Pesan Presiden Barcelona untuk Ousmane Dembele
BolaSkor.com - Presiden Barcelona, Josep Maria Bartomeu, mengirimkan pesan untuk Ousmane Dembele. Bartomeu mengindikasikan tidak akan melepas Dembele pada bursa transfer musim panas 2019.
Sebelumnya, Ousmane Dembele diberitakan bakal hengkang dari Barcelona. Hal itu setelah Blaugrana berniat merekrut Antoine Griezmann atau Neymar.
Ousmane Dembele akan menjadi tumbal kedatangan satu dari kedua pemain tersebut. Barcelona dikabarkan tidak keberatan melepas penyerang asal Prancis tersebut.
Situasi tersebut coba dimanfaatkan oleh Liverpool. Skuat asuhan Jurgen Klopp berniat merekrut Dembele demi menambah amunisi di lini depan kesebelasan.
Baca juga:
Luis Suarez Siap Sambut Neymar dengan Tangan Terbuka
Tawaran Barcelona untuk Willian Belum Puaskan Chelsea
Bahkan, Liverpool siap mengeluarkan dana yang diminta oleh Barcelona. Artinya, The Reds bersedia membayar banderol 90 juta euro untuk Ousmane Dembele.
Barcelona pun mengadakan pertemuan dengan agen Ousmane Dembele beberapa hari lalu. Blaugrana ingin memastikan masa depan sang pemain lewat perwakilannya.
Setelah pertemuan, Josep Maria Bartomeu mengirimkan pesan untuk Ousmane Dembele lewat agennya. Namun, pesan tersebut justru berbau positif untuk masa depan Dembele di Barcelona.
"Barcelona memberikan kepercayaan untuk Anda," demikian pesan Josep Maria Bartomeu kepada Ousmane Dembele melalui agennya seperti dikutip dari Marca.
Barcelona diberitakan ingin membangun tim lebih muda dengan berpusat kepada Ousmane Dembele. Saat ini, mereka memiliki Frenkie de Jong dan Jean-Clair Todibo serta berpeluang merekrut Matthijs de Ligt.
Budi Prasetyo Harsono
5.618
Berita Terkait
Santiago Gimenez Belum Cetak Gol, AC Milan Masukkan Dua Penyerang dalam Daftar Incaran
Manchester United Kembali Dikritik Cristiano Ronaldo, Ini Jawaban Ruben Amorim
Hasil Liga Europa: Calvin Verdonk dan Dean James Kompak Telan Kekalahan
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Pertandingan Liga Europa Pekan Ini, Jumat 7 November 2025
Menuver Real Madrid untuk Rekrut Dayot Upamecano Secara Gratis
Hasil Super League 2025/2026: Catatan Mentereng Persita di 8 Laga Terakhir Dihentikan PSBS Biak
AC Milan Cari Bek Baru, Lima Pemain Masuk dalam Radar
Hasil AFC Champions League Two 2025/2026: Gol Adam Alis Bawa Persib Comeback di Kandang Selangor
Soal Piala Dunia, Lionel Messi Berbeda Pandangan dengan Cristiano Ronaldo
Transfer Manchester United Tidak Lagi Serampangan