Persik Latihan Tertutup Selama PPKM Darurat


BolaSkor.com - Persik Kediri berupaya untuk tetap menjalankan semua program persiapan tim, meski tengah berada dalam masa PPKM (Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat) Darurat.
Seperti diketahui, PPKM Darurat berlaku pada semua kawasan di Jawa dan Bali selama lebih dari dua pekan, sejak 3 hingga 20 Juli 2021 mendatang.
Pemerintah daerah termasuk Kota Kediri pun juga menjalani instruksi tersebut. Yaitu dengan menutup semua akses terhadap fasilitas umum, seperti lapangan sepak bola.
Tak pelak, situasi ini membuat hampir semua klub Liga 1 mesti meliburkan tim dan menggelar latihan secara virtual. Pasalnya, lapangan yang digunakan mayoritas adalah milik pemerintah daerah.
Baca Juga:
Plus-Minus Penundaan Liga 1 bagi Persik KediriPlus-Minus Penundaan Liga 1 bagi Persik Kediri
Persik Kediri Rekrut Eks Santos FC sebagai Pemain Asing Keempat
Namun, Persik masih berupaya untuk tetap menjalankan program latihan di lapangan hijau, meski diiringi dengan sejumlah syarat ketat.
"Sejauh ini masih bisa latihan. Tentu dengan terus berkoordinasi dengan pemerintah daerah," ujar Media Officer klub, Anwar Bahar Basalamah.
Yang berbeda, tentu saja pada pelaksanaannya. Intensitas program latihan selama PPKM semakin berkurang, dari tiga sampai empat kali menjadi satu atau dua kali setiap pekannya.
Begitu juga dengan aturan protokol kesehatan (prokes) yang lebih diketatkan. Selain itu, klub juga membatasi akses bagi media dalam kegiatan peliputan berita dibanding sebelum masa PPKM.
"Dari klub, prokes tetap lah yang utama diperhatikan. Latihan digelar secara tertutup (bagi publik maupun media) sampai berakhirnya masa PPKM," tambahnya. (Laporan Kontributor Bimaswara Dumugi)
Tengku Sufiyanto
17.556
Berita Terkait
Thom Haye Mulai Padu dengan Permainan Persib Bandung, Bojan Angkat Topi

Pemain Timnas Indonesia Diistirahatkan Jelang Persib Melawan Selangor FC

Akui Sudah Petakan Kekuatan, Pelatih Senam Indonesia Pede Raih Medali di SEA Games 2025

Hasil Atlet Putra Indonesia di Kejuaraan Dunia Senam Artistik 2025: Abiyu Rafi Membanggakan

Manfaatkan Klausul David Beckham, AC Milan Ingin Rekrut Son Heung-min

Kocak, Bruno Fernandes Unggah Foto Harry Maguire Jadi Pemain Timnas Brasil

Juventus Dipermalukan Como, Posisi Igor Tudor di Ujung Tanduk

AC Milan vs Fiorentina: Satu Poin La Viola Dirampok Wasit

Klasemen Terkini LaLiga 2025/2026: Real Madrid Tidak Biarkan Barcelona Terlalu Lama di Singgasana

Klasemen Terkini Serie A 2025/2026: AC Milan dan Inter Milan Bersaing di Papan Atas
