Persis Solo Tuan Rumah Liga 2, Eko Purdjianto: Semua Lawan Berat
Bolaskor.com - Persis Solo bakal menjadi tuan rumah Grup C pada kompetisi Liga 2 2021. Persis bakal bertarung dengan PSCS Cilacap, PSG Pati, Hizbul Wathan FC, PSIM Jogja, dan Persijap Jepara di babak penyisihan grup.
Meski bermain di rumah sendiri yakni Stadion Manahan, namun pelatih Eko Purdjianto mewanti-wanti anak asuhnya agar tak jemawa.
"Saya tekankan kepada pemain, semua kontestan Liga 2 itu berat. Harus selalu siap bertemu dengan tim mana pun," kata Eko, Jumat (17/9).
Baca Juga:
Bursa Transfer Ditutup 10 Oktober, Pelatih Minimal Lisensi B AFC
Termasuk Dewa United FC, Ini Tuan Rumah Putaran Pertama Liga 2 2021
Eko optimistis menatap Liga 2 musim ini plus status sebagai tuan rumah. Meski demikian, mantan asisten pelatih Bali United itu menilai seluruh tim di Grup C memiliki potensi menyulitkan.
"Saya meminta para pemain menjaga motivasi untuk memenangi setiap laga. Kita optimistis, tapi jangan sampai takabur,” ujar dia.
Hal senada juga ditegaskan Manajer Persis, Erwin Widianto. Dirinya mengatakan tim telah mempersiapkan diri secara matang enam bulan terakhir.
“Kami yakin mampu meraih poin maksimal seperti ekspektasi suporter. Apalagi kami bermain di rumah sendiri," pungkas Erwin. (Laporan Kontributor Muhammad Fadly/Solo)
Frengky Aruan
15.464
Berita Terkait
Persis Sudah Jatuh Tertimpa Tangga, Rekor Buruk Terus Berlanjut hingga Terancam Sanksi Besar Akibat Flare
Persis Solo Kirim Sinyal Gaet Pilar Persib dan Persija?
Hasil Super League 2025/2026: Bali United Kalahkan Arema FC, Persita Menang di Kandang Persis Solo
Hasil Super League 2025/2026: Malut United Bungkam PSBS Biak 6-2, Persib Turun ke Peringkat 4
Pelatih Belanda Senang dengan Progres Dewa United Banten FC Usai Bungkam Persis Solo 5-1
Hasil Super League 2025/2026: Messidoro Borong Dua Gol, Dewa United Banten FC Menang Telak atas Persis
Link Streaming Dewa United Banten FC vs Persis Solo, Sabtu 20 Desember 2025 Live 15.30 WIB
Hasil Super League 2025/2026: Tak Ada Gol Tercipta di Laga Persita vs Malut dan Bali United vs Persis
Hasil Super League 2025/2026: Derby Mataram Persis Solo vs PSIM Yogyakarta Berakhir Imbang
Link Streaming Derby Mataram Persis Solo vs PSIM Yogyakarta di Super League 2025/2026 Sabtu 8 November 2025, Live Sebentar Lagi