Persebaya Belum Pasti Hadapi Selangor FA

Rencananya laga uji coba Persebaya Surabaya Vs Selangor FA digelar Minggu (18/3).
Tengku SufiyantoTengku Sufiyanto - Jumat, 09 Maret 2018
Persebaya Belum Pasti Hadapi Selangor FA
Skuat Persebaya. (Twitter Liga 1)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Beberapa hari terakhir suporter Bonek dihebohkan dengan kabar uji coba internasional antara Persebaya Surabaya dengan klub Malaysia, Selangor FA. Rencana itu tersebar setelah surat permohonan pemakaian Stadion Gelora Bung Tomo (GBT) Surabaya beredar luas di dunia maya. Pada surat itu disebutkan jika duel kedua tim akan dihelat Minggu (18/3) mendatang.

Jelang bergulirnya Liga 1 2018, Persebaya menyiapkan acara launching tim yang dikemas dengan laga uji coba melawan Selangor FA. Diketahui, jika panpel (panitia pelaksana pertandingan) Persebaya mengajukan permohonan kepada Dispora (Dinas Pemuda dan Olah Raga) Surabaya pada 5 Maret kemarin.

Namun, agenda Green Force itu tampaknya belum mendapat sinyal positif dari pihak Dispora Surabaya maupun The Red Giants. Apalagi, manajer Persebaya Chairul Basalamah belum tahu kepastian tim yang akan menjadi lawan Rendi Irwan dan kawan-kawan.

"Memang benar kami akan ada pertandingan lawan tim Malaysia, siapa timnya coba langsung ke Panpel," kelit pria yang kerap disapa Rully ini.

"Yang pasti ini sekaligus launching tim sekalian syukuran bersama sebelum terjun di Liga 1," tambahnya.

Tak hanya itu jadwal Selangor FA bisa mengganjal rencana tersebut. Diketahui, jika tim yang pernah diperkuat Andik Vermansah itu akan bertarung di babak ketiga Piala FA Malaysia. Mereka harus bertandang ke markas Terengganu FC di Sultan Ismail Nasiruddin Shah Stadium, Jumat (16/3) mendatang.

Jika menerima tantangan Persebaya, praktis Selangor FA hanya memiliki waktu istirahat sehari di perjalanan. Tentunya waktu tersebut cukup mepet bagi tim yang baru mengoleksi enam poin dari empat pertandingan Liga Malaysia tersebut.

Sejatinya, duel melawan Selangor FA dapat menarik minat Bonek. Selain pernah dibela Andik, ada Evan Dimas. Pemain yang pernah menjadi bagian dari Persebaya. Nama Evan sendiri sempat diharapkan Bonek untuk kembali membela tim jawara Liga 2 2017 lalu. Musim ini, Selangor FA juga diperkuat pemain Timnas Indonesia, Ilham Udin Armaiyn. (Laporan Kontributor Kurniawan/Surabaya)

Selangor fa Persebaya surabaya Liga 1 Breaking News
Ditulis Oleh

Tengku Sufiyanto

The author is a senior journalist who has specialized in Indonesian football issues for the past 10 years. Before focusing on sports, the author was also involved in covering political and economic issues. They have covered numerous national and international events, including the 2023 U-17 World Cup, the 2018 Asian Games, and various SEA Games tournaments. Additionally, the author was previously active in the PSSI Pers organization.
Posts

17.709

Berita Terkait

Timnas
Hadapi SEA Games 2025, Timnas Indonesia U-22 Berangkat ke Thailand Jumat 28 November
Timnas Indonesia U-22 bersiap menghadapi SEA Games 2025. Skuad Garuda Muda dijadwalkan bertolak menuju Thailand pada Jumat (28/11) pagi.
Rizqi Ariandi - Kamis, 27 November 2025
Hadapi SEA Games 2025, Timnas Indonesia U-22 Berangkat ke Thailand Jumat 28 November
Timnas
Sumardji Sempat Komunikasi dengan Timur Kapadze
Ketua Badan Tim Nasional, Sumardji, sempat menjalin komunikasi dengan Timur Kapadze. Namun, tidak ada pembicaraan soal tawaran melatih Timnas Indonesia.
Rizqi Ariandi - Kamis, 27 November 2025
Sumardji Sempat Komunikasi dengan Timur Kapadze
Timnas
Menpora Beri Target Perak, PSSI Justru Ingin Timnas Indonesia U-22 Pertahankan Emas di SEA Games 2025
PSSI dan Menpora beda target di SEA Games 2025. PSSI ingin Timnas Indonesia U-22 mempertahankan medali emas.
Rizqi Ariandi - Kamis, 27 November 2025
Menpora Beri Target Perak, PSSI Justru Ingin Timnas Indonesia U-22 Pertahankan Emas di SEA Games 2025
Sports
Presiden Prabowo Instruksikan Tiga Langkah Besar untuk Kesejahteraan Atlet Indonesia
Presiden Prabowo Subianto juga menginstruksikan Menpora Erick Thohir untuk membuka ruang karier bagi atlet berprestasi.
Rizqi Ariandi - Kamis, 27 November 2025
Presiden Prabowo Instruksikan Tiga Langkah Besar untuk Kesejahteraan Atlet Indonesia
Timnas
Waketum PSSI Akui Salah Satu Calon Pelatih Timnas Indonesia Berasal dari Belanda
Wakil Ketua Umum PSSI, Zainudin Amali, menyebut calon pelatih Timnas Indonesia mayoritas berasal dari Eropa, termasuk Belanda.
Rizqi Ariandi - Kamis, 27 November 2025
Waketum PSSI Akui Salah Satu Calon Pelatih Timnas Indonesia Berasal dari Belanda
Hasil akhir
Hasil AFC Champions League Two 2025/2026: Persib Kalah di Singapura
Persib Bandung harus menerima kekalahan tipis dari Lion City Sailors FC pada ajang AFC Champions League Two 2025/2026.
Tengku Sufiyanto - Rabu, 26 November 2025
Hasil AFC Champions League Two 2025/2026: Persib Kalah di Singapura
Jadwal
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Atletico Madrid vs Inter Milan, Live Sebentar Lagi
Atletico Madrid menghadapi Inter Milan pada matchday 5 Liga Champions 2025/2026. Cek link streaming resmi, jadwal, dan kondisi terbaru kedua tim!
Johan Kristiandi - Rabu, 26 November 2025
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Atletico Madrid vs Inter Milan, Live Sebentar Lagi
Italia
AC Milan Masih Coba Tahan Mike Maignan, Chelsea Pantau Situasi
Direktur Ooahraga AC Milan Igli Tare, masih berniat untuk membuka kembali negosiasi perpanjangan kontrak dengan Mike Maignan.
Yusuf Abdillah - Rabu, 26 November 2025
AC Milan Masih Coba Tahan Mike Maignan, Chelsea Pantau Situasi
Timnas
Dua Exco PSSI Terbang ke Eropa Malam Ini untuk Wawancara Calon Pelatih Timnas Indonesia
PSSI mulai bergerak ke Eropa untuk mewawancara kandidat pelatih Timnas Indonesia.
Rizqi Ariandi - Rabu, 26 November 2025
Dua Exco PSSI Terbang ke Eropa Malam Ini untuk Wawancara Calon Pelatih Timnas Indonesia
Liga Champions
Arsenal vs Bayern Munchen: Persahabatan Eberechi Eze dan Michael Olise, dari Papan Catur ke Panggung Liga Champions
Untuk pertama kalinya, Eberechi Eze dan Michael Olise akan kembali berada dalam satu lapangan.
Yusuf Abdillah - Rabu, 26 November 2025
Arsenal vs Bayern Munchen: Persahabatan Eberechi Eze dan Michael Olise, dari Papan Catur ke Panggung Liga Champions
Bagikan