Persija Hanya Imbang Lawan Barito Putera, Irfan Jauhari Alihkan Fokus ke Persib
BolaSkor.com - Nama Irfan Jauhari tengah berkibar setelah mencetak gol di dua laga terakhir Persija Jakarta. Kini, Irfan Jauhari membidik target lain.
Irfan Jauhari tampil sebagai pahlawan kemenangan Persija atas Persik Kediri di pekan ke-26 Liga 1 2021/2022 berkat golnya di masa injury time.
Irfan kembali menunjukkan tajinya dalam laga kontra Barito Putera. Bermain sebagai pemain pengganti, Irfan berhasil merobek gawang M Riyandi pada menit ke-60.
Baca Juga:
Asisten Sudirman Bongkar Masalah Persija Jelang Lawan Persib
Respons Bali United Resmi Ditunjuk sebagai Tuan Rumah Piala AFC Grup G
Namun, tidak seperti di laga sebelumnya, gol Irfan Jauhari kali ini hanya berbuah satu poin untuk Persija. Pemain pinjaman dari Persis Solo itu pun bertekad bisa membantu Persija meraih kemenangan di laga selanjutnya melawan Persib Bandung, Selasa (1/3).
"Secara tim kami sudah berusaha semaksimal mungkin. Tapi takdir belum berpihak kepada Persija. Kami akan fokus untuk pertandingan berikutnya melawan Persib," kata Irfan Jauhari.
Sementara itu, asisten pelatih Persija, Ferdiansyah, mengakui kalau timnya tidak tampil maksimal di laga kontra Barito Putera. Asisten dari Sudirman itu menyoroti efektivitas serangan Persija karena dari empat kali percobaan, hanya ada satu peluang yang bisa dimaksimalkan menjadi gol.
"Pemain sudah berusaha melakukan yang terbaik. Mereka menjalankan apa yang sudah kami sepakati bersama dalam latihan, baik ketika menyerang dan bertahan," ujar Ferdiansyah.
"Tapi memang masih sulit untuk bisa mencetak gol lebih. Ini akan jadi catatan untuk kami agar bisa lebih baik ke depannya,” ucapnya.
Rizqi Ariandi
7.356
Berita Terkait
Prediksi dan Statistik Juventus vs Torino: Bianconeri Mendominasi Derby della Mole
Link Streaming Tottenham Hotspur vs Manchester United, Sabtu 8 November 2025
Prediksi dan Statistik Sunderland vs Arsenal: Kuda Hitam Siap Menghantam
Prediksi dan Statistik Tottenham Hotspur vs Manchester United: The Red Devils Sering Terbentur
Klasemen Sementara Grup H Piala Dunia U-17 2025 Usai Timnas Indonesia U-17 Dikalahkan Brasil
Hasil Piala Dunia U-17 2025: Dikalahkan Brasil, Timnas Indonesia U-17 Berada di Ujung Tanduk
Rekor Tak Terkalahkan Terhenti di Tangan Sumsel United, Garudayaksa FC Jadikan Hal Ini sebagai Evaluasi untuk Putaran Kedua
Suporter Timnas Indonesia U-17 Kesulitan Dapat Tiket Pertandingan Lawan Brasil U-17
Link Streaming Brasil vs Indonesia di Piala Dunia U-17 2025 7 November 2025 dan Cara Menontonnya
Piala Dunia U-17 2025: Pelatih Persija Prediksi Timnas Indonesia U-17 Akan Kesulitan Hadapi Brasil