Persib Menaruh Harapan untuk Direktur Utama PT LIB Baru
BolaSkor.com - Direktur PT Persib Bandung Bermartabat (PBB), Teddy Tjahjono menaruh harapan besar kepada Akhmad Hadian Lukita yang terpilih sebagai Direktur Utama PT Liga Indonesia Baru (LIB) yang baru.
Hadian terpilih dalam Rapat Umum Pemegang Saham (RUPS) Luar Biasa lanjutan pada Sabtu (13/6) lalu. Dia menggantikan Cucu Somantri yang memutuskan mengundurkan diri.
"Harapannya bisa lebih baik dari yang sebelumnya dan semoga semakin baik kualitas kompetisinya," harap Teddy saat dihubungi.
Baca Juga:
Manajemen Persib Pikirkan Biaya jika Datangkan Boneka hingga LED sebagai Ganti Suporter
Persib Tetap Pilih Stadion Si Jalak Harupat Dibandingkan GBLA jika Liga 1 Lanjut
Namun demikian, Teddy mengaku tidak mengetahui lebih lanjut mengenai sosok Hadian. Sebab pria yang terpilih secara aklamasi itu nampak asing di dunia persepak bolaan Indonesia.
Dari kabar yang didapat, Hadian merupakan Direktur Utama PT. LAPI DIVUSI sejak 2013 lalu dan lulusan hingga dosen praktisi di Institut Teknologi Bandung (ITB).
"Yang jelas tidak tahu. Tapi PSSI kan sudah melihat dan pengecekan track recordnya. Jadi ya mestinya, nanti kita lihat saja," kata Teddy. (Laporan Kontributor Gigi Gaga/Bandung)
Tengku Sufiyanto
17.668
Berita Terkait
Indonesia Tuan Rumah Asian Champions League Minifootball 2025, Perdana di Tanah Air
Italia vs Norwegia: Gli Azzurri Kibarkan Bendera Putih Sebelum Bertanding
Digasak Mali, Timnas Indonesia U-22 Perpanjang Rekor Buruk
Link Streaming Albania vs Inggris, Senin 17 November 2025
Prediksi dan Statistik Italia vs Norwegia: Mungkin, tetapi Butuh Keajaiban
Prediksi dan Statistik Albania vs Inggris: Menutup dengan Sempurna
Hasil Kualifikasi Piala Dunia 2026: Bantai Georgia, Spanyol Semakin Dekat Raih Tiket Putaran Final
Thomas Tuchel Beri Isyarat Akan Nanyikan Lagu Kebangsaan Inggris di Piala Dunia
Gara-gara Hansi Flick Tidak Setuju, Barcelona Akhirnya Batal Rekrut Etta Eyong
Napoli Dihajar Virus FIFA, Aurelio De Laurentiis Marah-marah