Persib Promosikan Dua Pemain U-20, Satu di Antaranya Penggawa Timnas U-18
BolaSkor.com - Pelatih Persib Bandung, Robert Rene Alberts akhirnya mendapatkan dua pemain tambahan dari Persib U-20 untuk dipersiapkan menghadapi Liga 1 2021/2022. Kedua pemain itu adalah Ferdiansyah dan Dimas Juliono Pamungkas.
Pelatih asal Belanda ini mengatakan pemilihan kedua pemain itu terjadi saat Persib dan Persib U-20 beruji tanding di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Gedebage, Kota Bandung, Sabtu (28/8).
"Iya, kami sudah memilih dua pemain. Pemain bernomor punggung 50 dan 23 dari laga yang kedua. Mereka akan bergabung dengan kami. Jadi mereka akan didaftarkan dan kami memiliki 30 pemain untuk memulai Liga," ujar Robert Rene Alberts, Minggu (29/8).
Baca Juga:
Persib dan Robert Rene Alberts Sepakat Perpanjang Kontrak Tiga Tahun
Robert Rene Alberts memastikan tidak salah memilih kedua pemain tersebut. Terlebih, satu di antaranya yakni Dimas Juliono Pamungkas merupakan pemain tim nasional Indonesia U-18.
"Jadi setelah dikontrak, dia akan gabung dengan tim nasional," katanya.
Pelatih berusia 65 tahun ini mengatakan selalu ada cara bagi tim pelatih untuk mencari pemain baru berbakat. Terbukti dengan perekrutan Ferdiansyah dan Dimas Juliono Pamungkas.
"Dia memperlihatkan kemampuan di posisinya. Saya juga melihat ada beberapa pemain bagus lainnya seperti pemain bernomor 23 bermain bagus di garis pertahanan, di laga kedua juga pemain nomor 21 sangat bagus di lini tengah. Jadi ada banyak opsi yang kami pantau untuk masa depan," pungkasnya. (Laporan Kontributor Gigi Gaga/Bandung)
Tengku Sufiyanto
17.881
Berita Terkait
Bung Ferry Diterima dengan Baik di GBLA, Ketum The Jakmania Berterima Kasih kepada Bobotoh
Dewa United Banten FC Pastikan Belum Ada Tawaran dari Persija untuk Ricky Kambuaya dan Jaja
Newcastle United vs Manchester City: Pep Guardiola Waspadai Ancaman Gol Telat
Hasil Drawing Putaran Keempat Piala FA: Arsenal Ditantang Wigan, Liverpool Bertemu Brighton
Prediksi dan Statistik Newcastle United vs Manchester City: The Magpies Jago di Kandang
Hasil Serie A: Juventus Hajar Cremonese, Gawang Emil Audero Diberondong Lima Gol
Hasil Piala FA: Kalahkan Barnsley 4-1, Liverpool Lolos ke Putaran Keempat
Xabi Alonso Dipecat, Alvaro Arbeloa Jadi Pelatih Baru Real Madrid
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Liverpool vs Barnsley, Live Sebentar Lagi
Hasil Super League 2025/2026: Kalahkan Persijap Jepara, Dewa United Banten FC Tutup Putaran Pertama dengan Manis