Persib Menang, Djanur Senang

BolaSkorBolaSkor - Kamis, 29 Mei 2014
Persib Menang, Djanur Senang
Persib Menang, Djanur Senang
Bandung—Setelah mengalami hasil tidak memuaskan dalam empat pertandingan sebelumnya, Persib akhirnya bisa bernapas lega. Maung Bandung akhirnya mencetak kemenangan atas tamunya Persegres Gresik United 4-1. Kemenangan ini tentu saja membuat sumringah sang arsitek tim Maung Bandung, Djadjang Nurdjaman. Djanur memuji penampilan anak asuhnya pada laga melawan Persegres Gresik United di Stadion Si Jalak Harupat tadi sore, Kamis (29/5). Tim asuhannya tersebut dinilai bermain sangat baik serta mampu menjalankan instruksinya. Kemenangan telak di kandang ini menyamai hasil yang diperoleh Persib di kandang Gresik bulan April lalu. Di pertandingan tandang tersebut Persib juga mengalahkan Persegres Gresik United dengan skor yang sama, 4-1. Ini yang menurutnya patut disyukurinya "Ini saya rasa perlu disyukuri. Apalagi di putaran pertama kita juga dapat poin. Ini hasil kerja keras pemain dan sangat baik menjalankan instruksi," kata Djadjang setelah laga usai, Kamis (29/5). Namun, pelatih ini memperingatkan timnya dengan mengatakan bahwa satu gol Persegres di menit ke-37 oleh Pedro Javier karena pertahanan timnya yang mengendur setelah unggul 2-0. "Di babak pertama setelah unggul 2-0 sektor kiri kami memang agak sedikit longgar, sehingga beberapa kali pemain mereka dapat menembusnya. Bukan hanya ketika terjadi gol itu saja. Tapi di babak kedua kita perbaiki dan Alhamudulillah tidak terulang lagi," katanya. Pada babak kedua kesalahan itu tidak lagi terulang sehingga gawang Persib tidak bobol dan tetap mempertahankan kedudukan hingga peluit akhir berakhir. Bahkan, gempuran Persib semakin manjadi dan hasilnya dua gol tambahan yang dicetak Ferdinand Sinaga dan Djibril Coulibaly memperlebar keunggulan tuan rumah. Oleh: Yogi Imamuddin (koresponden BolaSkor.com Bandung)
Persegres Gresik United Isl Persib Bandung Djanur Senang Persib Menang Djadjang nurdjaman
Ditulis Oleh

BolaSkor

Admin Bolaskor.com.
Posts

11.185

Bagikan