Persiapan Piala Dunia U-20 2023, Timnas Indonesia U-20 TC Jangka Panjang di Eropa

Timnas Indonesia U-20 rencananya akan TC di Turki dan Spanyol.
Rizqi AriandiRizqi Ariandi - Jumat, 07 Oktober 2022
Persiapan Piala Dunia U-20 2023, Timnas Indonesia U-20 TC Jangka Panjang di Eropa
Para pemain Timnas Indonesia U-19/U-20 merayakan keberhasilan melaju ke Piala Asia U-20 2023. (BolaSkor.com/Arjuna Pratama)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Timnas Indonesia U-19/U-20 akan menjalani pemusatan latihan atau TC jangka panjang di Eropa. TC ini merupakan bagian dari persiapan untuk menghadapi Piala Dunia U-20 2023.

Pada ajang sepak bola terakbar untuk tim nasional kelompok umur 20 itu, Indonesia didapuk sebagai tuan rumah. PSSI diminta oleh pemerintah untuk sukses secara penyelenggaraan serta prestasi.

Untuk merealisasikan target itu persiapan matang pun dilakukan. Salah satunya dengan menggelar TC jangka panjang di Eropa.

Selain TC, Timnas Indonesia U-20 juga bakal melakukan uji coba dengan klub lokal di negara tempat mereka TC. Lawan-lawannya pun sudah ditentukan.

"Ada uji coba dengan klub lokal (Eropa). Sudah ada lawan-lawanya," kata Sekretaris Jenderal PSSI, Yunus Nusi.

"Tetapi belum bisa kami umumkan, harus kami pastikan dahulu, biar tidak dikira bohong sama netizen," sambungnya.

Baca Juga:

PSSI Utus Indra Sjafri ke Belanda, Pantau 7 Calon Pemain Keturunan Timnas U-20

Galeri Foto: Timnas Indonesia U-20 Menuju Pentas Asia

Meski belum diumumkan oleh PSSI, namun dua negara Eropa yang akan jadi lokasi TC Timnas Indonesia U-20 diketahui melalui pemberitaan di laman resmi Persib Bandung.

Tim dengan julukan Maung Bandung itu menyampaikan ada tiga pemainnya yang mendapat panggilan mengikuti pemusatan latihan Timnas Indonesia U-20 yang dimulai pada 8 Oktober 2022 di Jakarta. Ketiga pemain tersebut antara lain Kakang Rudianto, Robi Darwis, dan Ferdiansyah.

Pemanggilan mereka bertiga ke Timnas Indonesia U-20 disampaikan PSSI melalui surat resmi kepada Persib pada Selasa (4/10). Dalam surat bernomor 4110/AGB/617/X/2022 dijelaskan bahwa Timnas Indonesia U-20 menggelar TC untuk persiapan Piala Asia U-20 2023 dan Piala Dunia U-20 2023.

Piala Asia U-20 2023 akan berlangsung pada 2-18 Maret 2023. Sedangkan Piala Dunia U-20 2023 bergulir mulai 20 Mei sampai 11 Juni tahun depan.

"Selain di Jakarta, pemusatan latihan pun akan berlangsung di luar negeri. Pemusatan latihan lanjutan akan dilakukan di Turki pada tanggal 10 Oktober sampai 5 November 2022. Setelah itu, Timnas U-20 akan bertolak ke Spanyol untuk melanjutkan pemusatan latihan hingga 4 Desember 2022." tulis keterangan PSSI yang dimuat oleh Persib.

"Diharapkan yang bersangkutan sudah bergabung di Jakarta pada tanggal 8 Oktober 2022."

Timnas Indonesia U-19 Timnas indonesia u-20 Pssi Tc timnas Yunus Nusi Piala Asia U-20 Piala dunia u-20 Breaking News
Ditulis Oleh

Rizqi Ariandi

Menjadi jurnalis sejak 2016. Pernah meliput Asian Games 2018, SEA Games 2023, dan Piala Dunia U-17 2023
Posts

7.275

Berita Terkait

Italia
Luka Modric Anggap AC Milan Seharusnya Bisa Kalahkan Pisa dengan Mudah
Luka Modric kecewa berat usai AC Milan ditahan Pisa 2-2 di San Siro. Gelandang asal Kroasia itu menilai Rossoneri seharusnya bisa menang mudah dalam laga Serie A 2025/2026.
Johan Kristiandi - Sabtu, 25 Oktober 2025
Luka Modric Anggap AC Milan Seharusnya Bisa Kalahkan Pisa dengan Mudah
Hasil akhir
Hasil Serie A: AC Milan Nyaris Ditumbangkan Pisa di San Siro
AC Milan harus puas bermain imbang 2-2 melawan Pisa di San Siro. Rossoneri nyaris kalah sebelum gol Luka Modric di menit akhir menyelamatkan posisi puncak klasemen Serie A 2025/2026.
Johan Kristiandi - Sabtu, 25 Oktober 2025
Hasil Serie A: AC Milan Nyaris Ditumbangkan Pisa di San Siro
Timnas
PSSI Belum Punya Calon Pelatih Timnas Indonesia Pengganti Kluivert
PSSI dan Patrick Kluivert beserta jajaran kepelatihannya sepakat untuk mengakhiri kerja sama pada 16 Oktober 2025 lalu.
Tengku Sufiyanto - Jumat, 24 Oktober 2025
PSSI Belum Punya Calon Pelatih Timnas Indonesia Pengganti Kluivert
Liga Indonesia
Persis Masih Anjlok, Peter de Roo Pasrah jiak Dipecat
Persis Solo hanya meraih dua hasil imbang dan menelan lima kekalahan.
Tengku Sufiyanto - Jumat, 24 Oktober 2025
Persis Masih Anjlok, Peter de Roo Pasrah jiak Dipecat
Hasil akhir
Hasil Super League 2025/2026: Persija Bungkam Madura United di Pamekasan
persija Jakarta menang dengan skor 1-0.
Tengku Sufiyanto - Jumat, 24 Oktober 2025
Hasil Super League 2025/2026: Persija Bungkam Madura United di Pamekasan
Liga Indonesia
Adam Alis Tak Menyangka Bisa Cetak Gol ke Gawang Selangor FC
Adam Alis dinobatkan menjadi man of the match di laga melawan Selangor FC.
Tengku Sufiyanto - Jumat, 24 Oktober 2025
Adam Alis Tak Menyangka Bisa Cetak Gol ke Gawang Selangor FC
Liga Indonesia
Persib Kalahkan Selangor FC, Bojan Hodak: Kami Bermain Sangat Bagus
Persib Bandung menang dengan skor 2-0.
Tengku Sufiyanto - Jumat, 24 Oktober 2025
Persib Kalahkan Selangor FC, Bojan Hodak: Kami Bermain Sangat Bagus
Timnas
FIFA Matchday November Dijadikan Persiapan Timnas Indonesia U-22 ke SEA Games 2025
SEA Games akan dilangsungkan di Thailand pada 9-20 Desember 2025.
Tengku Sufiyanto - Jumat, 24 Oktober 2025
FIFA Matchday November Dijadikan Persiapan Timnas Indonesia U-22 ke SEA Games 2025
Timnas
PSSI Pastikan Tidak CLBK dengan Shin Tae-yong
Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, mengatakan bahwa Shin Tae-yong sudah menjadi masa lalu di Timnas Indonesia.
Tengku Sufiyanto - Jumat, 24 Oktober 2025
PSSI Pastikan Tidak CLBK dengan Shin Tae-yong
Jerman
Siapa Lennart Karl? Pemain Jerman Termuda yang Cetak Gol di Liga Champions
Di usia 17 tahun 242 hari, Lennart Karl memecahkan rekor pencetak gol termuda Bayern di Liga Champions yang sebelumnya dipegang Jamal Musiala.
Yusuf Abdillah - Jumat, 24 Oktober 2025
Siapa Lennart Karl? Pemain Jerman Termuda yang Cetak Gol di Liga Champions
Bagikan