Pernyataan Simeone Terkait Kemungkinan Dirinya Melatih Inter Milan
Pernyataan Simeone Terkait Kemungkinan Dirinya Melatih Inter Milan-Pelatih Atletico Madrid, Diego Simeone, mendapatkan pertanyaan setelah klaim anaknya, Giovanni Simeone, beberapa hari lalu. Giovanni yang merupakan striker Genoa, menyatakan bahwa ayahnya segera menukangi Inter.
Simeone lantas mengamini pernyataan sang anak, tetapi belum mengetahui kapan hal tersebut bakal terealisasi.
"Masa depan saya sudah jelas. Saya sering berbicara dengan Giovanni dan anggota keluarga lainnya. Semua mengetahui bahwa saya akan melatih Inter suatu saat nanti," tutur Simeone.
"Akan tetapi, tidak ada kabar baru untuk saat ini," ucap dia.
Bukan kali pertama Simeone mengutarakan rencananya untuk menangani tim berjulukan I Nerazzurri. Dia mulai membocorkan hasrat tersebut sejak April 2016.
Harapan tersebut bisa saja diwujudkan pada musim panas 2017, ketika kontrak Simeone bersama Atletico berakhir. Pada waktu yang sama, masa bakti Stefano Pioli, pelatih Inter saat ini, habis.
genji
295
Berita Terkait
Berita Transfer Inter Milan: Juventus Ganggu Rencana Rekrut Tarik Muharemovic, Davide Frattesi Diincar Klub Inggris
AC Milan Tidak Malu Mengakui Inter dan Napoli Lebih Kuat
Klasemen Terkini Serie A Usai AC Milan Ditahan Genoa: Jarak dengan Inter Milan Semakin Melebar
Gagal Menang di San Siro, Kedewasaan AC Milan dalam Mencapai Target Diuji
Hasil Piala Super Spanyol: Real Madrid Menang, Pastikan El Clasico di Final
Hasil Pertandingan: AC Milan Imbang, Arsenal Urung Menjauh dari Kejaran Manchester City
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming AC Milan vs Genoa, Live Sebentar Lagi
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Atletico Madrid vs Real Madrid, Live Sebentar Lagi
Real Madrid Tanpa Kylian Mbappe, Diego Simeone Waspadai Vinicius
Inter Milan di Puncak Klasemen, Chivu: Bahaya Selalu Mengintai!