Persija Vs Persik Berakhir Imbang, Thomas Doll Kesal
BolaSkor.com - Pelatih Persija Jakarta, Thomas Doll, kesal dengan permainan tim asuhannya saat menghadapi Persik Kediri pada pekan ke-13 Liga 1 2022/2023 yang berlangsung di Stadion Jatidiri, Semarang, Sabtu (10/12) malam WIB.
Thomas Doll mengatakan Persija tidak tampil sesuai keinginannya, terutama di babak pertama. Macan Kemayoran memang sempat kebobolan terlebih dulu lewat Renan Silva pada menit kesembilan, sebelum Riko Simanjuntak mencetak gol di menit 43 yang membuat kedudukan menjadi 1-1.
Di babak kedua Thomas Doll coba membuat perubahan dengan menurunkan Frengky Missa, Alfriyanto Nico Saputro sampai Ginanjar Wahyu Ramadhani. Namun, upaya itu tidak membuahkan hasil sehingga laga tetap berakhir imbang.
"Saya tidak mau melihat permainan seperti ini lagi ke depannya. Saya kecewa dengan performa babak pertama, terutama dalam 30 menit pertama,” kata Thomas Doll.
Baca Juga:
Persib Bungkam Persebaya, Persija Imbang dengan Persik
Persib 2-1 Persebaya, Perubahan Taktik di Babak Kedua hingga Permintaan Maaf Luis Milla
Thomas Doll menilai para pemain Persija tidak menunjukkan keinginan kuat untuk memenangkan laga kontra Persik. Dia merasa kecewa dengan mental tersebut.
"Kami seperti tidak mempunyai mental untuk bermain dan menurut saya memang kami tidak layak untuk menang," ujarnya.
Thomas Doll berharap penampilan buruk Persija saat menghadapi Persik tidak berlanjut ke pertandingan berikutnya. Pada pekan ke-14, Macan Kemayoran dijadwalkan bertemu PSIS Semarang di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Selasa (13/12).
"Kami harus terus melihat ke depan untuk laga selanjutnya,” tutur mantan pelatih Borussia Dortmund tersebut.
Rizqi Ariandi
7.772
Berita Terkait
Tottenham Tutup Pintu Randal Kolo Muani, Juventus Cari Alternatif
Mauricio Souza Pastikan Shayne Pattynama Siap Main di Laga Persita vs Persija
Manchester City Lolos Langsung ke 16 Besar Liga Champions, Pep Guardiola: Terima Kasih, Jose Mourinho
Jelang Lawan Persita, Pemain Anyar Persija Diminta Cepat Beradaptasi
Daftar Tim yang Lolos ke Fase Gugur Europa League 2025-2026
Hasil Liga Europa: AS Roma Nyaris Terpeleset, Calvin Verdonk Bantu Lille ke Playoff
Mulai Berlatih, Layvin Kurzawa Janji Tunjukan Kualitas Bersama Persib Bandung
Hasil Piala Asia Futsal 2026: Indonesia Lolos ke Perempat Final Usai Hajar Kirgizstan
Bojan Hodak Ogah Buru-buru Mainkan Layvin Kurzawa dan Dion Markx
Persija Jakarta Akan Gunakan Rantis Saat Tandang ke Persita Tangerang