Super League

Persija Launching Skuad dan Jersey di JIS, Aksi Perdana Macan Kemayoran Arahan Mauricio Souza

Persija akan menggelar peluncuran tim dan jersey baru. Acara diakhiri dengan uji coba melawan Arema FC.
Rizqi AriandiRizqi Ariandi - Kamis, 24 Juli 2025
Persija Launching Skuad dan Jersey di JIS, Aksi Perdana Macan Kemayoran Arahan Mauricio Souza
The Jakmania di Jakarta International Stadium (JIS). (Media Persija)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Persija Jakarta akan menggelar peluncuran tim dan jersey baru untuk menghadapi Super League 2025/2026.

Peluncuran tim dan seragam tanding anyar itu akan dilangsungkan di Jakarta International Stadium (JIS) pada Sabtu (26/7).

Persija memilih tema 'Jakarta Bersinergi' dalam peluncuran tim dan jersey tahun ini.

Baca Juga:

Mauricio Souza Beri Tempat untuk Tiga Jebolan Timnas Indonesia U-19 di Skuad Persija Musim Depan

Alasan Mauricio Souza Tak Boyong Francisco Rivera dan Hugo Gomes ke Persija Jakarta

Gustavo Franca Temukan Kenyamanan di Persija Jakarta

Tema itu dipilih karena pada tahun ini Persija mendapatkan dukungan penuh dari Pemprov Jakarta dalam bentuk kerja sama 4 Badan Usaha Milik Daerah atau BUMD.

Aksi Perdana Wajah Baru Persija di Hadapan The Jakmania

Gustavo
Gustavo Franca, saat menjalani latihan perdananya bersama Persija Jakarta, Senin (21/7). (Media Persija)

Malam itu juga menjadi sangat spesial karena setelah peluncuran tim dan jersey akan digelar laga persahabatan antara Persija dan Arema FC.

Lewat laga itu para suporter akan disuguhkan penampilan baru Persija di bawah besutan juru taktik asal Brasil, Mauricio Souza.

Aksi-aksi rekrutan anyar Persija seperti Jordi Amat, Eksel Runtukahu, Van Basty Sousa, Fabio Calonego, dan Gustavo Franca juga akan tersaji pada malam itu.

"Saya tak sabar untuk ambil bagian dalam launching tim."

"Akan spesial bisa bertemu dengan Jakmania sebelum memulai perjuangan di kompetisi," ujar Gustavo Franca.

Jersey Anyar Persija

Bukan hanya aksi dari para Macan baru yang dinantikan, rasa penasaran suporter tentang seragam tanding terbaru Persija juga akan terjawab di JIS, Sabtu malam nanti.

Sehelai kain penuh filosofi baru, mewarisi kisah dari era Hyperflex (2024/2025), Vortexion (2023/2024), dan Fervorknit (2022/2023).

Hiburan dari Band Jakmania

Sebagai implementasi semangat 'Jakarta Bersinergi', dalam launching skuad Persija akan melibatkan para seniman yang akan menampilkan aksi tarian Betawi.

Lalu ada aksi panggung dari dua band kebanggaan Jakmania, yakni Orkes Biang Kerok (OBK) dan Skarbu, yang akan menambah kemeriahan acara dari sisi luar tribun.

Cara Saksikan Launching Persija di JIS

Persija jakarta Arema FC Super League Indonesia Breaking News
Ditulis Oleh

Rizqi Ariandi

Menjadi jurnalis sejak 2016. Pernah meliput Asian Games 2018, SEA Games 2023, dan Piala Dunia U-17 2023
Posts

7.357

Berita Terkait

Liga Indonesia
Link Streaming Super League 2025/2026 Arema FC vs Persija Jakarta, Live Sebentar Lagi
Informasi mengenai link streaming Arema FC vs Persija Jakarta dapat disimak melalui artikel ini.
Rizqi Ariandi - Sabtu, 08 November 2025
Link Streaming Super League 2025/2026 Arema FC vs Persija Jakarta, Live Sebentar Lagi
Inggris
Ruben Amorim: Pertandingan Bisa Ditentukan Lewat Satu Tendangan Sudut
Manchester United bertekad melanjutkan tren tidak terkalahkan saat menghadapi Tottenham di Tottenham Hotspur Stadium.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 08 November 2025
Ruben Amorim: Pertandingan Bisa Ditentukan Lewat Satu Tendangan Sudut
Jadwal
Link Streaming Chelsea vs Wolverhampton Wanderers, Minggu 9 November 2025
Chelsea akan menjamu Wolverhampton Wanderers dalam lanjutan Premier League 2025-2026 di Stamford Bridge pada Minggu (9/11) pukul 03.00 WIB.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 08 November 2025
Link Streaming Chelsea vs Wolverhampton Wanderers, Minggu 9 November 2025
Liga Indonesia
Bidik Kemenangan Keempat Beruntun, Persija Tetap Hormati Arema FC sebagai Lawan Tangguh
Musim ini Persija sudah meraih dua kemenangan di Jawa Timur.
Rizqi Ariandi - Sabtu, 08 November 2025
Bidik Kemenangan Keempat Beruntun, Persija Tetap Hormati Arema FC sebagai Lawan Tangguh
Italia
Jelang Bersua Parma, Massimiliano Allegri Berikan Kisi-Kisi Masa Depan Mike Maignan di AC Milan
Jelang duel AC Milan vs Parma, Massimiliano Allegri akhirnya memberi isyarat masa depan Mike Maignan yang belum teken kontrak baru. Chelsea dan Bayern siap menampung?
Johan Kristiandi - Sabtu, 08 November 2025
Jelang Bersua Parma, Massimiliano Allegri Berikan Kisi-Kisi Masa Depan Mike Maignan di AC Milan
Jadwal
Jadwal Siaran Langsung Super League 2025/2026 Arema FC vs Persija Jakarta, Sabtu 8 November 2025
Arema FC akan menjamu Persija di Stadion Kanjuruhan.
Rizqi Ariandi - Sabtu, 08 November 2025
Jadwal Siaran Langsung Super League 2025/2026 Arema FC vs Persija Jakarta, Sabtu 8 November 2025
Inggris
Superkomputer Prediksi Pemenang Duel Tottenham Hotspur vs Manchester United
Superkomputer Opta sudah memprediksi pemenang duel panas Tottenham vs Manchester United. Siapa yang lebih unggul? Hasilnya bikin fans terkejut!
Johan Kristiandi - Sabtu, 08 November 2025
Superkomputer Prediksi Pemenang Duel Tottenham Hotspur vs Manchester United
Inggris
10 Fakta Menarik yang Perlu Diketahui Jelang Laga Tottenham Hotspur vs Manchester United
Sebelum menyaksikan laga Totenham melawan Manchester United, berikut data dan fakta menarik yang perlu diketahui.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 08 November 2025
10 Fakta Menarik yang Perlu Diketahui Jelang Laga Tottenham Hotspur vs Manchester United
Prediksi
Prediksi dan Statistik Chelsea vs Wolverhampton Wanderers: Tim Tamu Buru Kemenangan Pertama
Pertandingan penuh tekanan akan tersaji di Stamford Bridge pada Minggu (9/11) dini hari WIB ketika Chelsea menjamu Wolverhampton Wanderers.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 08 November 2025
Prediksi dan Statistik Chelsea vs Wolverhampton Wanderers: Tim Tamu Buru Kemenangan Pertama
Jadwal
Link Streaming Sunderland vs Arsenal, Minggu 9 November 2025
Simak link streaming Sunderland vs Arsenal pada pekan ke-11 Premier League 2025/2026. The Gunners sedang on fire dengan 10 kemenangan beruntun, namun Sunderland siap membuat kejutan besar. Cek jadwal siaran langsung dan link resminya di sini.
Johan Kristiandi - Sabtu, 08 November 2025
Link Streaming Sunderland vs Arsenal, Minggu 9 November 2025
Bagikan