Pesan Pelatih Timnas Indonesia U-19 untuk Suporter
BolaSkor.com - Pelatih Timnas Indonesia U-19, Indra Sjafri, berpesan untuk suporter Indonesia. Pesan disampaikan jelang mengarungi Piala Asia U-19 2018.
Timnas Indonesia U-19 akan memulai kiprah dengan menghadapi Taiwan di Grup A di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Kamis (18/10). Laga ini dijalani sebelum bertemu dengan Qatar pada 21 Oktober dan Uni Emirat Arab tiga hari berselang.
"Saya berharap banyak suporter datang untuk memberikan dukungan. Suporter adalah darah permainan," jelas Indra Sjafri.
Ia berpesan agar suporter Indonesia memberikan dukungan dengan cara yang benar. Apalagi Indonesia bertindak sebagai tuan rumah sehingga mendapat sorotan.
"Saya mohon juga memperlihatkan kultur bangsa yang santun. Menjadi contoh suporter di mana pun. Semoga bisa memperlihatkan budaya, karakter, dan kultur kita."
"Jadi saya berharap banyak, yang hadir memberikan kami dukungan di laga pertama, kedua, dan ketiga, serta keempat (perempat final jika lolos)," ujar Indra Sjafri.
Frengky Aruan
15.464
Berita Terkait
Gustavo Almeida Berpotensi Main Lawan Persib, Mauricio Souza Tak Pusingkan Soal Masalah Ryo Matsumura
Hasil Malaysia Open 2026: Jojo dan Fajar/Fikri Terhenti di Semifinal
Bandung bjb Tandamata Usung Target Kalahkan Jakarta Popsivo Polwan demi Jadi Penguasa Series Pontianak
Persib vs Persija, Marc Klok: Anggap Pertandingan Harga Diri dan Singgung Kepindahan Luis Figo
Persib vs Persija, Bojan Hodak Pertanyakan Selalu Menggunakan Wasit Asing di Bandung
Bojan Hodak Minta Skuad Persib Jaga Emosi Saat Hadapi Persija
Hasil Super League 2025/2026: Malut United Kalah, Persib vs Persija Jadi Penentu Juara Paruh Musim
Persib Tanpa Andrew Jung dan Saddil Ramdani, Pelatih Persija Cuek dan Sebut Itu Urusan Bojan Hodak
Hindari Awak Media, John Herdman Tiba di Indonesia
Mauricio Souza Berharap VAR Bekerja dengan Baik di Laga Persib vs Persija