Super League

Persija Launching Skuad dan Jersey di JIS, Aksi Perdana Macan Kemayoran Arahan Mauricio Souza

Persija akan menggelar peluncuran tim dan jersey baru. Acara diakhiri dengan uji coba melawan Arema FC.
Rizqi AriandiRizqi Ariandi - Kamis, 24 Juli 2025
Persija Launching Skuad dan Jersey di JIS, Aksi Perdana Macan Kemayoran Arahan Mauricio Souza
The Jakmania di Jakarta International Stadium (JIS). (Media Persija)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Persija Jakarta akan menggelar peluncuran tim dan jersey baru untuk menghadapi Super League 2025/2026.

Peluncuran tim dan seragam tanding anyar itu akan dilangsungkan di Jakarta International Stadium (JIS) pada Sabtu (26/7).

Persija memilih tema 'Jakarta Bersinergi' dalam peluncuran tim dan jersey tahun ini.

Baca Juga:

Mauricio Souza Beri Tempat untuk Tiga Jebolan Timnas Indonesia U-19 di Skuad Persija Musim Depan

Alasan Mauricio Souza Tak Boyong Francisco Rivera dan Hugo Gomes ke Persija Jakarta

Gustavo Franca Temukan Kenyamanan di Persija Jakarta

Tema itu dipilih karena pada tahun ini Persija mendapatkan dukungan penuh dari Pemprov Jakarta dalam bentuk kerja sama 4 Badan Usaha Milik Daerah atau BUMD.

Aksi Perdana Wajah Baru Persija di Hadapan The Jakmania

Gustavo
Gustavo Franca, saat menjalani latihan perdananya bersama Persija Jakarta, Senin (21/7). (Media Persija)

Malam itu juga menjadi sangat spesial karena setelah peluncuran tim dan jersey akan digelar laga persahabatan antara Persija dan Arema FC.

Lewat laga itu para suporter akan disuguhkan penampilan baru Persija di bawah besutan juru taktik asal Brasil, Mauricio Souza.

Aksi-aksi rekrutan anyar Persija seperti Jordi Amat, Eksel Runtukahu, Van Basty Sousa, Fabio Calonego, dan Gustavo Franca juga akan tersaji pada malam itu.

"Saya tak sabar untuk ambil bagian dalam launching tim."

"Akan spesial bisa bertemu dengan Jakmania sebelum memulai perjuangan di kompetisi," ujar Gustavo Franca.

Jersey Anyar Persija

Bukan hanya aksi dari para Macan baru yang dinantikan, rasa penasaran suporter tentang seragam tanding terbaru Persija juga akan terjawab di JIS, Sabtu malam nanti.

Sehelai kain penuh filosofi baru, mewarisi kisah dari era Hyperflex (2024/2025), Vortexion (2023/2024), dan Fervorknit (2022/2023).

Hiburan dari Band Jakmania

Sebagai implementasi semangat 'Jakarta Bersinergi', dalam launching skuad Persija akan melibatkan para seniman yang akan menampilkan aksi tarian Betawi.

Lalu ada aksi panggung dari dua band kebanggaan Jakmania, yakni Orkes Biang Kerok (OBK) dan Skarbu, yang akan menambah kemeriahan acara dari sisi luar tribun.

Cara Saksikan Launching Persija di JIS

Persija jakarta Arema FC Super League Indonesia Breaking News
Ditulis Oleh

Rizqi Ariandi

Menjadi jurnalis sejak 2016. Pernah meliput Asian Games 2018, SEA Games 2023, dan Piala Dunia U-17 2023
Posts

7.773

Berita Terkait

Hasil akhir
Hasil Piala Asia Futsal 2026: Indonesia Lolos ke Perempat Final Usai Hajar Kirgizstan
Selanjutnya Indonesia akan menghadapi Irak pada Sabtu (31/1) mendatang untuk menentukan juara Grup A.
Tengku Sufiyanto - Jumat, 30 Januari 2026
Hasil Piala Asia Futsal 2026: Indonesia Lolos ke Perempat Final Usai Hajar Kirgizstan
Liga Indonesia
Bojan Hodak Ogah Buru-buru Mainkan Layvin Kurzawa dan Dion Markx
Layvin Kurzawa belum bisa bergabung karena belum mendapatkan Kartu Izin Tinggal Terbatas (KITAS).
Tengku Sufiyanto - Jumat, 30 Januari 2026
Bojan Hodak Ogah Buru-buru Mainkan Layvin Kurzawa dan Dion Markx
Liga Indonesia
Persija Jakarta Akan Gunakan Rantis Saat Tandang ke Persita Tangerang
Sejatinya kedua belah pihak berharap tim tamu bisa datang ke Indomilk Arena dengan menggunakan bus dan bukan rantis.
Tengku Sufiyanto - Kamis, 29 Januari 2026
Persija Jakarta Akan Gunakan Rantis Saat Tandang ke Persita Tangerang
Spanyol
Performa Alvaro Arbeloa Tidak Memuaskan, Real Madrid Siap Tunjuk Unai Emery
Real Madrid mulai pasang kuda-kuda menghadapi situasi pelik di kursi pelatih. Nama Unai Emery mencuat sebagai kandidat kuat. Ada apa di balik layar Bernabeu?
Johan Kristiandi - Kamis, 29 Januari 2026
Performa Alvaro Arbeloa Tidak Memuaskan, Real Madrid Siap Tunjuk Unai Emery
Liga Indonesia
The Jakmania Boleh Datang ke Tangerang, Persita Siapkan 750 Tiket
Persita Tangerang akan menjamu Persija Jakarta di Indomilk Arena, Tangerang, Jumat (30/1) pukul 15.30 WIB.
Tengku Sufiyanto - Kamis, 29 Januari 2026
The Jakmania Boleh Datang ke Tangerang, Persita Siapkan 750 Tiket
Inggris
Menengok Nasib Mason Greenwood Usai Meninggalkan Manchester United: Sudah Cetak 20 Gol di Musim Ini
Mason Greenwood menemukan kembali performa terbaiknya setelah berpisah dari Manchester United. Bersinar di klub barunya, sang striker berpotensi membuat Setan Merah menyesal.
Johan Kristiandi - Kamis, 29 Januari 2026
Menengok Nasib Mason Greenwood Usai Meninggalkan Manchester United: Sudah Cetak 20 Gol di Musim Ini
Italia
Dapat Angin Segar, Juventus Percaya Diri Rekrut Randal Kolo Muani
Juventus mendapat sinyal positif dalam perburuan Randal Kolo Muani. Penyerang PSG itu dikabarkan tertarik ke Turin meski proses transfer diprediksi penuh rintangan.
Johan Kristiandi - Kamis, 29 Januari 2026
Dapat Angin Segar, Juventus Percaya Diri Rekrut Randal Kolo Muani
Italia
Pelatih Legendaris Italia Akui Inter Lebih Kuat daripada Milan
Fabio Capello tanpa ragu menyebut Inter Milan memiliki kualitas skuad yang lebih baik daripada AC Milan. Rossoneri dinilai masih punya banyak pekerjaan rumah di Serie A musim ini.
Johan Kristiandi - Kamis, 29 Januari 2026
Pelatih Legendaris Italia Akui Inter Lebih Kuat daripada Milan
Inggris
Kisah Sedih Raheem Sterling
Raheem Sterling mengalami masa sulit bersama Chelsea hingga akhirnya tersingkir dari rencana utama. Dipinjamkan ke Arsenal dan kini dikaitkan dengan Napoli, ke mana sang winger akan berlabuh?
Johan Kristiandi - Kamis, 29 Januari 2026
Kisah Sedih Raheem Sterling
Italia
Cuma Jadi Penonton, AC Milan Punya Alasan Khusus Mencermati Hasil Liga Champions dan Liga Europa
Meski absen dari kompetisi Eropa, AC Milan diam-diam mencermati hasil Liga Champions dan Liga Europa. Ada misi khusus Rossoneri untuk memanfaatkan bursa transfer tengah musim.
Johan Kristiandi - Kamis, 29 Januari 2026
Cuma Jadi Penonton, AC Milan Punya Alasan Khusus Mencermati Hasil Liga Champions dan Liga Europa
Bagikan