Kualifikasi Piala Asia U-20 2025
Perubahan Formasi dan Pergantian Pemain Jadi Kunci Kemenangan Telak Timnas U-20 atas Maladewa
BolaSkor.com - Pelatih Timnas Indonesia U-20, Indra Sjafri, mengungkap kunci kemenangan tim asuhannya atas Maladewa pada laga pertama Grup F Kualifikasi Piala Asia U-20 2025 di Stadion Madya, Jakarta, Rabu (25/9).
Dalam pertandingan itu Timnas Indonesia U-20 menang telak 4-0. Empat gol kemenangan Garuda Nusantara semuanya tercipta di babak kedua lewat Aditya Warman (52'), Figo Dennis (55'), Toni Firmansyah (57'), dan Jens Raven (66').
Indra Sjafri mengatakan di babak pertama anak asuhnya gagal memaksimalkan sejumlah kesempatan menjadi gol. Karena itu, Indra memutuskan mengganti formasi dari 3-4-3 ke 3-5-2 untuk menambah kekuatan di lini tengah.
Perubahan formasi itu membuat Indra Sjafri memasukkan tiga pemain baru di awal babak kedua, yakni Muhammad Ragil, Meshaal Hamzah, dan Figo Dennis. Masuknya mereka membuat permainan Timnas Indonesia U-20 menjadi lebih cair.
Baca Juga:
Dony Tri Yakin Timnas Indonesia U-20 Tak Terpengaruh Absennya Welber Jardim
Dicoret dari Timnas Indonesia U-20, Indra Sjafri Tak Tutup Pintu untuk Arkhan Kaka dan Welber Jardim
"Pertama, tentu terima kasih ke perjuangan pemain, yang kedua ini pertandingan pertama kita yang saya lakoni yang dengan lawan yang seperti ada perbedaan kualitas tapi ini paling lama golnya biasanya di babak pertama ada gol," kata Indra Sjafri.
"Dan memang tim pelatih berdiskusi, di babak kedua kita melakukan pergantian pemain dan juga melakukan pergantian strategi. Dan bukan pertandingan babak pertama kita bermain jelek, enggak."
"Tetapi sepertiga lapangan depan kita selalu mentok dengan Maladewa yang bertahan dengan sangat dalam. Untung saja mereka counter attack-nya bisa kita antisipasi terus."
"Kita kalah orang di tengah dan di babak kedua kita ganti dengan 3-5-2 dan sirkulasi bola lebih cepat dan banyak peluang untuk bisa cetak gol. Tetapi tim pelatih tadi menggarisbawahi finishing kita masih belum maksimal," tuturnya menambahkan.
Kemenangan ini menjadi modal bagi Timnas Indonesia U-20 untuk menghadapi laga berikutnya kontra Timor Leste, Jumat (27/9). Indra Sjafri berharap kembali meraih kemenangan pada pertandingan tersebut.
Lihat postingan ini di Instagram
Meski demikian, Indra Sjafri menilai Timor Leste bukan tim yang mudah dikalahkan. Indra mewaspadai motivasi para pemain Timor Leste yang menelan kekalahan 1-3 dari Yaman pada pertandingan pertama.
"Mereka punya dua-tiga pemain-pemain yang secara individu bagus dan saya pikir kita punya pengalaman di (Piala) AFF (U-19) kemarin menghadapi mereka," tutur pelatih asal Sumatra Barat tersebut.
Rizqi Ariandi
7.659
Berita Terkait
Luis Enrique Jadi Nama Baru di Bursa Pelatih Manchester United
Sam Allardyce Klaim Hanya Carlo Ancelotti yang Bisa Menyelamatkan Manchester United
Pilihan Mengerucut ke Dua Nama, Manchester United Sudah Tentukan Waktu Pengumuman Pelatih Baru
Resmi Gabung Manchester City, Antoine Semenyo Punya Janji yang Berbahaya untuk Rival
Tanpa Chant Rasis, Viking Siap Pertontonkan Koreo Termahal di Laga Persib vs Persija
Persija Terus Berinovasi, Luncurkan Produk Reksa Dana Pendapatan Tetap
Berita Transfer Inter Milan: Juventus Ganggu Rencana Rekrut Tarik Muharemovic, Davide Frattesi Diincar Klub Inggris
Persib vs Persija, Marc Klok: Rivalitas dan Harga Diri
Pulih Lebih Cepat, Kylian Mbappe Siap Perkuat Real Madrid Melawan Barcelona
AC Milan Tidak Malu Mengakui Inter dan Napoli Lebih Kuat