Persija Jakarta Masih Cari Satu Pemain U-23, Septinus Alua Dikorbankan

Persija Jakarta secara resmi memperkenalkan skuat mereka untuk mengarungi Liga 1 2019
Hadi FebriansyahHadi Febriansyah - Jumat, 17 Mei 2019
Persija Jakarta Masih Cari Satu Pemain U-23, Septinus Alua Dikorbankan
Lauching Persija Jakarta (BolaSkor.com/ Hadi Febriansyah)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.comPersija Jakarta secara resmi memperkenalkan skuat mereka untuk mengarungi Liga 1 2019. Akan tetapi, Persija Jakarta masih harus menambah satu pemain U-23 mereka untuk memenuhi kuota pemain muda yang didaftarkan untuk mangikuti kompetisi Liga 1.

Sejauh ini, Persija Jakarta baru memiliki enam pemain muda, Mario Nur Cahyo, Rizki Sudirman, Feby Eka Putra, Taufik Hidayat, Resky Fandi, Al Hamra Hehanusa. CEO Persija Jakarta, Ferry Paulus mengatakan dalam waktu dekat akan ada pemain baru yang datang.

Kedatangan pemain baru ini membuat salah satu pemain senior Persija Jakarta harus dikorbankan. Nama tersebut ialah Septinus Alua yang akan dipinjamkan untuk Aceh United untuk musim ini.

Baca Juga:

Lima Jersey Anyar Persija Jakarta Diperkenalkan

Para Pemain yang Diumumkan Persija Jakarta untuk Liga 1 2019

“Untuk pemain muda ini, pasti ada tujuh dan tidak mungkin berkurang. Satu pemain tersebut kemungkinan besar, Skifo Zidan. Ada rotasi ada yang akan kami pinjamkan di pemain senior dan kami gantikan dengan pemain junior,” kata Ferry Paulus.

“Kalau pemain seniornya, Alua akan kami pinjamkan untuk memberikan menit bermain kepadanya. Kemungkinan besar ke Aceh United yang akan bermain di Liga 2,” Ferry paulus menambahkan.

Nama Skifo Zidan memang terlihat asing bagi publik sepak bola. Namun perlu diketahui, Skifo Zidan merupakan salah satu pemain seleksi Timnas Indonesia U-19 tahun 2017 silam.

Salah satu nama yang masih menjadi kemungkinan untuk bergabung di Persija Jakarta, Ammarsyahdi. “Ya kalau penggantinya kan tadi saya sudah bilang antara Skifo Zidan dan Amarsyahdi,” tutup Ferry Paulus.

Persija jakarta Liga 1 Liga 1 2019 Ferry paulus
Posts

4.870

Berita Terkait

Liga Indonesia
Persija Jamu Persik di Manahan, Jakmania Boleh Nonton Langsung
Macan Kemayoran akan menjamu Persik Kediri di Stadion Manahan pada pertandingan pekan ke 13 Super League 2025/2026, Kamis (20/11).
Rizqi Ariandi - Rabu, 12 November 2025
Persija Jamu Persik di Manahan, Jakmania Boleh Nonton Langsung
Liga Indonesia
Cetak Dua Gol Lewat Sundulan ke Gawang Arema FC, Eksel Runtukahu Terinspirasi Bambang Pamungkas
Eksel Runtukahu menjadi buah bibir usai mencetak gol khas Bambang Pamungkas.
Rizqi Ariandi - Minggu, 09 November 2025
Cetak Dua Gol Lewat Sundulan ke Gawang Arema FC, Eksel Runtukahu Terinspirasi Bambang Pamungkas
Liga Indonesia
Mauricio Souza Kecam Kericuhan di Akhir Laga Arema FC vs Persija
Menurut Mauricio Souza, insiden keributan di akhir laga Arema FC vs Persija tidak boleh terulang.
Rizqi Ariandi - Minggu, 09 November 2025
Mauricio Souza Kecam Kericuhan di Akhir Laga Arema FC vs Persija
Liga Indonesia
Pergantian Pemain di Awal Babak Kedua Jadi Kunci Kemenangan Persija atas Arema FC
Persija melakukan remontada di kandang Arema FC.
Rizqi Ariandi - Minggu, 09 November 2025
Pergantian Pemain di Awal Babak Kedua Jadi Kunci Kemenangan Persija atas Arema FC
Hasil akhir
Hasil Super League 2025/2026: 5 Kartu Merah Warnai Remontada Persija Jakarta di Kandang Arema FC
Persija Jakarta mencatatkan empat kemenangan beruntun usai menumbangkan Arema FC di Stadion Kanjuruhan, Malang, Sabtu (8/11).
Rizqi Ariandi - Sabtu, 08 November 2025
Hasil Super League 2025/2026: 5 Kartu Merah Warnai Remontada Persija Jakarta di Kandang Arema FC
Liga Indonesia
Link Streaming Super League 2025/2026 Arema FC vs Persija Jakarta, Live Sebentar Lagi
Informasi mengenai link streaming Arema FC vs Persija Jakarta dapat disimak melalui artikel ini.
Rizqi Ariandi - Sabtu, 08 November 2025
Link Streaming Super League 2025/2026 Arema FC vs Persija Jakarta, Live Sebentar Lagi
Liga Indonesia
Bidik Kemenangan Keempat Beruntun, Persija Tetap Hormati Arema FC sebagai Lawan Tangguh
Musim ini Persija sudah meraih dua kemenangan di Jawa Timur.
Rizqi Ariandi - Sabtu, 08 November 2025
Bidik Kemenangan Keempat Beruntun, Persija Tetap Hormati Arema FC sebagai Lawan Tangguh
Jadwal
Jadwal Siaran Langsung Super League 2025/2026 Arema FC vs Persija Jakarta, Sabtu 8 November 2025
Arema FC akan menjamu Persija di Stadion Kanjuruhan.
Rizqi Ariandi - Sabtu, 08 November 2025
Jadwal Siaran Langsung Super League 2025/2026 Arema FC vs Persija Jakarta, Sabtu 8 November 2025
Timnas
Piala Dunia U-17 2025: Pelatih Persija Prediksi Timnas Indonesia U-17 Akan Kesulitan Hadapi Brasil
Timnas Indonesia U-17 akan menghadapi Brasil pada laga kedua Grup H Piala Dunia U-17 2025, Jumat (7/11).
Rizqi Ariandi - Jumat, 07 November 2025
Piala Dunia U-17 2025: Pelatih Persija Prediksi Timnas Indonesia U-17 Akan Kesulitan Hadapi Brasil
Liga Indonesia
I League Gelar Drawing Liga Nusantara 2025/2026, Format hingga Regulasi Akan Berubah
Liga Nusantara 2025/2026 rencananya akan bergulir mulai akhir November ini.
Rizqi Ariandi - Jumat, 07 November 2025
I League Gelar Drawing Liga Nusantara 2025/2026, Format hingga Regulasi Akan Berubah
Bagikan