Persita Menang atas RANS Nusantara, Modal sebelum Kick Off Liga 1

Rizqi AriandiRizqi Ariandi - Sabtu, 09 Juli 2022
Persita Menang atas RANS Nusantara, Modal sebelum Kick Off Liga 1
Aksi Ramiro Fergonzi saat menghadapi RANS Nusantara FC di Stadion PTIK, Jakarta, Jumat (8/7) sore WIB. (Media Persita)

BolaSkor.com - Persita Tangerang meraih kemenangan atas RANS Nusantara FC dalam laga uji coba di Stadion PTIK, Jakarta, Jumat (8/7). Tim dengan julukan Pendekar Cisadane tersebut menang tipis dengan skor 2-1.

Dua gol kemenangan Persita disumbangkan oleh Wildan dan Ghozali Siregar. Sementara itu, gol RANS Nusantara FC dilesakkan Jujun Junaedi.

Pelatih Persita, Angelo Alfredo Vera, menanggapi positif hasil uji coba ini. Vera puas karena timnya bukan hanya menang, tetapi juga mampu mendominasi permainan.

"Kemenangan ini juga penting untuk meningkatkan mental pemain," kata Vera, dalam rilis yang diterima BolaSkor.com.

Baca Juga:

Batal Lawan RANS Nusantara, Persib Komunikasi dengan Persita dan Dewa United

Resmi, Bek Timnas Indonesia Elkan Baggott Berlabuh di Gillingham FC

Sementara itu pencetak gol pertama Persita, Wildan, tak ingin cepat puas dengan kemenangan yang diraih oleh Persita. Menurutnya, masih banyak PR yang harus diperbaiki sebelum melakoni laga perdana Liga 1 2022/2023.

Pada pekan pertama, Persita dijadwalkan menghadapi Persik Kediri (25/7), sedangkan RANS Nusantara FC akan bertandang ke markas PSIS Semarang (23/7). Kedua tim juga kabarnya masih akan melakoni sejumlah laga uji coba lainnya.

Persita disebut menjadi salah satu tim yang diajak oleh Persib Bandung untuk beruji coba. Lalu RANS Nusantara FC bakal menghadapi Persija Jakarta di Stadion Wibawa Mukti, Cikarang, Sabtu (16/7).

"Masih banyak hal yang harus ditingkatkan di pertandingan selanjutnya. Yang terpenting kami menjalankan instruksi pelatih, baik di latihan maupun di pertandingan,” ujar Wildan.

Persita Tangerang Rans Nusantara Angel Alfredo Vera Uji coba Liga 1 Breaking News
Ditulis Oleh

Rizqi Ariandi

Posts

4.319

Bagikan