Media Cup 2025

Perkuat Sinergi dengan Jurnalis, I League Kembali Dukung Media Cup 2025

Media Cup 2025 digelar di Jakarta pada 28-30 Oktober mendatang.
Rizqi AriandiRizqi Ariandi - Jumat, 17 Oktober 2025
Perkuat Sinergi dengan Jurnalis, I League Kembali Dukung Media Cup 2025
Konferensi Pers Media Cup 2025 di GBK Arena, Jakarta. (I League)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Guna memperkuat sinergi dengan jurnalis, I League kembali turut serta mendukung acara Media Cup 2025 yang diselenggarakan oleh PSSI Pers.

Dukungan tersebut dilakukan sebagai bentuk komitmen berkelanjutan dari I League terhadap kolaborasi bersama media yang selama ini berperan penting dalam membangun citra dan ekosistem sepak bola nasional.

Adapun Media Cup 2025 merupakan turnamen mini soccer antarmedia nasional yang akan bergulir pada 28-30 Oktober mendatang dan sudah berjalan empat edisi sejak 2022 lalu.

Baca Juga:

Cibis Park Dukung Penuh Mandiri Media Cup 2025, Rizky Ridho Tampil sebagai Brand Ambassador

Play-off Media Cup 2025 Mengusung Konsep Baru, 8 Tim Bersaing Rebut Dua Tiket Putaran Final

Media Cup 2024 Sukses Digelar, SCTV Back to Back Juara

Konferensi pers gelaran tersebut dilangsungkan di GBK Arena, Jakarta, Rabu (15/10/2025) dengan kehadiran General Manager Fans Engagement, Budiman Dalimunthe yang mewakili I League.

“Media tidak hanya mengabarkan sepak bola, tapi kini ikut menjalaninya. Mereka merasakan langsung dinamika sebagai pemain, sekaligus memahami bagaimana regulasi bekerja dari sisi penyelenggara," ujar Budiman Dalimunthe.

"Lewat Media Cup, mereka bukan lagi penonton, tapi pelaku. Di sinilah kolaborasi partisipatif jadi nyata,” lanjutnya.

Perkuat Sinergi Antara I League dan Media

General Manager Fans Engagement, Budiman Dalimunthe, saat memberikan keterangan. (I League)

Kegiatan seperti Media Cup ini dipercaya akan terus memperkuat sinergi antara I League dan juga media yang selama ini sudah terjalin dengan baik.

Dukungan terhadap acara ini merupakan bagian dari visi besar I League untuk membangun ekosistem sepak bola nasional yang inklusif, edukatif, dan berkesinambungan.

I League menilai bahwa Media Cup tak hanya menjadi ajang kompetisi bagi para media nasional, tetapi juga ruang reflektif dan edukatif bagi para jurnalis.

Dari acara tersebut, rekan-rekan media berkesempatan untuk menjadi pihak di balik regulasi sekaligus merasakan atmosfer pertandingan sebagai pemain, bukan sekadar peliput.

Diikuti 16 Media Nasional

Pssi pers Breaking News I League
Ditulis Oleh

Rizqi Ariandi

Menjadi jurnalis sejak 2016. Pernah meliput Asian Games 2018, SEA Games 2023, dan Piala Dunia U-17 2023
Posts

7.380

Berita Terkait

Timnas
Tepis Isu ke Timnas Indonesia, Bojan Hodak Berkomitmen Tetap Jadi Pelatih Persib
Manajemen Persib memastikan Bojan Hodak masih akan tetap menjadi pelatih Maung Bandung, setelah sempat dirumorkan akan menjadi juru taktik Timnas Indonesia.
Tengku Sufiyanto - Rabu, 12 November 2025
Tepis Isu ke Timnas Indonesia, Bojan Hodak Berkomitmen Tetap Jadi Pelatih Persib
Piala Dunia
Kembali ke Timnas Brasil setelah Tinggalkan Liverpool, Fabinho Serasa Debutan
Gelandang Al-Ittihad Fabinho mengatakan kembali dipanggil ke tim nasional Brasil terasa seperti seorang debutan.
Yusuf Abdillah - Rabu, 12 November 2025
Kembali ke Timnas Brasil setelah Tinggalkan Liverpool, Fabinho Serasa Debutan
Inggris
Berburu Joao Gomes, Manchester United Punya Kartu As
Manchester United dikabarkan siap menyalip klub lain demi Joao Gomes dari Wolves. Koneksi rahasia bikin Setan Merah unggul di bursa transfer!
Johan Kristiandi - Rabu, 12 November 2025
Berburu Joao Gomes, Manchester United Punya Kartu As
Internasional
FIFA Dituduh Ciptakan Serikat Pemain 'Palsu'
Serikat pemain dunia Fifpro mengatakan FIFA sudah menciptakan organisasi yang pro-FIFA untuk proses konsultasi tentang kesejahteraan pemain.
Yusuf Abdillah - Rabu, 12 November 2025
FIFA Dituduh Ciptakan Serikat Pemain 'Palsu'
Inggris
Rumah Dibobol Penyusup, Raheem Sterling dan Keluarga Selamat
Penyerang Chelsea, Raheem Sterling, dan keluarganya selamat tanpa cedera setelah penyusup mencoba membobol rumah mereka.
Yusuf Abdillah - Rabu, 12 November 2025
Rumah Dibobol Penyusup, Raheem Sterling dan Keluarga Selamat
Spanyol
Ada Bahaya Laten dalam Diri Marcus Rashford, Barcelona Harus Waspada
Louis Saha memperingatkan Barcelona soal Marcus Rashford. Performa gemilang sang bintang Inggris disebut bisa jadi jebakan berbahaya bagi Blaugrana!
Johan Kristiandi - Rabu, 12 November 2025
Ada Bahaya Laten dalam Diri Marcus Rashford, Barcelona Harus Waspada
Italia
Kejutan, AC Milan Berburu Striker yang Baru Didatangkan Juventus
AC Milan dikabarkan siap menampung Jonathan David yang baru bergabung dengan Juventus. Benarkah sang bomber Kanada tak betah di Turin?
Johan Kristiandi - Rabu, 12 November 2025
Kejutan, AC Milan Berburu Striker yang Baru Didatangkan Juventus
Liga Indonesia
Persija Jamu Persik di Manahan, Jakmania Boleh Nonton Langsung
Macan Kemayoran akan menjamu Persik Kediri di Stadion Manahan pada pertandingan pekan ke 13 Super League 2025/2026, Kamis (20/11).
Rizqi Ariandi - Rabu, 12 November 2025
Persija Jamu Persik di Manahan, Jakmania Boleh Nonton Langsung
Timnas
Persib Tepis Rumor Bojan Hodak Akan Ditunjuk PSSI Jadi Pelatih Timnas Indonesia
Menurut penjelasan Head of Communication PT Persib Bandung Bermartabat, Adhi Pratama, tidak ada komunikasi antara Bojan Hodak dan PSSI.
Rizqi Ariandi - Rabu, 12 November 2025
Persib Tepis Rumor Bojan Hodak Akan Ditunjuk PSSI Jadi Pelatih Timnas Indonesia
Timnas
Mauro Zijlstra Ingin Main di SEA Games 2025, Tunggu Respons FC Volendam
Pemain FC Volendam, Mauro Zijlstra, berharap bisa memperkuat Timnas Indonesia U-22 di SEA Games 2025.
Rizqi Ariandi - Rabu, 12 November 2025
Mauro Zijlstra Ingin Main di SEA Games 2025, Tunggu Respons FC Volendam
Bagikan