Persija Jakarta Pecat Angelo Alessio
BolaSkor.com - Manajemen Persija Jakarta mengakhiri kerja sama dengan pelatih asal Italia, Angelo Alessio. Performa tim yang tidak kunjung meningkat jadi alasan Persija mendepak sang pelatih.
"Keputusan ini diambil murni karena alasan profesional. Persija memerlukan perubahan, dan ini adalah salah satu bagian yang harus dilewati untuk mengubah Persija ke arah yang lebih baik," kata Presiden Persija, Mohamad Prapanca, dalam rilis yang diterima BolaSkor.com, Rabu (19/1) siang WIB.
Alessio dinilai gagal membuat perubahan meski sudah mendatangkan tujuh pemain baru di putaran kedua. Dari dua laga terakhir, Persija gagal meraih kemenangan dan menampilkan permainan yang tidak memuaskan.
Setelah dikalahkan Persipura Jayapura dengan skor 1-2, Persija ditahan imbang Persela Lamongan, 1-1. Hasil itu membuat Persija tertahan di peringkat 8 klasemen sementara dengan 28 poin.
Baca Juga:
Meski dari segi hasil dinilai gagal, tetapi manajemen Persija tetap mengapresiasi Alessio karena berhasil mempromosikan pemain-pemain muda binaan klub. Pemain-pemain seperti Ilham Rio Fahmi, Rangga Widiansyah, sampai Doni Tri Pamungkas mampu mencatatkan debut profesional mereka di Liga 1 musim ini.
"Terlepas dari hasil yang memang tidak memuaskan, kami juga ingin berterima kasih kepada Angelo Alessio karena berani memberikan kesempatan kepada para pemain muda Persija untuk mencicipi atmosfer Liga 1," ujar Prapanca.
"Hal tersebut akan menjadi pondasi Persija dalam membangun tim di masa depan. Kami juga mendoakan Angelo untuk sukses dalam kariernya ke depan,” ucap Prapanca.
Pasca keputusan ini, Persija belum menunjuk pelatih baru pengganti Alessio. Untuk sementara ini kendali tim bakal dipegang Sudirman yang sebelumnya menjabat asisten pelatih.
Total Alessio membawa Persija hanya meraih 7 kemenangan, 8 imbang, dan 5 kekalahan. Macan Kemayoran mencetak 23 gol, dan 19 Kali kebobolan di Liga 1.
Rizqi Ariandi
7.417
Berita Terkait
Hasil Premier League: Eberechi Eze Hat-trick, Arsenal Hajar Tottenham 4-1
Bandung Menutup LIMA Basketball 2025 dengan Cerita Besar
Klasemen Super League 2025/2026 hingga Pekan 13: Borneo FC Masih Sempurna, Persija dan Persib Mengekor
Burngreave United Juara, Asian Champions League 2025 Berjalan Sukses
Ditargetkan Medali Perak di SEA Games 2025, Penyerang Timnas Indonesia U-22 Ingin Pertahankan Emas
Inter Milan vs AC Milan: Cristian Chivu Tegaskan Tidak Ada Favorit dalam Derby della Madonnina
Link Streaming Elche vs Real Madrid, Senin 24 November 2025
Manchester City Kalah, Pep Guardiola Bungkam soal Wasit
Waketum PSSI Kaget Nova Arianto Diumumkan Jadi Pelatih Timnas Indonesia U-20
Raih Kemenangan Pertama di Camp Nou sebagai Pelatih Barcelona, Mimpi Hansi Flick Jadi Kenyataan