Pesan dari Martin Odegaard: Arsenal Semakin Kuat setelah Piala Dunia 2022

Martin Odegaard yakin Arsenal semakin baik setelah Piala Dunia 2022.
Arief HadiArief Hadi - Senin, 14 November 2022
Pesan dari Martin Odegaard: Arsenal Semakin Kuat setelah Piala Dunia 2022
Arsenal (@Arsenal)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Arsenal menutup pekan 16 Premier League, jelang jeda Piala Dunia 2022, sebagai pemuncak klasemen. The Gunners berada di urutan satu dengan 37 poin dari 14 laga, terpaut lima poin dengan Manchester City di urutan dua dan kalah 1-2 lawan Brentford.

Tidak hanya itu tim besutan Mikel Arteta juga dipastikan finish sebagai juara paruh musim pada Natal, sebab liga ditunda karena Piala Dunia 2022. Untuk kali pertama Arsenal berada di posisi tersebut sejak 2007.

Bahkan lebih jauh lagi pada musim 2003-2004 untuk melihat Arsenal berada di puncak dan jadi juara Premier League, di musim yang terkenal dengan skuad Invincibles. Fans Arsenal senang dengan kondisi tersebut.

Akan tapi ada Piala Dunia 2022 dan segala hal bisa terjadi, seperti pemain yang kembali dalam kondisi tidak bugar atau lebih parah lagi, cedera. Kapten Arsenal, Martin Odegaard, tak mengkhawatirkan hal tersebut.

Baca Juga:

Hasil Pertandingan: Chelsea Tumbang di Markas Newcastle, Arsenal Perlebar Jarak

Arsenal Kini Kandidat Terkuat Juara Premier League

Hasil Piala Liga Inggris: Perjalanan Chelsea dan Arsenal Berakhir di Putaran Tiga

Odegaard, yang tidak bermain di Piala Dunia karena Norwegia tidak lolos kualifikasi, dengan yakin menuturkan Arsenal bakal semakin baik dan kuat setelah jeda Piala Dunia.

"Saya telah mengatakan berkali-kali bahwa klub ini perlu berada di puncak berjuang untuk trofi dan berjuang untuk berada di puncak. Di situlah kami ingin berada dan tentu saja kami berada saat ini," ucap Odegaard sebagaimana dilansir dari Goal.

"Tapi jalan masih panjang dan kami akan tetap rendah hati, terus bekerja keras. Kami masih memiliki banyak hal untuk ditingkatkan dan kami akan kembali lebih kuat dan bahkan lebih lapar dari sebelumnya setelah jeda. Kami harus tetap tenang."

"Kami telah mengatakannya berkali-kali, ini masih jauh dari akhir musim. Ada beberapa tim bagus di sekitar kami. Kami akan memainkan setiap pertandingan sebagai final, seperti yang kami katakan, dan itu saja."

Arsenal akan kembali bermain pada Boxing Day atau laga setelah Natal (26 Desember). Mereka akan memainkan Derby London melawan West Ham United.

Arsenal Martin Odegaard Piala dunia 2022 Piala Dunia 2022 Qatar
Ditulis Oleh

Arief Hadi

Posts

15.737

Berita Terkait

Inggris
Sejarah Tercipta di Praha, Arsenal Menang Delapan Kali Beruntun Tanpa Kebobolan Gol
Arsenal menjaga momentum dengan kemenangan 3-0 atas Slavia Praha di Liga Champions dan mengukir rekor baru.
Arief Hadi - Rabu, 05 November 2025
Sejarah Tercipta di Praha, Arsenal Menang Delapan Kali Beruntun Tanpa Kebobolan Gol
Hasil akhir
Hasil Liga Champions: Liverpool Kalahkan Real Madrid, PSG Tumbang, Arsenal Pesta Gol, dan Juventus Imbang
Hasil hari pertama pekan empat fase liga Liga Champions pada Rabu (05/11) dari klub seperti Liverpool, Real Madrid, Paris Saint-Germain (PSG), Arsenal, dan Juventus.
Arief Hadi - Rabu, 05 November 2025
Hasil Liga Champions: Liverpool Kalahkan Real Madrid, PSG Tumbang, Arsenal Pesta Gol, dan Juventus Imbang
Jadwal
Jadwal dan Link Streaming Slavia Praha vs Arsenal, Rabu 5 November 2025
Arsenal menjalani laga tandang ke markas Slavia Praha pada lanjutan Liga Champions 2025-2026.
Yusuf Abdillah - Selasa, 04 November 2025
Jadwal dan Link Streaming Slavia Praha vs Arsenal, Rabu 5 November 2025
Liga Champions
Liga Champions: Superkomputer Prediksi Pemenang Duel Slavia Praha vs Arsenal
Hasil simulasi superkomputer Opta menunjukkan Arsenal unggul jauh atas Slavia Praha di Liga Champions. Mampukah The Gunners lanjutkan rekor sempurna mereka?
Johan Kristiandi - Selasa, 04 November 2025
Liga Champions: Superkomputer Prediksi Pemenang Duel Slavia Praha vs Arsenal
Prediksi
Prediksi dan Statistik Slavia Praha vs Arsenal: Bukan Tandingan The Gunners
Arsenal datang ke markas Slavia Praha dengan modal sempurna di Liga Champions. Mampukah The Gunners lanjutkan tren kemenangan dan buktikan dominasinya di Eropa?
Johan Kristiandi - Selasa, 04 November 2025
Prediksi dan Statistik Slavia Praha vs Arsenal: Bukan Tandingan The Gunners
Inggris
Baru Kebobolan 3 Gol di Premier League, Mikel Arteta Ungkap Resep Kekuatan Pertahanan Arsenal
Arsenal baru kebobolan tiga gol di Premier League dan Mikel Arteta menuturkan resep kekuatan pertahanan The Gunners.
Arief Hadi - Selasa, 04 November 2025
Baru Kebobolan 3 Gol di Premier League, Mikel Arteta Ungkap Resep Kekuatan Pertahanan Arsenal
Inggris
Slavia Praha vs Arsenal, Mikel Arteta Konfirmasi Viktor Gyokeres Absen Bermain
Arsenal akan bermain di markas Slavia Praha pada lanjutan laga Liga Champions dan Viktor Gyokeres dikonfirmasi absen.
Arief Hadi - Selasa, 04 November 2025
Slavia Praha vs Arsenal, Mikel Arteta Konfirmasi Viktor Gyokeres Absen Bermain
Spanyol
Blak-blakan, William Saliba Akui Sangat Tergoda Gabung Real Madrid
William Saliba akhirnya jujur soal ketertarikan Real Madrid. Ia akui sempat tergoda, tapi bertekad bawa Arsenal juara dulu sebelum pindah!
Johan Kristiandi - Senin, 03 November 2025
Blak-blakan, William Saliba Akui Sangat Tergoda Gabung Real Madrid
Klasemen
Klasemen Terkini Premier League 2025/2026: Arsenal Melaju Sendirian, Manchester United Kembali di Bawah Liverpool
Update klasemen Premier League 2025/2026 usai pekan ke-10! Arsenal makin perkasa di puncak, Liverpool bangkit, sementara Manchester United kembali merosot.
Johan Kristiandi - Senin, 03 November 2025
Klasemen Terkini Premier League 2025/2026: Arsenal Melaju Sendirian, Manchester United Kembali di Bawah Liverpool
Inggris
Klasemen Premier League 2025-2026: Manchester City Tempel Arsenal
Manchester City naik ke posisi kedua klasemen sementara Premier League 2025-2026 setelah menaklukkan Bournemouth 3-1 pada pekan ke-10.
Yusuf Abdillah - Senin, 03 November 2025
Klasemen Premier League 2025-2026: Manchester City Tempel Arsenal
Bagikan