Persija Jakarta Takluk 1-3 dari Home United dan Terhenti, Manajemen Tetap Puas

Hasil ini membuat Persija kalah dengan agregat 3-6 dan gagal ke final zona ASEAN Piala AFC 2018.
Frengky AruanFrengky Aruan - Rabu, 16 Mei 2018
Persija Jakarta Takluk 1-3 dari Home United dan Terhenti, Manajemen Tetap Puas
Skuat Persija bersama pelatih dan manajer. (Media Persija)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Manajemen Persija Jakarta tetap puas dengan skuat Macan Kemayoran. Ini meski Persija takluk 1-3 dari Home United di leg kedua semifinal zona ASEAN Piala AFC 2018 di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Selasa (15/5) malam.

Hasil ini membuat Persija kalah dengan agregat 3-6. Mengingat Home United menang 3-2 di pertemuan pertama yang berlangsung di Stadion Jalan Besar, seminggu sebelumnya.

"Kalau tanggapan saya biasa saja, ada menang dan ada seri. Mungkin dewi fortuna belum mengikuti Persija saat ini," jelas manajer Persija, Marsma TNI Ardhi Tjahjoko.

Dalam partai leg kedua, Persija juga dinilai cukup baik. "Kalau dilihat dari permainan, kami tidak terlalu jelek babak pertama dan banyak menyerang walau ada kartu merah. Babak kedua kami full dan hampir 80 persen menyerang."

Persija tambahnya telah memenuhi target. Ardhi menjelaskan bahwa Ismed Sofyan dkk. hanya dipatok lolos dari fase grup di kiprah perdana sejak Piala AFC digulirkan mulai 2004.

"Target kami tidak muluk-muluk, yakni lolos grup. Sementara jika lolos ke babak selanjutnya itu bonus. Tapi apa boleh buat kami terhenti di sini. Saya rasa kecewa ada, apalagi hanya butuh satu gol. Kami terima kekalahan ini dengan besar hati," ujarnya.

Ardhi juga menarik sisi positif kegagalan Persija menembus final zona ASEAN. Setidaknya hal ini membuat Macan Kemayoran bisa fokus di Liga 1 2018, termasuk Piala Indonesia 2018.

"Kini fokus ke Liga 1. Tanggal 20 melawan Persela Lamongan dan pada Jumat kami berangkat ke sana," ujarnya.

Persija jakarta Home united Piala AFC 2018
Ditulis Oleh

Frengky Aruan

Posts

15.464

Berita Terkait

Liga Indonesia
Mauricio Souza Nilai Kartu Merah Bruno Tubarao Sudah Tepat, Tetapi Pertanyakan Ketegasan Wasit Terhadap Persib
Persija harus bermain dengan 10 pemain, usai Bruno Tubarao mendapat kartu merah pada menit ke-53.
Tengku Sufiyanto - Minggu, 11 Januari 2026
Mauricio Souza Nilai Kartu Merah Bruno Tubarao Sudah Tepat, Tetapi Pertanyakan Ketegasan Wasit Terhadap Persib
Liga Indonesia
Selebrasi Ice Cold Beckham Putra, Bojan Hodak: Untung Tidak Ada Fans Persija
Selebrasi ini pernah berujung sanksi Komdis PSSI karena dinilai memprovokasi suporter Persija.
Tengku Sufiyanto - Minggu, 11 Januari 2026
Selebrasi Ice Cold Beckham Putra, Bojan Hodak: Untung Tidak Ada Fans Persija
Liga Indonesia
Bawa Persib Tak Pernah Kalah dari Persija dan Juara Paruh Musim, Ini Kata Bojan Hodak
Persib Bandung berhasil mengalahkan Persija Jakarta dengan skor 1-0 di Stadion GBLA, Minggu (11/1) sore WIB.
Tengku Sufiyanto - Minggu, 11 Januari 2026
Bawa Persib Tak Pernah Kalah dari Persija dan Juara Paruh Musim, Ini Kata Bojan Hodak
Hasil akhir
Hasil Super League 2025/2026: Persib Bandung Juara Paruh Musim Usai Kalahkan Persija Jakarta
Persib Bandung memuncaki klasemen sementara Super League 2025/2026 dengan 38 poin dari 17 laga.
Tengku Sufiyanto - Minggu, 11 Januari 2026
Hasil Super League 2025/2026: Persib Bandung Juara Paruh Musim Usai Kalahkan Persija Jakarta
Hasil akhir
Beckham Putra Bawa Persib Unggul atas Persija di Babak Pertama
Beckham Putra mencetak gol pada menit kelima, dan membawa Persib unggul atas Persija 1-0.
Tengku Sufiyanto - Minggu, 11 Januari 2026
Beckham Putra Bawa Persib Unggul atas Persija di Babak Pertama
Jadwal
Link Streaming Persib Bandung vs Persija Jakarta di Super League 2025/2026 11 Januari 2026, Live Sebentar Lagi
Persib Bandung akan menghadapi Persija Jakarta di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Bandung, Gedebage, Minggu (11/1) pukul 15.30 sore WIB.
Tengku Sufiyanto - Minggu, 11 Januari 2026
Link Streaming Persib Bandung vs Persija Jakarta di Super League 2025/2026 11 Januari 2026, Live Sebentar Lagi
Jadwal
Jadwal Siaran Langsung Persib Bandung vs Persija Jakarta di Super League 2025/2026, 11 Januari 2026
Persib Bandung akan menghadapi Persija Jakarta di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Bandung, Gedebage, Minggu (11/1) pukul 15.30 sore WIB.
Tengku Sufiyanto - Minggu, 11 Januari 2026
Jadwal Siaran Langsung Persib Bandung vs Persija Jakarta di Super League 2025/2026, 11 Januari 2026
Prediksi
Prediksi Persib Bandung vs Persija Jakarta 11 Januari 2026, Merebutkan Takhta Juara Paruh Musim
Laga ini merupakan duel klasik sepak bola Indonesia yang punya rivalitas cukup lama sejak Perserikatan 1931.
Tengku Sufiyanto - Minggu, 11 Januari 2026
Prediksi Persib Bandung vs Persija Jakarta 11 Januari 2026, Merebutkan Takhta Juara Paruh Musim
Liga Indonesia
Gustavo Almeida Berpotensi Main Lawan Persib, Mauricio Souza Tak Pusingkan Soal Masalah Ryo Matsumura
Penyerang asal Brasil itu sudah absen dalam tujuh pertandingan terakhir Persija di Super League 2025/2026
Tengku Sufiyanto - Minggu, 11 Januari 2026
Gustavo Almeida Berpotensi Main Lawan Persib, Mauricio Souza Tak Pusingkan Soal Masalah Ryo Matsumura
Liga Indonesia
Persib vs Persija, Marc Klok: Anggap Pertandingan Harga Diri dan Singgung Kepindahan Luis Figo
Pertandingan terakhir putaran pertama Super League 2025/2026 ini akan digelar di Stadion GBLA, Minggu (11/1).
Tengku Sufiyanto - Sabtu, 10 Januari 2026
Persib vs Persija, Marc Klok: Anggap Pertandingan Harga Diri dan Singgung Kepindahan Luis Figo
Bagikan