan Wasit
Di babak kedua, PSM tak mengendurkan serangan. Hasilnya, PSM memperlebar keunggulan melalui tandukan Yuran Fernandes pada menit ke-54.
Bola umpan M Arfan disambut Yuran Fernandes. Skor 2-0 untuk PSM.
Setelah mencetak gol, Yuran Fernandes harus Mandi lebih cepat pada menit ke-62. Ia mendapat kartu kuning kedua dari wasit.
Unggul jumlah pemain tak bisa dimanfaatkan Kedah. Mereka hanya memperkecil kedudukan melalui sepakan keras Fayadh Zulkifli pada menit ke-87.
PSM padahal bermain dengan 9 pemain usai
Agung Mannan mendapat kartu merah jelang laga berakhir. Skor 2-1 untuk kemenangan PSM.
PSM jadi tim Indonesia pertama yang lolos ke final Zona ASEAN Piala AFC 2022. Wiljan Pluim dkk. bakal bertemu dengan pemenangan laga Viettel (Vietnam) kontra Kuala Lumpur City FC (Malaysia).
Tengku Sufiyanto
17.864
Berita Terkait
Ketika Pelatih Baru Chelsea Liam Rosenior Ciptakan Momen ala Jose Mourinho
Nostalgia - Rivalitas Satu Abad Persib Bandung vs Persija Jakarta
Prediksi dan Statistik Charlton Athletic vs Chelsea: Ujian Debut Liam Rosenior
Hasil Malaysia Open 2026: Jonatan Christie dan Fajar/Fikri Tembus Semifinal
Dihujani Hujatan, Gabriel Martinelli Minta Maaf
Sepakat, Arsenal Ikat Bukayo Saka dengan Kontrak Baru hingga 2031
Luis Enrique Jadi Nama Baru di Bursa Pelatih Manchester United
Sam Allardyce Klaim Hanya Carlo Ancelotti yang Bisa Menyelamatkan Manchester United
Pilihan Mengerucut ke Dua Nama, Manchester United Sudah Tentukan Waktu Pengumuman Pelatih Baru
Resmi Gabung Manchester City, Antoine Semenyo Punya Janji yang Berbahaya untuk Rival