Persija Ingin PSSI Selesaikan Kasus Haringga dan Kembali Gulirkan Kompetisi
BolaSkor.com - Kasus meninggalnya Haringga Sirila bakal masuk meja Komisi Disiplin (Komdis) PSSI. Persija Jakarta meminta peristiwa ini cepat selesai supaya kompetisi Liga 1 kembali bergulir.
PSSI menghentikan Liga 1 sampai batas waktu yang belum ditentukan. Sebagai bentuk bela sungkawa, federasi sepak bola Indonesia itu memilih untuk fokus menyelesaikan kasus meninggalnya Haringga di tangan oknum suporter Persib Bandung, Bobotoh, pada 23 September 2018.
PSSI sebelumnya berjanji akan menghukum pihak-pihak yang bersalah secepat mungkin. Pembentukan Tim Investigasi untuk menemukan fakta-fakta baru menjadi buktinya.
Badan Olahraga Profesional Indonesia (BOPI) juga mencabut rekomendasi kompetisi selama sepekan buntut dari meninggalnya Haringga. Kementerian Pemuda dan Olahraga melalui Menteri Imam Nahrawi turut menghentikan kompetisi selama dua pekan.
"Saya dengar dari BOPI (menghentikan) selama seminggu dengan catatan apabila PSSI reaktif, cepat, responsif, maka tidak akan diperpanjang lagi karena yang mereka harapkan hanya respons dari PSSI," ujar Gede di Kemayoran, Jakarta Utara, Jumat (28/9).
"Saya dengar PSSI sudah membentuk tim investigasi dan segera melakukan investigasi dan memutuskan sesuai dengan ketentuan yang berlaku. Saya harap agar PSSI cepat, agar pemberhentian sementara oleh BOPI dan Menpora (Imam Nahrawi) dapat segera dicabut," katanya, menambahkan.
Muhammad Adiyaksa
1.188
Berita Terkait
Mauricio Souza Tanggapi Rumor Fajar Fathurrahman Gabung Persija Jakarta
Persija Kalah dari Persib Akibat Dua Kesalahan Individu
Persija Dikalahkan Persib, The Jakmania Tuntut Manajemen Evaluasi Pemain
PSSI Batalkan Konferensi Pers Pelatih Baru Timnas Indonesia John Herdman Hari Ini
Mauricio Souza Nilai Kartu Merah Bruno Tubarao Sudah Tepat, Tetapi Pertanyakan Ketegasan Wasit Terhadap Persib
Selebrasi Ice Cold Beckham Putra, Bojan Hodak: Untung Tidak Ada Fans Persija
Bawa Persib Tak Pernah Kalah dari Persija dan Juara Paruh Musim, Ini Kata Bojan Hodak
Hasil Super League 2025/2026: Persib Bandung Juara Paruh Musim Usai Kalahkan Persija Jakarta
Beckham Putra Bawa Persib Unggul atas Persija di Babak Pertama
Link Streaming Persib Bandung vs Persija Jakarta di Super League 2025/2026 11 Januari 2026, Live Sebentar Lagi