Persiram Gebuk Mitra KukarISL 2014

BolaSkorBolaSkor - Rabu, 12 Maret 2014
Persiram Gebuk Mitra Kukar<!--idunk-->ISL 2014
Persiram Gebuk Mitra KukarISL 2014

Sleman - Persiram Raja Ampat tampil trengginas saat menggebuk tamunya Mitra Kukar 2-0 pada laga lanjutan Indonesia Super League (ISL) 2014 di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Rabu (12/3). Dua gol Persiram dicetak Mbida Messi (64) dan Osas Saha Marveolus (83).

Meski harus menjamu tamunya di Sleman, skuat Persiram mampu bermain taktis sejak kick off digulirkan. Peluang mencetak gol pertama diciptakan tim tuan rumah pada menit keempat. Adalah Gideon Victor Way yang melakukan tendangan dari luar kotak penalti. Sayang, tendangannya masih bisa diblok barisan pertahanan Mitra Kukar.

Empat menit berselang, giliran tendangan keras Mbida Messi dari jarak 30 meter hanya melambung tinggi di atas mistar gawang Mitra Kukar yang dijaga Dian Agus Prasetyo.

Memasuki menit ke-14, Mitra Kukar gantian mengancam. Striker Mitra Kukar, Herman Dzumafo mendapatkan peluang emas. Dzumafo yang mendapatkan bola dari tengah langsung berlari menembus barisan pertahanan Persiram. Sayang, aksinya yang diakhiri dengan tendangan keras hanya melebar tipis di sisi kiri gawang tim Dewa Laut.

Namun, Persiram membalasnya kembali melalui tendangan dari luar kotak penalti yang dilesakkan Messi pada menit ke-17. Namun masih bisa ditangkap dengan mudah oleh Dian Agus.

Messi kembali mengancam pada menit ke-24. Kali ini tendangan kaki kirinya dari dalam kotak penalti bisa dimentahkan keluar oleh Dian Agus. Sepak pojok yang tercipta kemudian berakhir sia-sia, setelah sundulan Kubay Quaiyan belum tepat sasaran.

Dua menit kemudian, Dian Agus kembali mampu mengantisipasi dengan baik upaya para pemain Persiram untuk mencetak gol. Dia berhasil dengan sigap menangkap tendangan Osas Saha yang memenangi duel atas Reinaldo Lobo.

Pada menit ke-37, tendangan Dzumafo dari luar kotak penalti hanya melebar dari gawang Persiram. Berselang satu menit, percobaan dari luar kotak penalti kembali dilakukan Zulham Zamrun. Tapi masih belum terarah.

Ancaman dari tim Naga Mekes tak berhenti sampai di situ. Pada menit ke-41 tendangan bebas Erick Weeks dari luar kotak penalti melintir cantik, namun bisa dimentahkan keluar Deny Marcell.

Tapi, langsung dibalas para pemain Persiram pada menit ke-43. Sayang, tendangan keras yang dilepaskan Errol Simunapendi dari luar kotak penalti lagi-lagi hanya melebar tipis dari gawang.

Skor 0-0 bertahan hingga wasit Oki Dwi Putra Senjaya meniup peluit tanda babak pertama usai.

Persiram Raja Ampat:
1 Deny Marcell; 8 Kubay Quaiyan (C), 12 Leonard Tupamahu, 26 Ortizan Solossa, 7 Gideon Victor Way; 5 Imanuel Padwa, 30 Elvis Harewan, 14 Mbida Messi; 87 Errol Simunapendi, 11 Moses Banggo, 10 Osas Saha
Cadangan: 20 Galih Sudaryono, 13 Marko Kabiay, 22 Sa'anun Al Qadri, 88 Christian Uron, 28 Steven Imbiri, 19 Ronald Setmot, 90 Mario Aibekop

Mitra Kukar:
33 Dian Agus Prasetyo; 3 Zulkifli Syukur (c), 44 Renaldo Lobo, 27 Dedi Gusmawan, 24 Diego Michiels; 11 Bima Sakti, 8 Raphael Maitimo, 50 Erick Weeks Lewis; 7 Zulham Zamrun, 29 Herman Djumampau, 25 Yogi Rahadian
Cadangan: 21 Joice Sorongan, 4 Abdul Gamal, 77 Danan Puspito, 5 Hendra Ridwan, 13 Gunawan Dwi Cahyo, 17 Jajang Mulyana, 19 Zulvin Zamrun

Oleh: Putra Kartika (koresponden BolaSkor.com Jateng & DIY)

Indonesia super league Isl Stefan hannson Stadion Maguwoharjo Osas Saha Mbida messi Persiram Raja Ampat Gomes de oliviera Mitra kukar
Ditulis Oleh

BolaSkor

Admin Bolaskor.com.
Posts

11.185

Bagikan