Persebaya Berupaya Jaga Peak Performance Menuju Liga 1

Persebaya menyusun program latihan bersama dengan klub lain.
Frengky AruanFrengky Aruan - Sabtu, 07 Agustus 2021
Persebaya Berupaya Jaga Peak Performance Menuju Liga 1
Jose Wilkson dan Taisei Marukawa. (persebaya.id)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Persebaya Surabaya telah menyusun progam menggelar latihan bersama dengan tim lain jelang bergulirnya Liga 1 2021/2022. Tim pelatih juga mempersiapkan rencana alternatif jika Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) kembali diperpanjang oleh pemerintah.

Persebaya merencanakan program latihan bersama dengan tim dari berbagai level. Pelatih Aji Santoso ingin anak asuhnya menjalani situasi pertandingan nyata. Dia berupaya agar Rachmat Irianto dkk. dapat menghadapi tim dari Liga 1, Liga 2 dan Liga 3.

"Iya sebenarnya (perlu). Tetapi ini kan masih PPKM, ya secepatnya lah kalau sudah tidak ada (PPKM). Kami akan segera menggelar latihan bersama dengan tim Liga 3, Liga 2 dan Liga 1," ujarnya.

Baca Juga:

Liga 1 2021/2022 Digelar Lebih Fleksibel, Maksudnya?

Eks Gelandang PSS Sleman Nerius Alom Merapat ke PSIS Semarang

Aji Santoso juga risau andai sepak mula Liga 1 sesuai rencana yakni 20 Agustus mendatang bakal mempengaruhi program latihan bersama. Sebab waktu yang tersisa semakin pendek. Pelatih 51 tahun tersebut mengaku akan kesulitan menjaga peak performance para pemain Bajol Ijo.

"Waktunya memang mepet. Karena sekarang sudah tanggal 6 Agustus, artinya kurang lebih dua mingguan jelang kick-off Liga 1. Dua minggu kalau latihan bersamanya digelontor, mereka (pemain) juga butuh istirahat. Memang ini agak sedikit sulit, karena saya memang harus menata pemain agar tetap peak performance dalam latihan bersama," terang juru racik asal Kepanjen, Kabupaten Malang ini.

Aji menyebutkan telah menyusun sejumlah variasi program latihan jika PPKM diperpanjang. Termasuk jika gagal menggelar latihan bersama.

"Ya nanti kami akan banyak internal game jika tidak bisa latihan bersama dengan tim lain," tegasnya.

Sebelumnya, tim asal Kota Pahlawan ini telah melakoni beberapa laga latih tanding pada medio Mei hingga Juni lalu. Mulai dari menghadapi klub Liga 3 Jawa Timur, Malang United. Kemudian dua kali melawan klub Liga 2, yakni Persekat Tegal dan Hizbul Wathan FC (HW FC). Dan berlatih bersama dengan Persela Lamongan. (Laporan Kontributor Keyzie Zahir/Surabaya)

Aji Santoso Persebaya surabaya Liga 1 Breaking News
Ditulis Oleh

Frengky Aruan

Posts

15.464

Berita Terkait

Prediksi
Prediksi dan Statistik Fiorentina vs AC Milan: Rossoneri Rawan Tergelincir
AC Milan menghadapi ujian berat saat bertandang ke markas Fiorentina di Serie A. Rossoneri rawan tergelincir! Simak prediksi skor, statistik, kondisi tim, dan potensi kejutan laga ini.
Johan Kristiandi - Minggu, 11 Januari 2026
Prediksi dan Statistik Fiorentina vs AC Milan: Rossoneri Rawan Tergelincir
Prediksi
Prediksi dan Statistik Real Madrid vs Barcelona: Kental Aroma Balas Dendam
Final Piala Super Spanyol memanas! Real Madrid dan Barcelona bentrok dalam El Clasico sarat balas dendam. Simak prediksi skor, statistik, kondisi tim, dan susunan pemain terkuat di sini!
Johan Kristiandi - Minggu, 11 Januari 2026
Prediksi dan Statistik Real Madrid vs Barcelona: Kental Aroma Balas Dendam
Hasil akhir
Hasil Piala FA: Debut Liam Rosenior Berakhir Manis, Chelsea Menang Telak Kontra Charlton
Chelsea tampil brutal di Piala FA! Debut pelatih anyar berakhir manis usai The Blues membantai Charlton 5-1. Simak gol, momen krusial, dan susunan pemain lengkapnya!
Johan Kristiandi - Minggu, 11 Januari 2026
Hasil Piala FA: Debut Liam Rosenior Berakhir Manis, Chelsea Menang Telak Kontra Charlton
Liga Indonesia
Gustavo Almeida Berpotensi Main Lawan Persib, Mauricio Souza Tak Pusingkan Soal Masalah Ryo Matsumura
Penyerang asal Brasil itu sudah absen dalam tujuh pertandingan terakhir Persija di Super League 2025/2026
Tengku Sufiyanto - Minggu, 11 Januari 2026
Gustavo Almeida Berpotensi Main Lawan Persib, Mauricio Souza Tak Pusingkan Soal Masalah Ryo Matsumura
Bulu Tangkis
Hasil Malaysia Open 2026: Jojo dan Fajar/Fikri Terhenti di Semifinal
Atas kedua hasil tersebut, final turnamen BWF Super 1000 itu dipastikan berjalan tanpa ada wakil Merah Putih yang bertanding.
Tengku Sufiyanto - Minggu, 11 Januari 2026
Hasil Malaysia Open 2026: Jojo dan Fajar/Fikri Terhenti di Semifinal
Lainnya
Bandung bjb Tandamata Usung Target Kalahkan Jakarta Popsivo Polwan demi Jadi Penguasa Series Pontianak
Tim besutan Risco Herlambang itu bahkan langsung fokus hadapi Jakarta Popsivo Polwan, dalam lanjutan babak reguler putaran pertama seri Pontianak di GOR Terpadu Ahmad Yani, Minggu (11/1).
Tengku Sufiyanto - Minggu, 11 Januari 2026
Bandung bjb Tandamata Usung Target Kalahkan Jakarta Popsivo Polwan demi Jadi Penguasa Series Pontianak
Liga Indonesia
Persib vs Persija, Marc Klok: Anggap Pertandingan Harga Diri dan Singgung Kepindahan Luis Figo
Pertandingan terakhir putaran pertama Super League 2025/2026 ini akan digelar di Stadion GBLA, Minggu (11/1).
Tengku Sufiyanto - Sabtu, 10 Januari 2026
Persib vs Persija, Marc Klok: Anggap Pertandingan Harga Diri dan Singgung Kepindahan Luis Figo
Liga Indonesia
Persib vs Persija, Bojan Hodak Pertanyakan Selalu Menggunakan Wasit Asing di Bandung
Persib menghadapi Persija, pada laga pekan ke-17 Super League 2025/2026 di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Gedebage, Bandung, Minggu (11/1) sore WIB.
Tengku Sufiyanto - Sabtu, 10 Januari 2026
Persib vs Persija, Bojan Hodak Pertanyakan Selalu Menggunakan Wasit Asing di Bandung
Liga Indonesia
Bojan Hodak Minta Skuad Persib Jaga Emosi Saat Hadapi Persija
Pertandingan terakhir putaran pertama Super League 2025/2026 ini akan digelar di Stadion GBLA, Minggu (11/1).
Tengku Sufiyanto - Sabtu, 10 Januari 2026
Bojan Hodak Minta Skuad Persib Jaga Emosi Saat Hadapi Persija
Hasil akhir
Hasil Super League 2025/2026: Malut United Kalah, Persib vs Persija Jadi Penentu Juara Paruh Musim
Malut United kalah di kandang Persebaya, sehingga laga Persib vs Persija jadi penentu siapa juara paruh musim Super League 2025/2026.
Rizqi Ariandi - Sabtu, 10 Januari 2026
Hasil Super League 2025/2026: Malut United Kalah, Persib vs Persija Jadi Penentu Juara Paruh Musim
Bagikan