Pernah Berselisih Paham, Mourinho Hubungi Casillas Pasca Terkena Serangan Jantung

Jose Mourinho menghubungi Iker Casillas pasca terkena serangan jantung.
Arief HadiArief Hadi - Sabtu, 04 Mei 2019
Pernah Berselisih Paham, Mourinho Hubungi Casillas Pasca Terkena Serangan Jantung
Jose Mourinho dan Iker Casillas (@English_AS)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Pelatih asal Portugal berusia 56 tahun, Jose Mourinho, turut memberikan dukungan dan doa kepada mantan anak asuhnya di Real Madrid, Iker Casillas. The Special One langsung menghubungi Casillas pasca terkena serangan jantung.

Seperti diketahui, Casillas terkena serangan jantung kala berlatih dengan Porto, Rabu (1/5), dan ia langsung dibawa ke rumah sakit. Pasca mendapatkan perawatan yang intens kondisinya membaik dan berada dalam kondisi yang lebih stabil.

"Segalanya terkendali di sini. Sempat ada kekhawatiran besar, tapi saya berada di kekuatan penuh. Terima kasih banyak untuk semuanya atas pesan dukungan dan cinta," ucap Casillas beberapa waktu lalu di sosial media.

Dokter Tim Porto berkata akan mengevaluasi kondisi kiper berusia 37 tahun tersebut dalam beberapa bulan ke depan. Mereka akan melihat apakah Casillas masih bisa melanjutkan karier sebagai pesepakbola profesional atau tidak.

Baca Juga:

Dokter Tim Porto Sebut Mustahil bagi Iker Casillas Bermain Sepak Bola Lagi

Sempat Dilarikan ke Rumah Sakit akibat Serangan Jantung, Kondisi Iker Casillas Kini Membaik

Iker Casillas dan Jose Mourinho

Mourinho, sosok yang pernah berselisih paham dengan Casillas kala melatih Madrid, juga memberikan dukungan kepada penjaga gawang asal Spanyol itu. Mourinho tampak tidak canggung menghubunginya meski hubungan keduanya tidak akur di masa lalu.

"Saya sangat sedih mendengarnya (Casillas terkena serangan jantung) dan saya langsung segera menghubungi Porto. Tim medis Porto fantastis, salah satu yang terbaik yang pernah bekerja dengan saya. Dia (Casillas) ada di tangan yang tepat," tutur Mourinho di Marca.

Lebih lanjut Mourinho juga kembali menjelaskan momen ketika perselisihan keduanya dimulai pada musim 2012-13. Mourinho bersikukuh kala itu ia memang harus mencadangkan Casillas dan memilih Diego Lopez sebagai kiper nomor satu El Real.

"Semuanya tahu ada momen tertentu ketika saya memutuskan untuk mencadangkannya dan ada sedikit perselisihan. Itu perselisihan kapten Real Madrid dan manajer," tutur Mourinho.

"Tidak mudah bagi saya membuat keputusan itu dan tidak mudah baginya menerima keputusan itu. Tapi, kami punya hubungan yang positif, tidak seperti yang dipikirkan orang-orang," pungkas pelatih berusia 56 tahun tersebut.

Breaking News Iker Casillas Real Madrid Porto Jose Mourinho
Ditulis Oleh

Arief Hadi

Posts

16.232

Berita Terkait

Prediksi
Prediksi dan Statistik Racing Santander vs Barcelona: Pantang Terpeleset seperti Real Madrid
Barcelona menantang Racing Santander di Copa del Rey 2025/2026. Statistik, kondisi tim, head to head, dan prediksi skor lengkap di sini.
Johan Kristiandi - Kamis, 15 Januari 2026
Prediksi dan Statistik Racing Santander vs Barcelona: Pantang Terpeleset seperti Real Madrid
Spanyol
Real Madrid Disingkirkan Tim Divisi 2 Liga Spanyol, Mimpi Buruk Debut Alvaro Arbeloa
Debut Alvaro Arbeloa sebagai pelatih Real Madrid berjalan buruk. Los Blancos kalah 2-3 melawan Albacete di 16 besar Copa del Rey.
Arief Hadi - Kamis, 15 Januari 2026
Real Madrid Disingkirkan Tim Divisi 2 Liga Spanyol, Mimpi Buruk Debut Alvaro Arbeloa
Hasil akhir
Hasil Pertandingan: Inter Milan Menang Tipis, Real Madrid Angkat Koper
Hasil pertandingan pada Kamis (15/01) dini hari WIB di Serie A dan Copa del Rey, melibatkan Inter Milan dan Real Madrid.
Arief Hadi - Kamis, 15 Januari 2026
Hasil Pertandingan: Inter Milan Menang Tipis, Real Madrid Angkat Koper
Jadwal
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Chelsea vs Arsenal, Live Sebentar Lagi
Jadwal siaran langsung Chelsea vs Arsenal di semifinal Piala Liga Inggris malam ini. Kickoff dini hari WIB, link live streaming resmi, prediksi susunan pemain, dan rekor pertemuan terbaru.
Johan Kristiandi - Rabu, 14 Januari 2026
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Chelsea vs Arsenal, Live Sebentar Lagi
Liga Indonesia
Jordi Amat dan Maxwell Souza Jamin Persija Jadi Lebih Kuat Usai Kalah dari Persib
Persija Jakarta masih percaya diri untuk bisa menjadi juara Super League 2025/2026.
Rizqi Ariandi - Rabu, 14 Januari 2026
Jordi Amat dan Maxwell Souza Jamin Persija Jadi Lebih Kuat Usai Kalah dari Persib
Timnas
Era Baru Timnas Indonesia, Erick Thohir Ajak Semua Pihak Bersatu Dukung John Herdman
Erick Thohir tidak akan intervensi John Herdman dalam pemilihan pemain untuk Timnas Indonesia.
Rizqi Ariandi - Rabu, 14 Januari 2026
Era Baru Timnas Indonesia, Erick Thohir Ajak Semua Pihak Bersatu Dukung John Herdman
Jadwal
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Albacete vs Real Madrid, Live Sebentar Lagi
Simak jadwal siaran langsung Albacete vs Real Madrid di Copa del Rey. Cek jam tayang, informasi live streaming, dan detail pertandingan terbaru di sini.
Johan Kristiandi - Rabu, 14 Januari 2026
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Albacete vs Real Madrid, Live Sebentar Lagi
Italia
Lapangan Como vs AC Milan Diperlebar 1 Meter
Menjelang laga tunda Serie A antara Como dan AC Milan, isu pelebaran lapangan di Stadio Giuseppe Sinigaglia mencuri perhatian. Benarkah strategi ini bisa memengaruhi permainan Rossoneri?
Johan Kristiandi - Rabu, 14 Januari 2026
Lapangan Como vs AC Milan Diperlebar 1 Meter
Italia
Inter Milan Rekrut Bek Tengah Asal Kroasia yang Baru Berusia 18 Tahun
Inter Milan dikabarkan hampir mengamankan bek tengah muda asal Kroasia dari Hajduk Split. Fabrizio Romano mengungkap nilai transfer, rencana peminjaman, hingga masa depan sang pemain di Nerazzurri.
Johan Kristiandi - Rabu, 14 Januari 2026
Inter Milan Rekrut Bek Tengah Asal Kroasia yang Baru Berusia 18 Tahun
Inggris
Kabar Terbaru Skuad Arsenal Jelang Bertamu ke Markas Chelsea: Banyak Pemain Meragukan
Arsenal menghadapi sejumlah tanda tanya jelang bertandang ke Stamford Bridge untuk menghadapi Chelsea. Kondisi skuad dan keputusan Mikel Arteta jadi sorotan jelang laga krusial ini.
Johan Kristiandi - Rabu, 14 Januari 2026
Kabar Terbaru Skuad Arsenal Jelang Bertamu ke Markas Chelsea: Banyak Pemain Meragukan
Bagikan