Persiapan PSS Sleman Kurang Matang Jelang Hadapi Arema FC
BolaSkor.com - Pelatih PSS Sleman, Seto Nurdiantoro, mengakui jika persiapan tim asuhannya sedikit mengalami kendala menjelang bergulirnya Liga 1 2019. Terlebih melawan Arema FC. Hal itu merujuk dari hasil di tiga pertandingan uji coba yang mereka jalani.
PSS akan mengawali perjalanannya pada Liga 1 2019 dengan menjamu Arema FC di Stadion Maguwoharjo, Rabu (15/5) malam WIB. Sebelum laga ini, PSS hanya menang lawan PSIS Semarang (1-0), sisanya bermain imbang 0-0 dengan Perseru Badak Lampung FC, dan kalah 0-2 dari Persipura Jayapura.
Baca Juga:
Harapan Petinggi PSS Sleman terhadap Suporternya di Liga 1 2019
PSS Sleman Berharap Suporter untuk Bisa Kalahkan Arema FC
"Persiapan kita kurang matang, beberapa pertandingan uji coba yang kita jalani tidak optimal. Tapi kami yakin dengan penampilan pemain di Piala Presiden lalu bisa menjadi barometer," ujar Seto.
"Harapannya dari tiga uji coba yang telah dijalani tentunya pemain bisa mengerti, bisa memahami bagaimana mereka harus bersikap. Jadi itu adalah pelajaran penting bagi kami, harapannya pemain bisa melupakan kekalahan (dari Persipura) dan bisa memberikan hasil positif di pertandingan nanti," tutupnya. (Laporan Kontributor Prima Pribadi/Yogyakarta)
Tengku Sufiyanto
17.880
Berita Terkait
Superkomputer Prediksi Hasil Juventus vs Cremonese: Peluang Menang Bianconeri Sangat Besar
John Herdman Kurang Fit, Sesi Perkenalan Resmi Diundur ke 13 Januari
Mauricio Souza Tanggapi Rumor Fajar Fathurrahman Gabung Persija Jakarta
Persija Kalah dari Persib Akibat Dua Kesalahan Individu
Persija Dikalahkan Persib, The Jakmania Tuntut Manajemen Evaluasi Pemain
Bandung bjb Tandamata Petik Pelajaran dari Kekalahan Lawan Jakarta Popsivo Polwan
PSSI Batalkan Konferensi Pers Pelatih Baru Timnas Indonesia John Herdman Hari Ini
Indonesia Raih 91 Emas SEA Games 2025 dan Rebut Posisi Runner Up, CdM Apresiasi Seluruh Dukungan Berbagai Pihak
Hasil Serie A: Christopher Nkunku Cetak Gol Telat, AC Milan Imbang 1-1 di Fiorentina
Hasil Piala FA: Martinelli Hat-trick, Arsenal Hajar Portsmouth 4-1