Persebaya Ingin Menguasai Jawa Timur
BolaSkor.com – Persebaya Surabaya ingin mengembalikan predikat sebagai tim sepak bola nomor satu di Jawa Timur (Jatim). Caranya, Persebaya bermimpi memiliki official store di berbagai kota di Jatim.
Sejak bangun dari tidur panjangnya pada 8 Januari 2017, Persebaya gencar memperkuar aspek bisnis demi eksistensi klub. Selain memproduksi jersey sendiri, manajemen tim berjuluk Green Force itu juga membangun Persebaya Store.
Saat ini Persebaya Store telah memiliki 16 outlet. Sebelas di antaranya tersebar di banyak titik di Surabaya. Termasuk di dalam mal. Persebaya Store juga berdiri di luar Surabaya, seperti Sidoarjo, Pasuruan, Gresik, Krian dan Jombang.
Baca Juga:
Ngebet Jadi WNI, Otavio Dutra Kejar Tandatangan Menkum HAM RI
Persebaya Terima Kabar Baik soal Cedera Hansamu Yama
Memiliki 16 outlet resmi tak membuat manajemen Persebaya puas. Mereka ingin Persebaya Store semakin menggurita. Tidak hanya di dalam Surabaya, tetapi juga di berbagai kota di Jatim.
“Kami masih terus kembangkan. Impian kami, jika di Surabaya ada 31 kecamatan ya ke-31 kecamatan itu ada Persebaya Store semua. Kota-kota di Jawa Timur ini hampir semuanya ada Persebaya Store,” tegas Presiden Klub Persebaya Azrul Ananda.
Untuk mewujudkan rencana itu, lanjut Azrul, manajemen Persebaya tengah menjajaki kolaborasi dengan klub lain untuk bukan store di kota yang dituju. “Persebaya ingin mendorong industri ini lebih baik lagi,” sambung Azrul.
Memiliki banyak store juga menjadi salah satu bukti eksistensi Persebaya. “Kalau store-nya bisa buka di suatu kota dan dia hidup, tandanya klub itu hidup di situ,” tutup bapak tiga anak ini. (Laporan Kontributor Keenan Wahab/Surabaya)
Tengku Sufiyanto
17.880
Berita Terkait
Mauricio Souza Nilai Kartu Merah Bruno Tubarao Sudah Tepat, Tetapi Pertanyakan Ketegasan Wasit Terhadap Persib
Selebrasi Ice Cold Beckham Putra, Bojan Hodak: Untung Tidak Ada Fans Persija
Manchester United Pecat Ruben Amorim, Barcelona Ingin Permanenkan Marcus Rashford
Bawa Persib Tak Pernah Kalah dari Persija dan Juara Paruh Musim, Ini Kata Bojan Hodak
Link Streaming Inter Milan vs Napoli, Senin 12 Januari 2026
Lolos ke Putaran Keempat Piala FA, Manchester City Berambisi Sapu Bersih Gelar
Juventus Pertimbangkan Barter Pemain dengan AC Milan
Final Piala Super Spanyol: Xabi Alonso Siapkan Rencana untuk Redam Lamine Yamal
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Portsmouth vs Arsenal pada Minggu (11/1), Live Sebentar Lagi
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Fiorentina vs AC Milan, Live Sebentar Lagi