Persiapan Pramusim Chelsea Terganggu COVID-19
BolaSkor.com - Sejumlah pemain Chelsea tidak akan menjalani latihan pramusim karena hasil tes menunjukkan mereka terpapar COVID-19. Selain itu delapan pemain bintang harus menjalani isolasi setelah pulang berlibur.
Seperti dilansir Reuters, empat pemain, Mason Mount, Christian Pulisic, Tammy Abraham, dan Fikayo Tomori harus diisolasi sepulang dari liburan di Mykonos, Yunani. Dari foto akun Instagram Tammy Abraham, terlihat dia, Pulisic, dan Tomori berfoto bersama saat berjemur tanpa memakai masker ataupun menjaga jarak.
Baca Juga:
Chelsea Mulai Lupakan Niat Dapatkan Jan Oblak
Upaya Tak Kenal Lelah Chelsea Memburu Kai Havertz Berbuah Manis

Empat pemain lain yang juga harus menjalani karantina adalah Jorginho, Ross Barkley, Emerson, dan Michy Batshuayi. Sudah dipastikan keempatnya juga tidak akan mengikuti pramusim.
Para pemain yang dites positif harus melakukan isolasi mandiri selama 10 hari dan kembali menjalani tes sampai dinyatakan negatif sebelum bisa turut berlatih lagi.
Sheffield United, Brighton & Hove Albion dan West Ham United menjadi klub-klub Premier League lainnya yang pemain-pemainnya positif mengidap COVID-19 pekan-pekan belakangan ini.
Tim asuhan Frank Lampard yang finis urutan empat musim lalu itu akan memulai Liga Premier musim ini pada 14 September.
Yusuf Abdillah
9.931
Berita Terkait
Hasil Serie A: Christopher Nkunku Cetak Gol Telat, AC Milan Imbang 1-1 di Fiorentina
Hasil Piala FA: Martinelli Hat-trick, Arsenal Hajar Portsmouth 4-1
Mauricio Souza Nilai Kartu Merah Bruno Tubarao Sudah Tepat, Tetapi Pertanyakan Ketegasan Wasit Terhadap Persib
Selebrasi Ice Cold Beckham Putra, Bojan Hodak: Untung Tidak Ada Fans Persija
Manchester United Pecat Ruben Amorim, Barcelona Ingin Permanenkan Marcus Rashford
Bawa Persib Tak Pernah Kalah dari Persija dan Juara Paruh Musim, Ini Kata Bojan Hodak
Link Streaming Inter Milan vs Napoli, Senin 12 Januari 2026
Lolos ke Putaran Keempat Piala FA, Manchester City Berambisi Sapu Bersih Gelar
Juventus Pertimbangkan Barter Pemain dengan AC Milan
Final Piala Super Spanyol: Xabi Alonso Siapkan Rencana untuk Redam Lamine Yamal