Permainan Efektif Jadi Kunci Kemenangan Telak 4-0 Persebaya atas Persib

Persebaya mengamankan tiga poin kedua di kandang pada lanjutan Liga 1 2019 lewat kemenangan atas Persib.
Frengky AruanFrengky Aruan - Sabtu, 06 Juli 2019
Permainan Efektif Jadi Kunci Kemenangan Telak 4-0 Persebaya atas Persib
Pelatih Persebaya Surabaya, Djadjang Nurdjaman. (BolaSkor.com/Kurniawan)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Persebaya Surabaya mengamankan tiga poin kedua di kandang pada lanjutan Liga 1 2019. Permainan efektif Ruben Karel Sanadi dkk. menjadi kunci kemenangan atas Persib Bandung di Stadion Gelora Bung Tomo. Tak tanggung-tanggung, empat gol disarangkan Persebaya ke gawang Persib.

Amido Balde mencetak hat-trick pada menit ke-34, 44, dan 58, serta satu gol dipersembahkan oleh Irfan Jaya pada menit ke-81. Persebaya pun mencatatkan tiga kemenangan beruntun di musim ini. Dua kemenangan sebelumnya diraih Persebaya atas Borneo FC (23/6), dan Persela Lamongan (1/7). Mengerek posisi Persebaya ke urutan kelima klasemen sementara.

“Perjuangan pemain memberi hasil positif. Saya mengapresiasi perjuangan anak-anak yang tampil luar biasa hingga menang dengan cukup telak, apalagi dalam sisi permainan sangat efektif,” ujar Djadjang Nurdjaman, pelatih Persebaya.

Baca Juga:

8 Fakta Menarik Kemenangan Persebaya atas Persib Bandung

Cetak Rekor Penonton, Persebaya Untung Miliaran Rupiah

Menurutnya, kemenangan ini juga buah dari permainan terbuka yang diterapkan Persib. Akibatnya, Arek-arek Suroboyo bisa leluasa menyerang dan tampil lebih enjoy. “Jujur, hasil ini dipermudah dengan gaya bermain Persib yang terbuka. Namun saya tetap respek dengan Persib,” beber pelatih yang akrab disapa Djanur ini.

“Anak-anak bermain sangat efektif, menjalankan instruksi dan rencana yang sudah kami susun dengan sangat baik. Kami jadi lebih efektif dengan umpan-umpan terobosan. Mereka tampil lebih baik ketimbang saat melawan Persela terlalu banyak possession dalam menyerang, memainkan bola sampai garis akhir pertahanan lawan. Itu membuat kami rawan kena serangan balik,” ulas sosok berusia 60 tahun ini.

Kemenangan besar ini juga membuat Djanur kian percaya melakukan rotasi pada timnya. Sebagai catatan, empat pemain inti absen dalam laga ini. Osvaldo Haay, Damian Lizio, Hansamu Yama, dan Oktafianus Fernando. Duet Dutra dan M. Syaifuddin membuktikan diri mereka sangat tangguh membendung penyerang-penyerang Persib. (Laporan Kontributor Kurniawan/Surabaya)

Persebaya surabaya Persib Bandung Liga 1 Breaking News
Ditulis Oleh

Frengky Aruan

Posts

15.464

Berita Terkait

Liga Indonesia
Link Streaming Persebaya Surabaya vs Malut United, Sabtu 10 Januari 2025
Persebaya Surabaya akan menjamu Malut United di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, Sabtu (10/1). Ini adalah debut Bernardo Tavares sebagai pelatih Persebaya.
Rizqi Ariandi - Sabtu, 10 Januari 2026
Link Streaming Persebaya Surabaya vs Malut United, Sabtu 10 Januari 2025
Inggris
Ruben Amorim Pergi, Amad Diallo Sedih Kehilangan Sosok Ayah
Pemecatan Ruben Amorim oleh Manchester United menjadi sebuah keputusan yang sulit diterima oleh Amad Diallo.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 10 Januari 2026
Ruben Amorim Pergi, Amad Diallo Sedih Kehilangan Sosok Ayah
Liga Indonesia
Kapten Pelita Jaya Jakarta Prediksi Persija Menang Tipis di Bandung
Kapten Pelita Jaya Jakarta, Andakara Prastawa, memprediksi Persija Jakarta mampu mengalahkan Persib Bandung di kandangnya dengan skor tipis.
Rizqi Ariandi - Sabtu, 10 Januari 2026
Kapten Pelita Jaya Jakarta Prediksi Persija Menang Tipis di Bandung
Inggris
Pep Guardiola Yakin Antoine Semenyo Bisa Cepat Beradaptasi di Manchester City
Pep Guardiola memberi sinyal Antoine Semenyo akan masuk dalam daftar pemain yang dipersiapkan untuk laga putaran ketiga Piala FA melawan Exeter City
Yusuf Abdillah - Sabtu, 10 Januari 2026
Pep Guardiola Yakin Antoine Semenyo Bisa Cepat Beradaptasi di Manchester City
Liga Indonesia
The Jakmania Datangi Latihan Persija, Rizky Ridho Janji Bawa Kemenangan dari Markas Persib
Ribuan The Jakmania menyambangi sesi latihan Persija di Depok pada Jumat (9/1). Kedatangan mereka untuk memberikan dukungan jelang duel Persib vs Persija.
Rizqi Ariandi - Sabtu, 10 Januari 2026
The Jakmania Datangi Latihan Persija, Rizky Ridho Janji Bawa Kemenangan dari Markas Persib
Inggris
7 Fakta Menarik Charlton Athletic vs Chelsea: Dominasi Mutlak The Blues
Chelsea akan memulai era baru di bawah pelatih baru Liam Rosenior saat bertandang ke Charlton Athletic pada laga putaran ketiga Piala FA.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 10 Januari 2026
7 Fakta Menarik Charlton Athletic vs Chelsea: Dominasi Mutlak The Blues
Liga Indonesia
Bruno Tubarao Sebut Rivalitas Persib-Persija Mirip Derby Vasco da Gama dengan Flamengo di Brasil
Bruno Tubarao menceritakan pengalamannya ketika menjalani laga derbi di Brasil, tepatnya saat membela Ceara SC.
Rizqi Ariandi - Sabtu, 10 Januari 2026
Bruno Tubarao Sebut Rivalitas Persib-Persija Mirip Derby Vasco da Gama dengan Flamengo di Brasil
Lainnya
Kalahkan Jakarta Livin Mandiri 3-0, Bandung bjb Tandamata Awali Proliga 2026 dengan Meyakinkan
Bandung bjb Tandamata mengawali ProIiga 2026 dengan manis usai menumbangkan Jakarta Livin Mandiri.
Rizqi Ariandi - Sabtu, 10 Januari 2026
Kalahkan Jakarta Livin Mandiri 3-0, Bandung bjb Tandamata Awali Proliga 2026 dengan Meyakinkan
Inggris
Ketika Pelatih Baru Chelsea Liam Rosenior Ciptakan Momen ala Jose Mourinho
Liam Rosenior telah menciptakan momen Jose Mourinho-nya sendiri selama konferensi pers pertamanya sebagai pelatih Chelsea.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 10 Januari 2026
Ketika Pelatih Baru Chelsea Liam Rosenior Ciptakan Momen ala Jose Mourinho
Ragam
Nostalgia - Rivalitas Satu Abad Persib Bandung vs Persija Jakarta
Persib Bandung dan Persija Jakarta memiliki catatan sejarah bertanding sejak 1931.
Tengku Sufiyanto - Sabtu, 10 Januari 2026
Nostalgia - Rivalitas Satu Abad Persib Bandung vs Persija Jakarta
Bagikan