Persebaya Surabaya Mengusung Misi Bermain di Level Asia
BolaSkor.com – Bermain di level Asia menjadi salah satu ambisi Persebaya Surabaya. Untuk mewujudkan target itu, Persebaya harus menjadi kampiun Liga 1 2019, atau menjuarai Piala Indonesia.
Tahun lalu Persebaya tidak memasang target juara di Liga 1. Persebaya yang tampil dengan status tim promosi, berhasil finish di posisi kelima. Seperti halnya musim lalu, Persebaya juga tak mematok target juara di Liga 1 2019.
Walaupun demikian bukan berarti tim berjuluk Green Force itu mengarungi kompetisi tanpa memasang target. Presiden Klub Persebaya Azrul Ananda mengatakan, Persebaya akan berusaha untuk mendekat ke posisi terbaik. Ke posisi para bintang.
Baca Juga:
Persebaya Surabaya Perkuat Chemistry di Bali
Klub Eropa Kiblat Bisnis Persebaya Surabaya, Ada Tiga Pilar Jadi Panduan
“Saya orangnya menginjak bumi. Kalau kami ingin menjadi bintang, kami harus mendekat ke bintang. Kalau ada kesempatan kami akan kejar bintangnya,” jelas bapak tiga anak tersebut.
Bagaimana dengan bertanding di level Asia? Azrul menegaskan bahwa itu adalah cita-cita besar Persebaya. Apalagi Green Force sudah cukup lama absen pada kompetisi di level Asia.
“Siapa yang tidak ingin (bermain di Asia). Siapa yang tidak ingin menjadi yang terbaik. Kami ingin lebih baik dari tahun lalu. Lebih konsisten karena tahun lalu kami sangat tidak konsisten,” tutup Azrul. (Laporan Kontributor Keenan Wahab/Surabaya)
Tengku Sufiyanto
17.880
Berita Terkait
Prediksi dan Statistik Fiorentina vs AC Milan: Rossoneri Rawan Tergelincir
Prediksi dan Statistik Real Madrid vs Barcelona: Kental Aroma Balas Dendam
Hasil Piala FA: Debut Liam Rosenior Berakhir Manis, Chelsea Menang Telak Kontra Charlton
Gustavo Almeida Berpotensi Main Lawan Persib, Mauricio Souza Tak Pusingkan Soal Masalah Ryo Matsumura
Hasil Malaysia Open 2026: Jojo dan Fajar/Fikri Terhenti di Semifinal
Bandung bjb Tandamata Usung Target Kalahkan Jakarta Popsivo Polwan demi Jadi Penguasa Series Pontianak
Persib vs Persija, Marc Klok: Anggap Pertandingan Harga Diri dan Singgung Kepindahan Luis Figo
Persib vs Persija, Bojan Hodak Pertanyakan Selalu Menggunakan Wasit Asing di Bandung
Bojan Hodak Minta Skuad Persib Jaga Emosi Saat Hadapi Persija
Hasil Super League 2025/2026: Malut United Kalah, Persib vs Persija Jadi Penentu Juara Paruh Musim