Pesan Sergio Ramos kepada Rival Usai Melakukan Comeback Kontra PSG

Sergio Ramos beri pesan untuk tidak meremehkan Real Madrid di Champions League
Arief HadiArief Hadi - Kamis, 15 Februari 2018
Pesan Sergio Ramos kepada Rival Usai Melakukan Comeback Kontra PSG
Real Madrid usai mencukur PSG dengan skor 3-1 (Gonzalo Arroyo Moreno - Getty Images)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - 12 titel Champions League Real Madrid tidak diraih secara kebetulan, atau mengandalkan keberuntungan. Mereka meraihnya melalui kerja keras dan pengalaman, serta mengandalkan individu pemain yang berada di atas rata-rata.

Tak peduli apapun masalah Madrid di La Liga atau turnamen domestik, El Real selalu tahu cara bermain bagus di Liga Champions. Bukti itu bisa dilihat kala Madrid mengatasi Paris Saint-Germain (PSG) di Santiago Bernabeu dengan skor 3-1.

Patut diingat, tim besutan Zinedine Zidane terlebih dahulu tertinggal 0-1 melalui gol Adrien Rabiot, sebelum berbalik menang melalui dua gol Cristiano Ronaldo dan Marcelo. Melihat daya juang Madrid untuk membalikkan keadaan, Sergio Ramos, kapten Madrid, memberi pesan kepada rival untuk tidak pernah mencoret timnya dari persaingan titel Liga Champions.

Marcelo menyempurnakan comeback Real Madrid atas PSG (Getty Images)

"Tidak ada waktu untuk penyesalan. Kendati sempat tertinggal, kami terus mencari kemenangan dengan memperlihatkan karakter dan sangat serius bermain. Anda takkan pernah mempertimbangkan Madrid mati," tegas Ramos, diberitakan AS, Kamis (15/2).

Kendati demikian, Madrid belum menjejakkan kaki mereka di perempat final Liga Champions, karena masih ada leg kedua yang dimainkan di Prancis Maret mendatang. PSG hanya butuh kemenangan dengan skor 2-0 untuk melaju karena memiliki satu gol tandang. Madrid juga harus mengingat, musim lalu rival bebuyutan mereka, Barcelona, takluk di markas PSG dengan skor telak 0-4.

"Anda harus menghargai mereka. Kami telah mengambil langkah yang sangat penting, tapi fase gugur masih terbuka," tambah Ramos.

Senada dengan Ramos, Zidane pun berpikir demikian. "Menang 3-1 tidak berarti segalanya telah berakhir. Masih ada leg kedua, kami harus memainkannya dan tidak boleh terlalu percaya diri, karena laga nanti merupakan cerita berbeda, dan kami tahu kami akan menderita."

Sergio Ramos Real Madrid Parsi Saint-Germain Champions League
Ditulis Oleh

Arief Hadi

Posts

16.234

Berita Terkait

Liga Champions
Toni Kroos Klaim Barcelona Tidak Akan Juara Liga Champions
Toni Kroos meragukan peluang Barcelona menjuarai Liga Champions musim ini. Meski tampil dominan di Spanyol, Blaugrana dinilai bakal kesulitan di Eropa.
Johan Kristiandi - Kamis, 15 Januari 2026
Toni Kroos Klaim Barcelona Tidak Akan Juara Liga Champions
Spanyol
Kepergian Xabi Alonso Memengaruhi Nasib Masa Depan Satu Pemain Real Madrid
Seiring pemecatan Xabi Alonso yang dilakukan Real Madrid, masa depan beberapa pemain Real Madrid tak menentu, salah satunya Arda Guler.
Arief Hadi - Kamis, 15 Januari 2026
Kepergian Xabi Alonso Memengaruhi Nasib Masa Depan Satu Pemain Real Madrid
Spanyol
Real Madrid Disingkirkan Tim Divisi 2 Liga Spanyol, Mimpi Buruk Debut Alvaro Arbeloa
Debut Alvaro Arbeloa sebagai pelatih Real Madrid berjalan buruk. Los Blancos kalah 2-3 melawan Albacete di 16 besar Copa del Rey.
Arief Hadi - Kamis, 15 Januari 2026
Real Madrid Disingkirkan Tim Divisi 2 Liga Spanyol, Mimpi Buruk Debut Alvaro Arbeloa
Hasil akhir
Hasil Pertandingan: Inter Milan Menang Tipis, Real Madrid Angkat Koper
Hasil pertandingan pada Kamis (15/01) dini hari WIB di Serie A dan Copa del Rey, melibatkan Inter Milan dan Real Madrid.
Arief Hadi - Kamis, 15 Januari 2026
Hasil Pertandingan: Inter Milan Menang Tipis, Real Madrid Angkat Koper
Jadwal
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Albacete vs Real Madrid, Live Sebentar Lagi
Simak jadwal siaran langsung Albacete vs Real Madrid di Copa del Rey. Cek jam tayang, informasi live streaming, dan detail pertandingan terbaru di sini.
Johan Kristiandi - Rabu, 14 Januari 2026
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Albacete vs Real Madrid, Live Sebentar Lagi
Spanyol
Kata Kegagalan Tidak Ada dalam Kamus Alvaro Arbeloa
Pelatih baru Real Madrid, Alvaro Arbeloa, menegaskan tidak takut gagal setelah menjadi suksesor Xabi Alonso di Madrid.
Arief Hadi - Rabu, 14 Januari 2026
Kata Kegagalan Tidak Ada dalam Kamus Alvaro Arbeloa
Prediksi
Prediksi dan Statistik Albacete vs Real Madrid: Menanti Racikan Alvaro Arbeloa
Real Madrid menantang Albacete di Copa del Rey. Simak prediksi skor, statistik pertandingan, head to head, kondisi tim, dan peluang Los Blancos melaju ke babak berikutnya.
Johan Kristiandi - Rabu, 14 Januari 2026
Prediksi dan Statistik Albacete vs Real Madrid: Menanti Racikan Alvaro Arbeloa
Spanyol
Misi Alvaro Arbeloa: Bangkitkan Mental Juara Real Madrid
Sebagai pelatih baru, Alvaro Arbeloa menyatakan misi untuk membangkitkan mental juara Real Madrid.
Yusuf Abdillah - Rabu, 14 Januari 2026
Misi Alvaro Arbeloa: Bangkitkan Mental Juara Real Madrid
Spanyol
Cerita di Balik Kepergian Xabi Alonso: Ada Kegagalan Manajemen Real Madrid
Kepergian Xabi Alonso dari Real Madrid ternyata tak sepenuhnya salah sang pelatih. Laporan media Spanyol menyebut ada kegagalan manajemen Los Blancos di balik keputusan ini.
Johan Kristiandi - Rabu, 14 Januari 2026
Cerita di Balik Kepergian Xabi Alonso: Ada Kegagalan Manajemen Real Madrid
Spanyol
Diisukan Gantikan Xabi Alonso di Real Madrid, Jurgen Klopp Angkat Bicara
Eks pelatih Liverpool, Jurgen Klopp, bicara soal isu melatih Real Madrid menggantikan Xabi Alonso.
Arief Hadi - Selasa, 13 Januari 2026
Diisukan Gantikan Xabi Alonso di Real Madrid, Jurgen Klopp Angkat Bicara
Bagikan