Persebaya Surabaya Tak Risau Regulasi Pemain U-20

Persebaya setidaknya punya 7 pemain U-20, sementara Aji Santoso mendukung regulasi tersebut.
Frengky AruanFrengky Aruan - Kamis, 18 Juni 2020
Persebaya Surabaya Tak Risau Regulasi Pemain U-20
Mochamad Supriadi. (persebaya.id)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Wacana lanjutan kompetisi Liga 1 2020 dengan memainkan pemain U-20 tak membuat Persebaya Surabaya risau. Tim asal Kota Pahlawan ini setidaknya memiliki tujuh pemain berusia dibawah 20 tahun dalam skuad musim ini.

Musim ini, Bajul Ijo, julukan Persebaya banyak mengandalkan pemain-pemain muda. Beberapa di antara mereka sukses mencuri perhatian saat turnamen pramusim Piala Gubernur Jatim 2020 lalu. Termasuk dua laga awal Persebaya di Liga 1 saat melawan Persik Kediri dan Persipura Jayapura.

Persebaya sebenarnya sering mengandalkan pemain muda. Dalam skuad Persebaya musim ini terdapat tujuh pemain yang berusia maksimal 20 tahun, Ernando Ari Sutaryadi (18), Koko Ari Araya (20), Rahmad Irianto (20), Rizky Ridho Ramadhani (18), Zulfikar Akhmad Medianar Arifin (19), Muhammad Hambali Tolib (19), dan Mochamad Supriadi (18).

Baca Juga:

Pasca Swab Test, Arema FC Lega Dua Pemainnya Negatif Virus Corona

Exco PSSI Ungkap Kelanjutan Liga 1 Akan Berakhir Bulan Maret

Berjubelnya pemain-pemain muda itu membuat penyerang sayap Persebaya Bayu Nugroho menyambut baik wacana agar klub memainkan pemain muda U-20. Ia juga tak khawatir jika wacana tersebut menjadikan persaingan di Persebaya semakin ketat.

"Bagus bisa memberi kesempatan dan jam terbang bagi para pemain muda. Kalau soal ketatnya persaingan di tim, itu hal yang wajar," sebut Bayu. "Setiap pemain pasti akan berusaha memberikan yang terbaik dan pengen bisa berkontribusi dengan selalu menjadi starter," tambahnya.

Penggunaan pemain U-20 juga sejalan dengan karakter pelatih Aji Santoso. Sebab ia memiliki misi mengorbitkan pemain-pemain tersebut agar bisa bersinar di masa yang akan datang.

"Intinya, secara pribadi saya sangat setuju," kata pelatih Persebaya Surabaya Aji Santoso. "Saya sangat support dengan pemain muda untuk bisa tampil," sambung pelatih asal Kepanjen, Kabupaten Malang ini.

Sebelumnya, Asosiasi Pelatih Sepakbola Seluruh Indonesia (APSSI) dalam rapat virtual dengan PSSI menyampaikan usulan agar klub memainkan pemain U-20. Tujuannya untuk kepentingan Timnas Indonesia. "Itu sebuah solusi agar pemain muda mendapatkan jam terbang," tegas Aji.

Timnas Indonesia U-20, yang kini masih dalam fase pembentukan Timnas Indonesia U-19, akan menghadapi dua kejuaraan penting dalam waktu dekat, yakni Piala AFC U-19 2020 dan Piala Dunia U-20 2021. Kebutuhan tersebut membuat para pemain usia muda perlu jam terbang. (Laporan Kontributor Kurniawan/Surabaya)

Persebaya surabaya Liga 1 Timnas Indonesia U-19 Piala dunia u-20 Breaking News
Ditulis Oleh

Frengky Aruan

Posts

15.464

Berita Terkait

Inggris
Marc Guehi Bergabung, Manchester City Bisa Bikin Tim Bertabur Bintang dari Pemain yang Baru Direkrut
Manchester City dikabarkan semakin dekat mendatangkan Marc Guehi. Jika terealisasi, The Citizens bisa menyusun starting XI bertabur bintang dari para pemain yang direkrut dalam setahun terakhir. Simak ulasan lengkapnya!
Johan Kristiandi - Sabtu, 17 Januari 2026
Marc Guehi Bergabung, Manchester City Bisa Bikin Tim Bertabur Bintang dari Pemain yang Baru Direkrut
Italia
Breaking News: Presiden Fiorentina, Rocco Commisso Meninggal pada Usia 76 Tahun
Kabar duka datang dari Italia. Presiden dan pemilik Fiorentina, Rocco Commisso, meninggal dunia pada usia 76 tahun setelah menjalani perawatan medis panjang. Simak pernyataan resmi klub dan perjalanan Commisso bersama La Viola.
Johan Kristiandi - Sabtu, 17 Januari 2026
Breaking News: Presiden Fiorentina, Rocco Commisso Meninggal pada Usia 76 Tahun
Prediksi
Prediksi dan Statistik Real Madrid vs Levante: Momentum Kebangkitan
Real Madrid bertekad bangkit saat menjamu Levante di Santiago Bernabéu. Simak prediksi skor, statistik pertemuan, kondisi tim, dan peluang kemenangan Los Blancos di LaLiga.
Johan Kristiandi - Sabtu, 17 Januari 2026
Prediksi dan Statistik Real Madrid vs Levante: Momentum Kebangkitan
Bulu Tangkis
Hasil India Open 2026: Jojo Melangkah Lebih Jauh, Putri KW Terhenti
Jonatan Christie akan hadapi lawan tangguh di semifinal India Open 2026.
Tengku Sufiyanto - Sabtu, 17 Januari 2026
Hasil India Open 2026: Jojo Melangkah Lebih Jauh, Putri KW Terhenti
Lainnya
Peran CdM Bayu Priawan Sangat Krusial dalam Persembahan 91 Emas Indonesia di SEA Games 2025
Peran CdM tidak bersifat seremonial semata, melainkan mencakup fungsi manajerial, koordinatif, hingga pengambilan keputusan strategis di lapangan.
Tengku Sufiyanto - Sabtu, 17 Januari 2026
Peran CdM Bayu Priawan Sangat Krusial dalam Persembahan 91 Emas Indonesia di SEA Games 2025
Lainnya
Hadapi Electric, Bandung bjb Tandamata Siapkan Banyak Opsi Racikan Strategi Sang Pelatih
Saksikan, pertandingan Bandung bjb Tandamata melawan Jakarta Electric PLN hari ini.
Tengku Sufiyanto - Sabtu, 17 Januari 2026
Hadapi Electric, Bandung bjb Tandamata Siapkan Banyak Opsi Racikan Strategi Sang Pelatih
Prediksi
Prediksi dan Statistik Udinese vs Inter Milan: Pantang Ulangi Kesalahan Serupa
Inter Milan wajib bangkit saat bertandang ke markas Udinese demi menjaga jarak di puncak klasemen Serie A. Simak prediksi skor, statistik, dan kondisi tim jelang laga ini.
Johan Kristiandi - Sabtu, 17 Januari 2026
Prediksi dan Statistik Udinese vs Inter Milan: Pantang Ulangi Kesalahan Serupa
Lainnya
Kalahkan Falcons 3-0, Bekal bagi Bandung bjb Tandamata untuk Hadapi Jakarta Electric
Bandung bjb Tandamata kembali bertengger di urutan tiga tim teratas klasemen sementara kelompok putri.
Tengku Sufiyanto - Sabtu, 17 Januari 2026
Kalahkan Falcons 3-0, Bekal bagi Bandung bjb Tandamata untuk Hadapi Jakarta Electric
Prediksi
Prediksi dan Statistik Nottingham Forest vs Arsenal: Peluang Memperlebar Jarak
Arsenal berpeluang memperlebar jarak di puncak klasemen saat bertandang ke markas Nottingham Forest. Simak prediksi skor, statistik, kondisi tim, dan potensi hasil laga Premier League ini.
Johan Kristiandi - Sabtu, 17 Januari 2026
Prediksi dan Statistik Nottingham Forest vs Arsenal: Peluang Memperlebar Jarak
Prediksi
Prediksi dan Statistik Manchester United vs Manchester City: Menanti Racikan Michael Carrick
Derby Manchester memanas! Manchester United menantang Manchester City di Old Trafford. Prediksi skor, statistik, kondisi tim, dan potensi kejutan dari racikan Michael Carrick dibahas lengkap di sini.
Johan Kristiandi - Sabtu, 17 Januari 2026
Prediksi dan Statistik Manchester United vs Manchester City: Menanti Racikan Michael Carrick
Bagikan