Persija Persembahkan Kemenangan atas Persik untuk Suporter
BolaSkor.com - Persija Jakarta kembali ke jalur kemenangan setelah mengalahkan Persik Kediri, 2-1, pada pekan ke-26 Liga 1 2021/2022 di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, Sabtu (19/2) malam WIB. Hasil positif ini pun dipersembahkan Persija untuk para pendukung setianya.
Persija menang berkat gol Makan Konate (13') dan Irfan Jauhari (90+2') setelah sempat tertinggal oleh sundulan Youssef Ezzejjari di menit keenam.
Hasil ini memutus tren negatif Persija yang gagal meraih kemenangan dalam tiga laga sebelumnya. Macan Kemayoran terakhir kali menang saat menghadapi Persita Tangerang dengan skor 2-1 pada 26 Januari atau hampir satu bulan yang lalu.
Baca Juga:
Setelah itu Marko Simic dkk. kalah oleh Persiraja Banda Aceh (1-1). Kemudian bermain imbang ketika bertemu Arema FC (1-1) dan Persebaya Surabaya (3-3).
"Alhamdulillah malam ini Persija bisa meraih kemenangan. Saya ucapkan selamat kepada seluruh pemain, mereka sudah berusaha, mereka sudah berjuang hingga menit akhir. Kemenangan ini kami persembahkan untuk semua pencinta Persija," kata asisten pelatih Persija, Ferdiansyah.
Kemenangan ini membuat Persija menempati peringkat 7 klasemen sementara dengan 37 poin dari 25 pertandingan. Setelah ini tim Ibu Kota akan menghadapi Barito Putera, Rabu (23/2) malam WIB.
Rizqi Ariandi
7.668
Berita Terkait
Lolos ke Putaran Keempat Piala FA, Manchester City Berambisi Sapu Bersih Gelar
Juventus Pertimbangkan Barter Pemain dengan AC Milan
Final Piala Super Spanyol: Xabi Alonso Siapkan Rencana untuk Redam Lamine Yamal
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Portsmouth vs Arsenal pada Minggu (11/1), Live Sebentar Lagi
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Fiorentina vs AC Milan, Live Sebentar Lagi
Cesar Meylan, Asisten John Herdman di Timnas Indonesia yang Meraih Emas Olimpiade
5 Fakta Menarik Jelang Duel Portsmouth vs Arsenal di Putaran Ketiga Piala FA
Hasil Super League 2025/2026: Persib Bandung Juara Paruh Musim Usai Kalahkan Persija Jakarta
Liam Rosenior Ungkap Alasan Tetap Memakai Taktik Enzo Maresca
Samai Sergio Aguero, Debut Antoine Semenyo di Manchester City Tuai Pujian