Persebaya Surabaya Kembali Raih Hasil Positif, Djanur Enggan Jadi Pahlawan

Hasil positif kembali diraih Persebaya Surabaya dengan mengalahkan PSM Makassar 3-0.
Frengky AruanFrengky Aruan - Minggu, 11 November 2018
Persebaya Surabaya Kembali Raih Hasil Positif, Djanur Enggan Jadi Pahlawan
Skuat Persebaya Surabaya. (BolaSkor.com/Kurniawan)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Hasil positif kembali diraih Persebaya Surabaya. Kali ini, Bajul Ijo berhasil mengalahkan pemuncak klasemen sementara Liga 1 2018, PSM Makassar. Ya, Juku Eja takluk dengan skor telak yaitu 3-0 di Stadion Gelora Bung Tomo, Sabtu (10/11) malam.

Tak hanya mendongkrak posisi Persebaya ke peringkat kesembilan, kemenangan tersebut juga jadi bukti tangan dingin pelatih Persebaya, Djadjang Nurdjaman. Pasalnya, semenjak ditangani oleh pelatih yang akrab disapa Djanur tersebut performa Persebaya terus menanjak.

Terbukti di tangan Djanur, Persebaya telah mengoleksi lima kemenangan dari 10 pertandingan. Tak hanya itu, empat kemenangan diantaranya terjadi saat melawan kandidat juara Liga 1 musim ini.

Bandingkan dengan Persebaya sebelum dibesut Djanur. Meski unggul jumlah kemenangan, namun winning rate Persebaya kalah jauh. Di tangan Djanur, winning rate Persebaya sebanyak 0,5. Sementara sebelumnya hanya 0,3.

Kendati demikian, pelatih asal Majalengka tersebut tak mau jemawa. Sebab menurutnya, performa Persebaya yang meningkat bukan karenanya, melainkan para pemainnya. Ia menilai, sebelum kedatangannya Persebaya sudah punya materi pemain yang cukup berkualitas.

"Bukan karena saya, tapi pemain Persebaya punya kualitas. Apa yang bisa saya perbuat dengan waktu yang singkat? Tidak ada. Hanya, saya gali kualitas itu dan menjadi kekuatan tim," ujar mantan pelatih PSMS Medan tersebut.

Selain itu, Djanur juga menyebut bahwa kebangkitan Persebaya tidak lepas dari motivasi pemainnya untuk menampilkan permainan terbaiknya. Apalagi pemain-pemain yang sebelumnya sempat diterpa cedera. Sebut saja, Fandry Imbiri dan M. Syaifuddin.

"Banyak faktor, comeback Fandry dari cedera menunjukkan permainan yang bagus dan solid sama Otavio Dutra. Ditambah lagi Syaifuddin ternyata lebih disiplin dalam menjaga pertahanan. Dan Miswar Saputra juga semakin percaya diri," imbuhnya. (Laporan Kontributor Kurniawan/Surabaya)

Breaking News Persebaya surabaya Liga 1 Djadjang nurdjaman
Ditulis Oleh

Frengky Aruan

Posts

15.464

Berita Terkait

Inggris
Menilik Rekam Jejak Michael Carrick sebagai Manajer Interim Manchester United: Pernah Menumbangkan Arsenal
Michael Carrick masuk radar manajer interim Manchester United. Menilik rekam jejaknya bersama Setan Merah, termasuk kemenangan atas Arsenal.
Johan Kristiandi - Senin, 12 Januari 2026
Menilik Rekam Jejak Michael Carrick sebagai Manajer Interim Manchester United: Pernah Menumbangkan Arsenal
Liga Indonesia
Persija Melawan Serangan Rasisme terhadap Allano Lima Usai Laga Kontra Persib
Winger Persija, Allano Lima, mendapatkan serangan rasisme di media sosial. Persija tegas berdiri bersama Allano untuk melawan segala tindakan diskriminasi.
Rizqi Ariandi - Senin, 12 Januari 2026
Persija Melawan Serangan Rasisme terhadap Allano Lima Usai Laga Kontra Persib
Prediksi
Prediksi dan Statistik Juventus vs Cremonese: Bianconeri Harus seperti Mobil Ferrari
Prediksi dan statistik Juventus vs Cremonese di Serie A 2025/2026. Bianconeri diunggulkan menang, simak analisis lengkap dan prediksi skor.
Johan Kristiandi - Senin, 12 Januari 2026
Prediksi dan Statistik Juventus vs Cremonese: Bianconeri Harus seperti Mobil Ferrari
Italia
Superkomputer Prediksi Hasil Juventus vs Cremonese: Peluang Menang Bianconeri Sangat Besar
Superkomputer Opta memprediksi hasil Juventus vs Cremonese di Serie A 2025/2026. Peluang menang Bianconeri sangat besar. Simak persentasenya!
Johan Kristiandi - Senin, 12 Januari 2026
Superkomputer Prediksi Hasil Juventus vs Cremonese: Peluang Menang Bianconeri Sangat Besar
Timnas
John Herdman Kurang Fit, Sesi Perkenalan Resmi Diundur ke 13 Januari
PSSI awalnya akan memperkenalkan secara resmi John Herdman kepada awak media di Jakarta pada Senin (12/1).
Rizqi Ariandi - Senin, 12 Januari 2026
John Herdman Kurang Fit, Sesi Perkenalan Resmi Diundur ke 13 Januari
Liga Indonesia
Mauricio Souza Tanggapi Rumor Fajar Fathurrahman Gabung Persija Jakarta
Fajar Fathurrahman dikabarkan bakal bergabung ke Persija Jakarta setelah berpisah dengan Borneo FC Samarinda.
Rizqi Ariandi - Senin, 12 Januari 2026
Mauricio Souza Tanggapi Rumor Fajar Fathurrahman Gabung Persija Jakarta
Liga Indonesia
Persija Kalah dari Persib Akibat Dua Kesalahan Individu
Pelatih Persija, Mauricio Souza, menilai kekalahan tim asuhannya dari Persib Bandung disebabkan oleh dua kesalahan individu.
Rizqi Ariandi - Senin, 12 Januari 2026
Persija Kalah dari Persib Akibat Dua Kesalahan Individu
Liga Indonesia
Persija Dikalahkan Persib, The Jakmania Tuntut Manajemen Evaluasi Pemain
Persija Jakarta kembali menelan kekalahan saat bertandang ke markas Persib Bandung. Kali ini, Macan Kemayoran kalah oleh gol tunggal Beckham Putra.
Rizqi Ariandi - Senin, 12 Januari 2026
Persija Dikalahkan Persib, The Jakmania Tuntut Manajemen Evaluasi Pemain
Lainnya
Bandung bjb Tandamata Petik Pelajaran dari Kekalahan Lawan Jakarta Popsivo Polwan
Bandung bjb Tandamata gagal melanjutkan tren positif usai kalah dari Jakarta Popsivo Polwan. Di laga pembuka musim, Bandung bjb Tandamata menang atas Livin.
Rizqi Ariandi - Senin, 12 Januari 2026
Bandung bjb Tandamata Petik Pelajaran dari Kekalahan Lawan Jakarta Popsivo Polwan
Timnas
PSSI Batalkan Konferensi Pers Pelatih Baru Timnas Indonesia John Herdman Hari Ini
Konferensi pers perdana John Herdman sebagai pelatih Timnas Indonesia batal digelar pada hari ini, Senin (12/1).
Rizqi Ariandi - Senin, 12 Januari 2026
PSSI Batalkan Konferensi Pers Pelatih Baru Timnas Indonesia John Herdman Hari Ini
Bagikan