Pesan Menohok Paulo Fonseca untuk Theo Hernandez

Pintu keluar Theo Hernandez dari AC Milan semakin dekat.
Arief HadiArief Hadi - Sabtu, 21 Desember 2024
Pesan Menohok Paulo Fonseca untuk Theo Hernandez
Theo Hernandez (Foto: Football-Italia)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Pelatih AC Milan, Paulo Fonseca, memberikan pesan menohok kepada bek kiri tim, Theo Hernandez, khususnya setelah ia tak dimainkan sebagai starter pada dua laga beruntun di Serie A.

Alih-alih memilih memainkan pemain asal Prancis tersebut, Fonseca lebih memilih bek berusia 19 tahun, Alex Jimenez, sebagai starter pada posisi bek kiri saat melawan Genoa (0-0) dan Hellas Verona (1-0).

Fonseca tidak tebang pilih dalam memilih skuadnya, baik itu untuk pemain senior atau muda, dan menurunkan pemain yang menurutnya layak tampil. Itu terlihat dalam pesan yang diberikan Fonseca.

Baca Juga:

Hasil Serie A: Gol Tunggal Tijjani Reijnders Bawa AC Milan Kalahkan Verona

Jadwal Siaran Langsung dan Link Live Streaming Hellas Verona Vs AC Milan

Lolos ke Perempat Final Coppa Italia, Simone Inzaghi Puji Kedalaman Tim Inter Milan

Theo Hernandez (Foto: Football-Italia)

"Jimenez menjadi pilihan utama saat ini, karena dia menjadi starter di dua pertandingan terakhir," ucap Fonseca sebagaimana dilansir dari Football-Italia.

"Alex bekerja keras, dia tampil meyakinkan dan dia perlu terus seperti ini. Kami membutuhkan seseorang dengan energi ini, keinginan untuk berlari sekuat tenaga. Apakah itu anak muda atau bukan, itu tidak menarik minat saya."

"Dia harus terus seperti ini. Kita lihat saja di posisi apa, karena hari ini dia juga bermain di peran sayap yang lebih maju."

Menilik ucapan Fonseca, ia menyindir Hernandez yang dinilainya kurang bekerja keras dan punya keinginan untuk banyak berlari. Tak ayal itu memunculkan rumor hengkang pemain berusia 27 tahun yang kontraknya habis pada 2026.

Hernandez, yang dirumorkan dengan Real Madrid dan Manchester United, sudah membela Milan sejak 2019. Agennya, Manuel Garcia Quilon, baru ini membantah rumor hengkang kliennya tersebut.

"Kami tidak berbicara tentang pembaruan tetapi tentang masalah fiskal (dengan manajemen Milan). Keinginan yang jelas adalah (Hernandez) untuk tetap bertahan dan memperbarui, kami telah mengatakannya berkali-kali," tutur Quilon.

View this post on Instagram

A post shared by Bolaskor.com (@bolaskorcom)

Milan AC Milan Theo Hernandez
Ditulis Oleh

Arief Hadi

Posts

16.317

Berita Terkait

Italia
AC Milan Mulai Misi Rekrut Dua Pemain Manchester City
AC Milan dikabarkan mulai bergerak memburu dua pemain Manchester City. Nathan Ake dan Mateo Kovacic jadi target utama Rossoneri di bursa transfer. Mungkinkah terwujud?
Johan Kristiandi - Rabu, 28 Januari 2026
AC Milan Mulai Misi Rekrut Dua Pemain Manchester City
Italia
AC Milan Diragukan Bisa Mengejar Inter Milan
Fabio Capello menegaskan dirinya tidak yakin AC Milan akan bisa menyalip Inter Milan.
Yusuf Abdillah - Selasa, 27 Januari 2026
AC Milan Diragukan Bisa Mengejar Inter Milan
Italia
AC Milan Berburu Bek Jangkung Milik Bayern Munchen
AC Milan membuka komunikasi untuk merekrut bek muda Bayern Munchen II, Ljubo Puljic. Postur 194 cm dan kontraknya segera berakhir.
Johan Kristiandi - Selasa, 27 Januari 2026
AC Milan Berburu Bek Jangkung Milik Bayern Munchen
Ragam
Prediksi Klub Baru dari 5 Pemain Top Berkualitas yang Kontraknya Berakhir pada Akhir Musim 2025/2026
Memasuki 2026 juga mengartikan pemain-pemain yang memasuki akhir kontrak, akan berstatus free agents (tanpa klub) di akhir musim 2025/2026.
Arief Hadi - Selasa, 27 Januari 2026
Prediksi Klub Baru dari 5 Pemain Top Berkualitas yang Kontraknya Berakhir pada Akhir Musim 2025/2026
Italia
Target Bukan Scudetto, Max Allegri Tak Peduli AC Milan Tertinggal Lima Poin dari Inter Milan
Hasil imbang 1-1 dengan AS Roma pada pekan ke-22 Serie A membuat AC Milan kini tertinggal lima poin dari rival sekota mereka Inter Milan.
Yusuf Abdillah - Senin, 26 Januari 2026
Target Bukan Scudetto, Max Allegri Tak Peduli AC Milan Tertinggal Lima Poin dari Inter Milan
Spanyol
Statistik Serba 21 di Liga Top Eropa: Kemenangan Manchester United, Rekor AC Milan, Kylian Mbappe Samai Catatan Cristiano Ronaldo
Statistik dari lima liga top Eropa hari ini (26/01) termasuk serba angka 21 untuk AC Milan, Manchester United, dan Kylian Mbappe.
Arief Hadi - Senin, 26 Januari 2026
Statistik Serba 21 di Liga Top Eropa: Kemenangan Manchester United, Rekor AC Milan, Kylian Mbappe Samai Catatan Cristiano Ronaldo
Italia
21 Laga Tak Terkalahkan, AC Milan Kecewa Gagal Kalahkan AS Roma
AC Milan imbang 1-1 melawan AS Roma pada lanjutan laga Serie A dan melanjutkan catatan tak terkalahkan menjadi 21 laga.
Arief Hadi - Senin, 26 Januari 2026
21 Laga Tak Terkalahkan, AC Milan Kecewa Gagal Kalahkan AS Roma
Italia
Ada Udang di Balik Batu, Real Madrid Berharap Mario Gila Dibeli AC Milan
AC Milan membidik bek Lazio, Mario Gila, di bursa transfer. Diam-diam Real Madrid ikut tersenyum karena klausul penjualan yang bisa menghadirkan dana segar. Ada skenario tersembunyi?
Johan Kristiandi - Senin, 26 Januari 2026
Ada Udang di Balik Batu, Real Madrid Berharap Mario Gila Dibeli AC Milan
Italia
Massimiliano Allegri Bersyukur Milan Mampu Menahan Roma
Massimiliano Allegri mensyukuri hasil imbang AC Milan kontra AS Roma di Stadio Olimpico. Rossoneri gagal menang, jarak dengan Inter Milan kini makin mengkhawatirkan!
Johan Kristiandi - Senin, 26 Januari 2026
Massimiliano Allegri Bersyukur Milan Mampu Menahan Roma
Klasemen
Klasemen Terkini Serie A: Milan Imbang, Inter Mulai Menjauh
Persaingan Serie A makin panas! AC Milan gagal meraih kemenangan, sementara Inter Milan kian menjauh di puncak klasemen usai pekan ke-22. Juventus terus menekan zona Liga Champions.
Johan Kristiandi - Senin, 26 Januari 2026
Klasemen Terkini Serie A: Milan Imbang, Inter Mulai Menjauh
Bagikan