Persela Vs Persebaya Diundur, Tiket Pertandingan Tak Hangus
BolaSkor.com - Pertandingan uji coba antara Persela Lamongan dan Persebaya Surabaya terpaksa dijadwalkan ulang. Sejatinya, laga tersebut bakal berlangsung di Stadion Surajaya, sore (26/6) nanti.
Tetapi kedua tim telah sepakat mengundurkan jadwal tanding dua hari mendatang, Senin (28/6) pekan depan. Keputusan ini diambil kedua belah pihak setelah mempertimbangkan berbagai hal teknis.
"Setelah kedua tim berdiskusi ulang terkait latihan bersama. Dengan mempertimbangkan kebutuhan dan program latihan dari kedua tim, akhirnya disepakati agenda latihan berama dijadwalkan ulang senin pekan depan," tulis Persela dalam unggahannya di Instagram.
Baca Juga:
Pelatih Persela Lamongan Mulai Pertanyakan Kehadiran Pemain Asing
Klub berjuluk Laskar Joko Tingkir tersebut padahal telah mempersiapkan beberapa hal penunjang. Selain tentu saja protokol kesehatan yang digunakan, manajemen Persela telah mempersiapkan layanan live streaming pertandingan.
Tontonan ini nantinya bisa diakses oleh suporter dengan cara membayar tiket virtual sebesar Rp20 ribu. Walaupun pertandingan diundur, suporter yang telah membayar tiket dipastikan tak akan kehilangan haknya.
"Bagi teman-teman yang sudah membeli tiket untuk streaming, tetap dapat digunakan sebagaimana mestinya. Sampai ketemu di rooomchat saat streaming ya," imbuh Persela dalam tulisannya.
Persela kini tinggal menunggu tiga pemain asingnya yakni Guilherme Batata, Brian Ferreira dan Ivan Carlos merapat. Ketiganya masih belum tampak selagi Demerson Bruno telah hadir mengikuti latihan beberapa waktu yang lalu. (Laporan Kontributor Arjuna Pratama)
Tengku Sufiyanto
17.884
Berita Terkait
Berlabel Bomber Mentereng, Alaeddine Ingin Bantu Persija Juara
Senne Lammens Punya Potensi Besar, tapi Belum Layak Jadi Kiper Utama Manchester United
Satu Grup dengan Timnas Indonesia, Pelatih Singapura Kagumi John Herdman
Persija Jakarta Datangkan Penyerang Tajam Maroko dari Liga India
Resmi, Berikut Jadwal Lengkap Timnas Indonesia di Piala AFF 2026
Laga Lawan Como Bukti AC Milan Membutuhkan Mike Maignan
Bertekad Akhiri Kutukan, Rizky Ridho Pasang Target Juara Piala AFF 2026 di Era John Herdman
Sarga.co Sukses Gelar Indonesia Rising Stars Award 2026, Panggung Apresiasi Insan Berkuda Nasional
Bertekad Bangkit, Bandung bjb Tandamata Ingin Sapu Bersih Kemenangan pada Seri Medan
5 Kandidat Pelatih Baru Real Madrid