Perjalanan Karier N'Golo Kante: Seumur Jagung, tetapi Prestasi Segunung
BolaSkor.com - Jika ditanya siapakah pemain Chelsea yang paling memiliki andil di balik keberhasilan juara Liga Champions 2020-2021, N'Golo Kante layak dikedepankan. Sang gelandang menunjukkan kualitas yang stabil sepanjang turnamen.
Meskipun tak mencetak gol yang membawa The Blues juara, tetapi N'Golo Kante terpilih sebagai pemain terbaik di final. Catatan tersebut melengkapi dua penghargaan man of the match pada semifinal.
Pemain asal Prancis itu mencatatkan 85 persen umpan sukses, 11 menang duel, 10 pengamanan bola, tiga tekel, dan dua sapuan.
Rupanya, kesuksesan yang bertaburan saat ini diraih dalam tempo yang relatif singkat. Kante membuktikan jika dia adalah pemain yang dekat dengan gelar juara.
Kante baru mengawali karier profesional pada 2013. Ia meninggalkan US Boulogne untuk bergabung dengan SM Caen. Setelah dua tahun, Leicester City memboyong sang gelandang ke Inggris. Pada saat itu, Kante dihargai 9 juta euro.
Baca juga:
Kalah Lagi, Guardiola Belum Temukan Solusi Redam Chelsea Asuhan Tuchel
Roller Coaster Musim Perdana Kai Havertz di Chelsea
Menilai Performa Rekrutan-rekrutan Anyar Chelsea di Musim 2020-2021
Syahdan, pemain 30 tahun itu langsung membawa Leicester City juara Premier League 2015-2016. Banyak yang menilai keberhasilan tersebut bak sebuah dongeng jika melihat skuad The Foxes saat itu.
Penampilan Kante yang mengilap membuat Chelsea tertarik. Bermodal 35,8 juta euro, The Blues mendaratkan Kante di Stamford Bridge.
Kante tak butuh waktu lama untuk menjadi juara. Ia membawa The Blues meraih juara Premier League 2016-2017. Itu artinya, Kante dua kali juara Premier League beruntun dengan dua klub berbeda.
Pada 2018, Kante meraih dua gelar berbeda. Pertama, ia memasukkan trofi Piala FA dalam lemari penyimpanan gelar. Kemudian, Kante menjadi bagian dalam keberhasilan tim nasional Prancis pada Piala Dunia 2018.
Satu tahun berselang, Kante juga tak jauh dari piala. Ia membawa The Blues juara Liga Europa. Ketika itu, Chelsea masih dilatih Maurizio Sarri.
Kini, pada 2021, Kante merayakan titel Liga Champions. Pemain dengan tinggi 168 sentimeter itu juga berpeluang meraih juara Piala Eropa bersama Les Bleus.
Dengan demikian, selama belum genap delapan tahun berkarier sebagai pesepak bola profesional, Kante telah enam kali meraih gelar bergengsi. Selain itu, Kante juga menjadi pemain terbaik Prancis pada 2017.
Kendati berada di puncak prestasi, Kante tidak silau. Ia tetap menerapkan ilmu padi di mana semakin merunduk ketika semakin berisi.
"Luar biasa (soal meraih gelar). Ini adalah hasil usaha setelah banyak kesulitan pada musim ini," ulas Kante kepada RMC Sport.
"Penghargaan pemain terbaik adalah nomor dua. Paling penting adalah pekerjaan seluruh tim. Itu adalah kebanggaan dan kegembiraan. Kami berjuang untuk lolos ke final."
Kante juga tidak mau besar kepala soal peluangnya meraih Ballon d'Or tahun ini. "Tidak, untuk saat ini kami menikmati Liga Champions. Kemudian, saya akan bergabung dengan timnas Prancis. Saya berharap bisa meraih gelar di Piala Eropa," terang Kante.
Tak bisa ditepiskan, N'Golo Kante adalah satu di antara pemain terbaik saat ini. Hebatnya, Kante tetap membumi meskipun sudah berada di titik tertinggi.
Johan Kristiandi
18.189
Berita Terkait
Hasil India Open 2026: Jojo Melangkah Lebih Jauh, Putri KW Terhenti
Peran CdM Bayu Priawan Sangat Krusial dalam Persembahan 91 Emas Indonesia di SEA Games 2025
Hadapi Electric, Bandung bjb Tandamata Siapkan Banyak Opsi Racikan Strategi Sang Pelatih
Prediksi dan Statistik Udinese vs Inter Milan: Pantang Ulangi Kesalahan Serupa
Kalahkan Falcons 3-0, Bekal bagi Bandung bjb Tandamata untuk Hadapi Jakarta Electric
Prediksi dan Statistik Chelsea vs Brentford: The Blues Masih Limbung
Prediksi dan Statistik Nottingham Forest vs Arsenal: Peluang Memperlebar Jarak
Prediksi dan Statistik Manchester United vs Manchester City: Menanti Racikan Michael Carrick
Berlabel Bomber Mentereng, Alaeddine Ingin Bantu Persija Juara
Senne Lammens Punya Potensi Besar, tapi Belum Layak Jadi Kiper Utama Manchester United