Persik Kediri Pantang Kehilangan Poin Lagi Hadapi Borneo FC
BolaSkor.com - Persik Kediri segera memulai lagi kiprahnya pada pekan kedua seri pertama Liga 1 2021/2022 menghadapi Borneo FC, Jumat (10/9) lusa.
Bertemu tim Pesut Etam, memang menjadi peluang tepat bagi Persik untuk memperbaiki posisi. Lantaran mereka saat ini masih terhimpit di urutan ke-16 klasemen sementara Liga 1.
Situasi itu tak lepas dari kekalahan 0-1 yang dialami Antoni Putro Nugroho dkk saat menantang Bali United pada pekan pertama, Jumat (27/8) lalu.
"Kami sudah memiliki gambaran kekuatan mereka (Borneo FC). Jangan sampai kami kehilangan poin lagi," tutur pelatih Persik Kediri, Joko Susilo.
Baca Juga:
Kalah dari Bali United, Pelatih Persik Enggan Salahkan Striker Spanyol
Pihaknya pun tak menyurutkan optimisme meski posisi tim berbeda jauh dibanding lawan. Ya, Borneo FC saat ini menjadi pemuncak klasemen Liga 1.
Tim besutan Mario Gomez itu menyapu 3 angka sempurna pada partai pertama, dengan mengalahkan Persebaya Surabaya (4/9) lalu.
"Kami harus optimis. Kalau tidak menang, berarti ada kesalahan," tambah pelatih berlisensi AFC Pro tersebut.
Demi target itu, Joko Susilo membawa semua pemainnya menuju Jakarta sejak Selasa (7/9) malam. Evaluasi pada aspek fisik yang menjadi atensi utama juga sudah dibenahi, melalui pemusatan latihan di kawasan wisata pantai selama 3 hari awal pekan lalu.
"Sekarang, tidak ada alasan lagi kita kedodoran fisik di pertandingan," timpal kapten tim, Andri Ibo yang sebelumnya absen akibat masalah kebugaran fisik. (Laporan Kontributor Bimaswara Dumugi)
Tengku Sufiyanto
17.942
Berita Terkait
Hasil Super League 2025/2026: Dikalahkan Bhayangkara FC, Malut United Gagal Dekati Persija
Persija Pinjamkan Ilham Rio Fahmi dan Hansamu Yama
Ini Alasan Shayne Pattynama dan Paulo Ricardo Hanya Bermain Sebentar di Laga Debut
Debut Untuk Persija, Shayne Pattynama Girang Naik Rantis ke Stadion
Ketum The Jakmania Merasa Skuad Persija Belum Lengkap, Butuh Gelandang Baru
Timnas Indonesia U-17 Tantang China sebagai Persiapan Piala Asia U-17 2026
Hasil Super League 2025/2026: Gol Andrew Jung Buat Persib Pertahankan Puncak Klasemen
Naik Meja Operasi, Musim Asnawi Mangkualam Berakhir Lebih Cepat
John Herdman Bertemu I League, Sinkronisasi Program Timnas dengan Kompetisi
Ilham Rio Fahmi Pergi untuk Kembali ke Persija Jakarta