Persib Ajukan Keberatan soal Laga Tunda Lawan TIRA-Persikabo
BolaSkor.com - Pelatih Persib Bandung, Robert Rene Alberts memastikan akan segera mengajukan keberatannya soal laga tunda melawan TIRA-Persikabo. Sedianya laga tersebut akan digelar pada 23 Mei, kini menjadi 18 Juni.
Perubahan itu terpaksa dilakukan karena panpel Persib tidak mendapatkan izin dari kepolisian dengan alasan memperhatikan situasi keamanan dan politik.
Menurut Robert, penetapan jadwal menjadi tanggal 18 Juni sangat merugikan timnya. Pasalnya dua hari sebelumnya, tepatnya 16 Juni, timnya harus melakoni pertandingan melawan Arema FC dan bertindak sebagai tim tamu setelah laga digelar di Stadion Kanjuruhan Malang.
"Kami akan segera komplain karena kami tidak bisa bertanding tandang tanggal 16 dan tanggal 18 harus sudah bermain lagi di sini," ujar Robert.
Baca Juga:
Artur Gevorkyan Dilepas ke Timnas Turkmenistan Usai Persib Hadapi Semen Padang
Artur Gevorkyan Siap Tepikan Persib Dahulu demi Timnas Turkmenistan
Dengan jadwal tersebut, lanjut Robert maka Persib hanya akan memiliki waktu satu hari dalam beristirahat dalam menghadapi laga tunda itu.
"Dalam peraturan FIFA sudah jelas, soal berapa lama jarak antar laga karena harus memperhatikan juga waktu perjalanan," katanya.
Dengan alasan ini, lanjutnya Persib akan segera mengirimkan surat keberatan yang ditunjukan kepada PT Liga Indonesia Baru (LIB) selaku operator Liga 1 2019.
"Jadi klub akan segera mengirim surat untuk mengubah jadwal itu," pungkasnya. (Laporan Kontributor Gigi Gaga/Bandung)
Tengku Sufiyanto
17.880
Berita Terkait
Hasil Serie A: Christopher Nkunku Cetak Gol Telat, AC Milan Imbang 1-1 di Fiorentina
Hasil Piala FA: Martinelli Hat-trick, Arsenal Hajar Portsmouth 4-1
Mauricio Souza Nilai Kartu Merah Bruno Tubarao Sudah Tepat, Tetapi Pertanyakan Ketegasan Wasit Terhadap Persib
Selebrasi Ice Cold Beckham Putra, Bojan Hodak: Untung Tidak Ada Fans Persija
Manchester United Pecat Ruben Amorim, Barcelona Ingin Permanenkan Marcus Rashford
Bawa Persib Tak Pernah Kalah dari Persija dan Juara Paruh Musim, Ini Kata Bojan Hodak
Link Streaming Inter Milan vs Napoli, Senin 12 Januari 2026
Lolos ke Putaran Keempat Piala FA, Manchester City Berambisi Sapu Bersih Gelar
Juventus Pertimbangkan Barter Pemain dengan AC Milan
Final Piala Super Spanyol: Xabi Alonso Siapkan Rencana untuk Redam Lamine Yamal