Persib Belum Terima Surat Sanksi Komdis PSSI
BolaSkor.com - Komisi Disiplin (Komdis) PSSI kembali memberikan denda kepada Persib Bandung. Tak hanya denda, tim berjuluk Maung Bandung itu dianggap walk out (WO) saat berhadapan dengan Persija Jakarta, 3 November lalu.
Sesuai dengan hasil keputusan 7 November bahwa Persib harus membayar denda sebesar Rp 200 juta dan dinyatakan WO, lantaran di laga yang digelar di Stadion Manahan Solo itu, para pemain Persib menepi ke pinggir lapangan tepat di menit ke-83.
Komdis PSSI akhirnya menetapkan bahwa Persib dianggap menolak melanjutkan pertandingan, mereka otomatis kalah dengan skor 0-3 dan diwajibkan untuk membayar denda sebesar Rp 200 juta.
Akan tetapi, Komisaris PT Persib Bandung Bermartabat (PBB), Zaenuri Hasyim mengaku tidak mengetahui dengan denda tersebut apalagi sampai dinyatakan WO.
"Karena surat resminya tidak ada, jadi saya tidak mau menanggapi. Saya tidak mau berandai-andai, yang jelas kalau ada suratnya kita pelajari," tegas Zaenuri.
Tidak hanya itu, Persib juga diharuskan membayar denda sebesar Rp 195 juta akibat tingkah laku suporter fanatiknya yang membakar flare, masuk ke lapangan dan merusak properti saat menjamu Perseru Serui, di Stadion si Jalak Harupat Kabupaten Bandung, 12 November lalu. (Laporan Kontributor Gigi Gaga/Bandung)
Tengku Sufiyanto
17.820
Berita Terkait
Pemintaan Bojan Hodak kepada I League Terkait Kiprah Persib di 16 Besar ACL Two
Persija Bersaing di Papan Atas, Jordi Amat Sebut Tekanan Jadi Lebih Besar
Bek Persib Bandung Federico Barba Dikabarkan Makin Dekat Menuju Klub Serie B Pescara
Ryo Matsumura Disanksi 4 Laga, Persija Ajukan Banding
Persib vs Ratchaburi FC di 16 Besar ACL Two, Ini Kata Bojan Hodak
Pesta Gol di SUGBK, Persija Sempat Terkejut dengan Perubahan Gaya Main Bhayangkara FC
Persib Bandung Tantang Klub Thailand Ratchaburi FC di Babak 16 Besar AFC Champions League Two 2025/2026
Direktur Persija Jawab Rumor Bergabungnya Ezra Walian dan Hugo 'Jaja' Gomes di Putaran Kedua
Hasil Super League 2025/2026: Persija Pesta Gol ke Gawang Bhayangkara FC di SUGBK