Persija Jakarta Diimbangi Persib Bandung, Julio Banuelos Mengaku Puas
BolaSkor.com - Pelatih Persija Jakarta, Julio Banuelos, mengaku puas usai hadapi Persib Bandung. Rasa puas terkait kinerja pemain, bukan soal hasil akhir. Persija ditahan imbang 1-1 oleh Persib Bandung di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Rabu (10/7).
Persija Jakarta berkali-kali menemui kegagalan. Percobaan Yogi Rahadian, Bruno Matos di babak pertama, termasuk Riko Simanjuntak di babak kedua tak membuahkan gol.
Persija Jakarta mencetak gol lebih dulu melalui Marko Simic pada menit ke-75. Gol dibuat dengan sundulan memaksimalkan sepakan pojok, bola yang mengenai mistar masuk ke gawang.
Baca Juga:
Saksikan Laga Persija Vs Persib, Luciano Leandro Ungkap Perbedaan The Jakmania
Soal Keamanan Persib Sepanjang di Jakarta, Supardi: Jakmania Baik Kok
Persija harus gigit jari. Di masa injury time, Persib mencetak gol melalui Artu Gevorkyan memaksimalkan kemelut di depan gawang Persija pada menit ke-91.
"Secara umum puas dengan kerja pemain. Di babak pertama ada 6-7 peluang untuk menjadi gol. Kami justru kecolongan di babak kedua. Saya senang dengan tim, karena memberikan yang terbaik," kata Julio Banuelos.
"Soal gol saya tidak puas karena hanya satu. Di setiap laga kami punya banyak peluang, mungkin karena dewi fortuna. Yang jelas kami harus lebih tenang," sambung Banuelos.
Frengky Aruan
15.464
Berita Terkait
Prediksi dan Statistik Albania vs Inggris: Menutup dengan Sempurna
Hasil Kualifikasi Piala Dunia 2026: Bantai Georgia, Spanyol Semakin Dekat Raih Tiket Putaran Final
Teken Kontrak Baru, Rizky Ridho Bertahan di Persija Jakarta hingga 2028
Thomas Tuchel Beri Isyarat Akan Nanyikan Lagu Kebangsaan Inggris di Piala Dunia
Gara-gara Hansi Flick Tidak Setuju, Barcelona Akhirnya Batal Rekrut Etta Eyong
Napoli Dihajar Virus FIFA, Aurelio De Laurentiis Marah-marah
Terungkap Rencana Manchester United saat Andre Onana Kembali Musim Depan
Untuk Gaet Pengganti Mohamed Salah, Liverpool Siap Pecahkan Rekor Transfer
Georgia vs Spanyol: Luis de la Fuente Sudah Punya Solusi Tanpa Lamine Yamal
Link Streaming Timnas Indonesia U-22 vs Mali Malam Ini 15 November 2025, Begini Cara Nontonnya